Akhiri kampanye Risma di Jambi, Whisnu gelar pengobatan gratis
Merdeka.com - Masa kampanye Pilkada Surabaya, Jawa Timur, yang berakhir hari ini, Sabtu (5/12), pasangan calon incumbent berada jauh terpisah. Tri Rismaharini jadi juru kampanye di Pilgub Jambi, Sumatera Selatan, sedangkan Whisnu Sakti Buana menggelar bakti sosial pengobatan gratis di Surabaya.
Dikatakan Juru Bicara Pasangan Risma-Whisnu, Didik Prasetiyono, di Jambi, Risma mendapat tugas khusus dari DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk menjadi juru kampanye pasangan Hasan Basri Agus-Edi Purwanto di kampanye akbar, hari ini.
"Bu Risma tampil di kampanye terakhir pasangan HBA-Edi bersama cucu Bung Karno, Puti Pramathana Puspa Seruni Paundrianagari Guntur Soekarnoputra," terang Didik.
-
Kapan Risma mendaftar Pilkada Jatim? Risma melapor dirinya diusung PDI Perjuangan (PDIP) maju dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Jawa Timur (Jatim) 2024.'Bu Risma melaporkan kepada Bapak Presiden bahwa beliau dicalonkan oleh partai politik sebagai bakal calon Gubernur dan telah mendaftar ke KPU Provinsi Jatim,' kata Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana kepada wartawan, Jumat (30/8).
-
Siapa saja yang diwakili oleh Risma dan Gus Han di Pilkada Jawa Timur? Di satu sisi, Risma mewakili kaum nasionalis, perempuan, dan abangan. Di sisi lain, Gus Han merepresentasikan anak muda, santri tulen, serta intelektual.
-
Apa yang dibahas Risma dengan Jokowi? Menteri Sosial Tri Rismaharini bertemu Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Jumat (30/8) pukul 08.30 WIB. Risma melapor dirinya diusung PDI Perjuangan (PDIP) maju dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Jawa Timur (Jatim) 2024.'Bu Risma melaporkan kepada Bapak Presiden bahwa beliau dicalonkan oleh partai politik sebagai bakal calon Gubernur dan telah mendaftar ke KPU Provinsi Jatim,' kata Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana kepada wartawan, Jumat (30/8).
-
Bagaimana cara Risma dan Gus Han ingin memimpin Jawa Timur? Di tangan Risma, Jawa Timur harus bersih, amanah, dan sejahtera.
-
Apa yang dilakukan PDIP untuk Pilgub Jatim? 'Jadi, kepala daerah incumbent misalnya itu muncul beberapa nama. Kalau dari kalangan menteri misalnya, ada Ibu Risma (Tri Rismaharini), ada Pak Abdullah Azwar Anas, ada Pak Pramono Anung. Pak Pramono ini laris manis, nih. Ada yang mengusulkan di Jakarta, ada yang mengusulkan di Jawa Timur,' ucap Hasto.
-
Kenapa Risma harus bertemu Jokowi? Risma mengaku dia harus bertemu Jokowi untuk menyampaikan langsung niat pengunduran diri ini. Sebab, sebelum dia ditunjuk sebagai Mensos dulu, ia juga lebih dulu berjumpa dengan kepala negara.'Tapi saya besok akan ngadep beliaunya karena dulu saya jadi menteri juga dipanggil, saya juga akan menghadap beliaunya untuk menyerahkan pengunduran diri saya,' ucapnya.
Terpisah, di Surabaya, jelang coblosan atau kampanye pamungkas, Tim Pemenangan Risma-Whisnu menggelar baksos pengobatan gratis di beberapa kawasan, salah satunya di Karah, Jambangan.
Whisnu hadir di acara tersebut, dan mengatakan, kalau acara yang digelar pihaknya ini sudah berlangsung selama dua minggu. Acara baksos ini sudah digelar di 96 keluran se-Surabaya.
"Ada lima tim kita terjunkan di lima Dapil (daerah pemilihan), untuk hari ini. Dan hari ini, kita laksanakan serentak di lima Dapil," kata Whisnu di sela acara, di Karah, Jambangan.
