Airlangga Minta Pendukung Jaga Suara Sampai Munas Golkar
Merdeka.com - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengklaim telah mendapatkan suara sebesar 92 persen untuk kembali menduduki kursi Ketua Umum periode 2019-2024. Hal itu disampaikan saat berpidato di Deklarasi Sahabat Muda Airlangga Hartarto (SMART) di Four Seasons Hotel Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Sabtu (24/8).
Dalam sambutannya, Airlangga meminta Jaringan Aktivis Muda Partai Golkar Sahabat Muda Airlangga Hartarto (SMART) mengamankan perolehan suara hingga Munas X Partai Golkar yang akan digelar Desember mendatang.
"Dikawal seluruhnya mana yang solid, mana yang gampang tergoda, mana yang ingin menggoda. Nah ini harus kita jaga sampai ke Munas," ucap dia.
-
Apa yang dilakukan Airlangga untuk Golkar? Airlangga Hartarto memperbanyak sebaran tokoh berpengaruh di berbagai dapil. Partai Golkar berhasil menduduki posisi dua perolehan suara pada Pemilu 2024 dengan persentase 15,28 persen atau 23.208.654 suara.
-
Apa instruksi Airlangga untuk kader Golkar? “Saya instruksikan kepada seluruh partai Golkar di Indonesia. Sekarang sedang disusun berdasarkan nomor urut dan pemilu sudah system terbuka, sehingga dengan demikian sudah waktunya sekarang untuk langsung bergerak, konsolidasi di akar rumput, rebut hati rakyat,“ katanya.
-
Mengapa Golkar ingin Airlangga memimpin lagi? Pasalnya, Airlangga dinilai berhasil dengan membawa Golkar berada di urutan kedua Pemilu 2024 dengan perolehan suara 15,28% 'Prestasi AH (Airlangga Hartarto) yang bisa naikkan elektabilitas Golkar tak bisa dibantah,' ujar Pengamat Politik Adi Prayitno, Jumat (29/3).
-
Siapa yang ingin Airlangga memimpin Golkar? Kendati begitu, mayoritas pengurus dan kader Partai Golkar menginkan Airlangga melanjutkan kepemimpinannya.
-
Apa prestasi Airlangga di Golkar? 'Prestasi AH (Airlangga Hartarto) yang bisa naikkan elektabilitas Golkar tak bisa dibantah,' ujar Pengamat Politik Adi Prayitno, Jumat (29/3).
-
Kenapa MKGR mendukung Airlangga? “Kami sampaikan bahwa Ormas MKGR tegak lurus kepada seluruh kebijakan Partai Golkar dan mendukung Bapak Airlangga Hartarto sesuai hasil Munas, Rapimnas, dan Rakornas Partai Golkar,“ tutur Adies dikutip dalam SE MKRG, Minggu (30/7).
Selain itu, Airlangga juga berpesan kepada pendukungnya untuk tidak sembarangan menyampaikan opini. "Kita buat opini-opini positif dalam dua bulan," ucap dia.
Sementara itu, pendukung Airlangga yang tergabung di dalam SMART mengaku siap membela dan mendukung Airlangga menjadi Ketua Umum Golkar kembali.
"SMART siap jadi garda terdepan untuk bela Airlangga Hartarto, SMART sudah berdiri di 34 provinsi. Makna seorang sahabat ketika sahabatnya dizalimi, ketika sahabatnya disakiti, ketika sahabatnya diganggu orang lain siapapun itu maka SMART akan tampil habis-habisan untuk bela Airlangga Hartarto," ujar inisiator SMART Rudolf Jack Paskal ketika memberikan sambutan.
Turut hadir dalam acara deklarasi, Sekjen Partai Golkar Lodewijk Fredrich, Ketua DPD Sumut Partai Golkar Ahmad Dolly Kurnia, Dewan Pembina Partai Golkar Aziz Syamsuddin, Ketua Umum MKGR Roem Kono, serta Ketua Umum Kosgoro Agung Laksono.
Reporter: Ady Anugrahadi
Sumber: Liputan6.com
Jangan Lewatkan:
Ikuti Polling Menteri Favoritmu, Mana yang Layak Dipertahankan? Klik disini
(mdk/eko)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Waketum Golkar curiga ada penumpang gelap dengan kemunculan gagasan Munaslub melalui orang yang mengaku anggota Dewan Pakar Golkar.
Baca Selengkapnya"Jangan lengah. Kita harus tetap gaspol hingga pencoblosan 14 Februari," kata Ketum Golkar Airlangga
Baca SelengkapnyaMKGR akan bertemu langsung dengan Airlangga untuk menyampaikan aspirasi itu
Baca SelengkapnyaAirlangga mengaku mendapat pesan dan saran dari para senior partai berlambang pohon beringin.
Baca SelengkapnyaAirlangga menyatakan, Golkar masih solid sesuai keputusan rapat kerja nasional.
Baca SelengkapnyaDPD Golkar NTT menyatakan tunduk pada Airlangga Hartarto.
Baca SelengkapnyaDewan Partai Golkar Solid Dukung Kepemimpinan Airlangga Hartarto
Baca SelengkapnyaAirlangga mengaku menerima masukan dan saran dari ketiga ketua dewan DPP Partai Golkar.
Baca SelengkapnyaSeluruh kader untuk mendukung Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai Capres.
Baca SelengkapnyaIni Kata Airlangga Soal Posisi Golkar pada Kabinet Mendatang
Baca SelengkapnyaAgung Laksono menegaskan Isu Munaslub Golkar Ditunggangi Penumpang Liar
Baca SelengkapnyaKetua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menggelar pertemuan tertutup dengan sesepuh dan para mantan ketua umum partai Golkar.
Baca Selengkapnya