Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Akbar Tanjung Bantah Dukungan Anies: Dia Junior Saya di KAHMI

Akbar Tanjung Bantah Dukungan Anies: Dia Junior Saya di KAHMI Akbar Tanjung. ©2019 Merdeka.com/Kirom

Merdeka.com - Politikus senior Golkar Akbar Tanjung meluruskan pernyataan dukungan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden. Dia mengaku tidak memberi dukungan kepada Anies.

"Saya tidak menyatakan mendukung," ujar Akbar di sela acara jalan sehat Partai Golkar di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (16/10).

Dia mengatakan, dirinya hanya memberikan apresiasi kepada Anies yang merupakan juniornya di Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI).

Kata Akbar, sebagai senior dari Anies tentu menghormatinya untuk maju sebagai calon presiden 2024.

"Itu Anies Baswedan junior saya dalam organisasi yaitu HMI KAHMI. Sebagai junior tentu saya hormati. Junior saya hormati," kata Akbar.

Sebelumnya, Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar, Akbar Tandjung, menghadiri acara peresmian Tugu 66 yang direlokasi ke Taman Menteng yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Di hadapan Anies, Akbar menyatakan dukungan pada mantan Mendikbud tersebut maju di Pilpres 2024.

"Saya bangga bahwa beliau menjadi capres pada Pemilu 2024 yang akan datang. Saya ungkapkan, mendukung beliau sebagai capres," kata Akbar di acara peresmian Tugu 66 yang direlokasi ke Taman Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (5/10).

Akbar mengatakan, Anies merupakan orang pintar dan memiliki jiwa kepemimpinan.

"Seorang akademisi tapi juga seorang yang betul-betul memiliki kepemimpinan yang jauh ke depan tentang pembangunan Indonesia dan lebih tepat lagi bahwa beliau akan menjadi presiden," tambah Akbar.

Tidak hanya itu, Akbar juga mengatakan bahwa peluang Anies untuk menang kontestasi politik di 2024 sangat besar. "Bahwa kuat peluang untuk menjadi presiden," tutupnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Anies Ungkap Pesan Jusuf Kalla Agar Jadi Presiden saat Didukung Kader HMI
VIDEO: Anies Ungkap Pesan Jusuf Kalla Agar Jadi Presiden saat Didukung Kader HMI

Menurut JK, kader HMI sudah berada di banyak posisi di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Ini Keistimewaan Anies di Mata Kiai dan Gus NU Jawa Timur
Ini Keistimewaan Anies di Mata Kiai dan Gus NU Jawa Timur

Meski istimewa, pasangan Anies-Cak Imin (Amin) tidak serta-merta mengantongi suara santri NU.

Baca Selengkapnya
Ikut Jejak JK, Kader Muda Golkar Ini Dukung AMIN
Ikut Jejak JK, Kader Muda Golkar Ini Dukung AMIN

JK sebelumnya menyatakan mendukung Anies-Cak Imin di Pilpres 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
Anies Sampaikan Pesan JK: Kader HMI Jangan Cuma Jadi Wakil Presiden
Anies Sampaikan Pesan JK: Kader HMI Jangan Cuma Jadi Wakil Presiden

Menurut JK, kader HMI sudah berada di banyak posisi di Indonesia.

Baca Selengkapnya
KB HMI Dukung AMIN, TKN Prabowo: Secara Organisatoris Menyalahi
KB HMI Dukung AMIN, TKN Prabowo: Secara Organisatoris Menyalahi

Arief menerangkan perihal sifat independensi HMI, yakni independensi etis dan organsatoris.

Baca Selengkapnya
Ketua PP Muhammadiyah Anwar Abbas Dukung Pasangan AMIN
Ketua PP Muhammadiyah Anwar Abbas Dukung Pasangan AMIN

Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Anwar Abbas secara pribadi mendukung Capres dan Cawapres nomor urut satu, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN).

Baca Selengkapnya
Anies-Cak Imin Sowan ke Rumah JK Seusai Debat Cawapres, Ini yang Dibahas
Anies-Cak Imin Sowan ke Rumah JK Seusai Debat Cawapres, Ini yang Dibahas

Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) menyambangi kediaman Jusuf Kalla seusai acara debat Cawapres.

Baca Selengkapnya
Timnas AMIN Berharap JK Turun Gunung Bantu Anies Kampanye
Timnas AMIN Berharap JK Turun Gunung Bantu Anies Kampanye

Billy tidak bisa memastikan apakah JK bakal bergabung dalam struktur Timna AMIN.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Ungkap Fakta Anies Tak Dikenal Kiai dan Warga Jatim
Cak Imin Ungkap Fakta Anies Tak Dikenal Kiai dan Warga Jatim

Anies bahkan kalah dikenal jika dibandingkan Cak Imin di Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Ditemani Kakak Gus Baha Kunjungi Ponpes Tebuireng, Anies Kenang Pulang ke Rumah
Ditemani Kakak Gus Baha Kunjungi Ponpes Tebuireng, Anies Kenang Pulang ke Rumah

Kedatangan Anies, diterima pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, Kiai Haji Kikin Abdul Hakim dan Ibu Nyai Lelly Lailiyah.

Baca Selengkapnya
TKN Prabowo Santai Sikapi Dukungan JK ke Anies-Cak Imin: Sejak Awal Memang Dukung Anies
TKN Prabowo Santai Sikapi Dukungan JK ke Anies-Cak Imin: Sejak Awal Memang Dukung Anies

Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid menanggapi santai dukungan JK ke Anies-Cak Imin.

Baca Selengkapnya
Timnas AMIN Ungkap Dampak Besar Dukungan JK ke Anies-Cak Imin, Kunci Rebut Suara Indonesia Timur?
Timnas AMIN Ungkap Dampak Besar Dukungan JK ke Anies-Cak Imin, Kunci Rebut Suara Indonesia Timur?

Timnas AMIN mengungkapkan dampak dari dukungan Jusuf Kalla terhadap Anies-Cak Imin.

Baca Selengkapnya