Akrabnya Anies-RK Makan Bubur di Pinggir Jalan: Kita Satu Tim
Merdeka.com - Ridwan Kamil dan Anies Baswedan mengumbar kekompakan saat bertemu di Kota Bandung. Usai menghadiri rangkaian acara G20, mereka menyusuri Jalan Asia Afrika dan makan bubur bersama, Kamis (24/2) malam.
Dua nama yang sering disebut-sebut sebagai kandidat calon presiden itu menyantap bubur di pinggir jalan, dekat Hotel Savoy Homann. Nyanyian seorang musisi jalanan terdengar di antara obrolan ringan.
Ridwan Kamil dan Anies mengungkapkan, mereka berdua memiliki banyak kesamaan, termasuk dalam cara menyantap bubur.
-
Bagaimana kedekatan Mutiara Baswedan dan Anies Baswedan terjalin? Menjadi anak pertama dan perempuan satu-satunya, Mutiara juga sangat dekat dengan sang ayah.
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Siapa yang disebut bakal jadi cawapres Anies? Nama Yenny sebelumnya disebut sebagai bakal calon wakil presiden untuk mendampingi Anies Baswedan.
-
Siapa yang akan memimpin Timses Ridwan Kamil? Nantinya pimpinan masing-masing partai yang akan memutuskannya.
-
Siapa yang mendukung Anies-Cak Imin? Megawati mendukung Ganjar-Mahfud, SBY mendukung Prabowo-Gibran dan JK berada di belakang Anies-Cak Imin.
-
Kenapa Anies-Cak Imin gencar kampanye? Di waktu yang tersisa, tiap paslon kian gencar turun ke lapangan menemui ribuan relawan dan pendukungnya di tiap daerah.
"Kami ini tim bubur diaduk, biar rasanya merata," ujar pria yang akrab disapa Emil sambil tertawa.
“Ini saya ajak Pak Anies makan bubur langganan saya waktu jaman Wali Kota Bandung. Tadi kan acaranya serius, jalan-jalan dulu sebentar sebelum (Anies) pulang ke Jakarta,” dia melanjutkan.
Anies pun menimpali pernyataan Emil Menurutnya, ada kedekatan tersendiri antara dirinya dan Ridwan Kamil, ditambah wilayah yang dipimpinnya saling berdekatan.
"Kita memang satu tim, tim bubur diaduk. Kita ini bertetangga, iya dong nempel. Terus kita sekarang sama-sama ngurusin Urban 20,” ucap Anies singkat.
Namun saat disinggung mengenai urusan politik, khususnya Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, keduanya kompak menyatakan perbincangan saat menyantap bubur lebih membahas hal yang ringan-ringan seputar kuliner.
"Tadi ngomongin emping, ngomongin teh botol, ngomongin ati ampela," terang Emil.
Sebelum Anies pulang, Emil mengajaknya menyusuri kawasan Jalan Asia Afrika yang memiliki sejumlah bangunan bersejarah.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ridwan Kamil menyindir Anies Baswedan yang sekarang mendukung Pramono Anung-Rano Karno
Baca SelengkapnyaRK pun meminta publik membaca hasil survei sejumlah lembaga yang sudah dipublikasi.
Baca SelengkapnyaRK mendukung apa yang dilakukan Pram-Rano adalah safari politik kepada para mantan gubernur Jakarta.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil mengucapkan selamat kepada Anies Baswedan karena telah mengantongi dukungan 3 partai untuk maju Pilkada Jakarta.
Baca SelengkapnyaChico Hakim mengungkapkan cara mendekati anak abah bukan hanya menpel kepada Anies.
Baca SelengkapnyaMenurutnya yang berbeda hanya gaya penulisan dan pendekatan yang dilakukan ke warga.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil mengaku sedang belajar mencintai Persija.
Baca SelengkapnyaRK mengaku tidak takut melawan Anies di Jakarta. Ia bercerita bagaimana ia menang di Pilwalkot Bandung hingga Pilgub Jawa Barat.
Baca SelengkapnyaDia lebih memikirkan permasalahan warga Jakarta dibanding bicara banyak soal calon lawannya di Pilgub mendatang.
Baca SelengkapnyaDalam kacamata pengamat, Kaesang lebih mungkin berpasangan dengan Ridwan Kamil.
Baca SelengkapnyaJuru bicara RK-Suswono, Mulya Amri menegaskan konsep perubahan yang diusung Anies juga digunakan Ridwan Kamil-Suswono dalam Pilkada Jakarta 2024.
Baca SelengkapnyaAnies lebih memikirkan permasalahan warga Jakarta dibanding bicara banyak soal calon lawannya di Pilgub mendatang
Baca Selengkapnya