Ketua DPC PDIP Surabaya ini menjelaskan, selain menggelar kegiatan sosial ini, pihaknya juga menyosialisasikan tentang pelayanan kesehatan menggunakan BPJS. Sebab, banyak warga yang belum paham tentang pelayanan kesehatan menggunakan BPJS.
"Ternyata banyak masyarakat yang belum tahu, makanya kita juga ikut menyosialisasikan program pemerintah tentang pelayanan kesehatan gratis tersebut," ungkap politisi yang akrab disapa Mas Inu ini.
Di PDIP Surabaya sendiri, memiliki tim khusus menanangani masalah kesehatan masyarakat. Para kader partai besutan Megawati Soekarnoputri ini, siap memberikan pelayanan selama 24 jam on call, yang hingga saat ini sudah berjalan selama lima tahun.
Alumni Isntitut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya ini menyebut, selain itu, PDIP Surabaya juga menyediakan mobil ambulance yang setiap saat bisa dipakai warga apabila memerlukan. "Kita juga turut mendampingi warga kurang mampu ketika berobat ke rumah sakit. Selama ini, Pemkot Surabaya memang memberi fasilitas kesehatan gratis bagi warga kurang mampu," jelasnya.
Mantan Wakil Ketua DPRD Surabaya ini melanjutkan, "Warga tak mampu kita bantu agar mendapat pelayanan gratis. Bagi yang belum tercover BPJS, akan ditanggung melalui APBD. Dan jika memiliki BPJS, kader-kader PDIP akan membantu mengurusnya. Mereka akan mendapat layanan gratis. Ibaratnya, ini asuransi untuk rakyat Surabaya."
Whisnu juga menyebut, selama kepemimpinan Risma-Whisnu pada periode sebelumnya, pihaknya telah mengalokasikan anggaran pelayanan kesehatan bagi masyarakat sekitar Rp 400 miliar.
"Di tahun anggaran 2016, sebelum masa jabatan Bu Risma berakhir, anggaran pelayanan kesehatan diproyeksikan mencapai Rp 600 miliar. Anggaran ini bertambah karena inflasi harga obat naik dan juga jumlah penduduk yang bertambah," pungkasnya.
(mdk/bal)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Risma optimistis bergandengan dengan Zahrul Azhar Asumta atau yang akrab disapa Gus Hans bisa menghapus kemiskinan.
Baca SelengkapnyaMenurut Said, PDI Perjuangan sadar bahwa Jawa Timur adalah basis Nahdliyin atau kaum santri tradisional, dan kaum nasionalis.
Baca SelengkapnyaSaid meminta komitmen semua kader dan pengurus DPC PDIP di Jatim untuk bersungguh-sungguh memenangkan Risma
Baca SelengkapnyaSedih, kalau Jawa Timur sebagai basis santri, tetapi pemerintahannya di obok-obok KPK.
Baca SelengkapnyaHasto Kristiyanto membongkar strategi untuk memenangkan pasangan Tri Rismaharini dan Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans di Pilkada Jatim.
Baca SelengkapnyaRisma pun meminta maaf kepada seluruh Anggota Komisi VIII DPR RI yang menjadi mitra kerjanya.
Baca SelengkapnyaSaid menginginkan selama masa kampanye, seluruh tim sukses, kader dan simpatisan PDIP bekerja keras memenangkan Risma-Gus Hans.
Baca SelengkapnyaKetua Badan Anggaran DPR RI itu meyakini pasangan Risma-Gus Hans akan mendapat mandat dan kepercayaan dari masyarakat Jatim.
Baca SelengkapnyaUsai resmi menjadi cawagub dari PDIP, Gus Hans akan segera memundurkan diri dari partai tempat ia selama ini bernaung, yakni Partai Golkar.
Baca SelengkapnyaKemiskinan di Jawa Timur mencapai 9,79 persen, sedangkan kemiskinan tingkat nasional 9,03 persen.
Baca SelengkapnyaElemen masyarakat di Kabupaten Cianjur mempersoalkan kasus meninggalnya salah seorang warga, diduga usai mengikuti pengobatan gratis.
Baca SelengkapnyaGus Han adalah pengasuh Pondok Pesantren Queen Al Azhar Darul Ulum, Peterongan, Jombang dan Wakil Rektor Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum (Unipdu).
Baca Selengkapnya