Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Angin reshuffle jilid dua makin kencang, Jokowi akan bertemu bos KIH

Angin reshuffle jilid dua makin kencang, Jokowi akan bertemu bos KIH Pramono Anung. ©2015 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Wacana reshuffle kabinet jilid dua dalam pemerintahan Presiden Joko Widodo makin kencang berembus kencang. Terlebih Partai Amanat Nasional (PAN) telah menyatakan sikap untuk bergabung mendukung pemerintah.

Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan, Presiden Jokowi akan bertemu dengan ketua umum partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat (KIH). Namun demikian, Pramono merahasiakan kapan pertemuan itu akan digelar dan di mana tempatnya.

"Yang jelas dalam waktu dekat presiden akan bertemu dengan ketua-ketua partai KIH. Waktunya kapan hanya presiden yang tahu dan yang mengatur," kata Pramono di Istana, Jakarta, Rabu (4/11).

Bekas Sekjen PDIP itu enggan membeberkan di mana pertemuan tersebut akan digelar. Belum dapat dipastikan pertemuan antara Jokowi dengan ketua umum partai KIH digelar di Istana.

"Di suatu tempat," ucapnya singkat.

Apakah PAN sudah dapat dipastikan mendapatkan kursi menteri, Pramono menjelaskan, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan datang ke Istana tadi malam kapasitasnya sebagai Ketua MPR untuk jamuan makan malam dengan Presiden Finlandia. Pramono mengaku tak ada pembicaraan reshuffle dalam jamuan makan malam tersebut.

"Ya kalau Pak Zulkifli, Pak Zulkifli menyampaikan tidak ada pembicaraan mengenai reshuffle. Tadi malam Pak Zulkifli ketemu presiden semata mata diundang sebagai Ketua MPR yang hadir pada saat Presiden Finlandia datang. Jadi tidak ada pembicaraan itu. Tapi kalau beliau berdua bisik-bisik, saya enggak tahu," jelasnya.

Menurut Pramono, adapun topik pembicaraan antara Presiden Jokowi dengan pimpinan parpol KIH adalah mengenai APBN 2016. Tak ketinggalan pula, isu-isu terkini juga akan dibahas dalam pertemuan ini.

"Ya update beberapa hal terutama masalah APBN, kemudian juga perkembangan sosial politik dan juga pertemuan itu kan sudah dijadwalkan seharusnya tiap awal bulan, tapi ini hampir dua bulan," tandasnya. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Respons Airlangga soal Demokrat Bakal Gabung Kabinet Jokowi
Respons Airlangga soal Demokrat Bakal Gabung Kabinet Jokowi

Partai Demokrat saat ini tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju yang terdiri dari, Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, PBB, PSI, Partai Garuda, dan Gelora.

Baca Selengkapnya
Budi Arie soal Pertemuan Jokowi dengan Ketum Parpol: Mungkin Reshuffle
Budi Arie soal Pertemuan Jokowi dengan Ketum Parpol: Mungkin Reshuffle

Budi Arie meminta masyarakat menunggu terkait wacana reshuffle tersebut.

Baca Selengkapnya
Istana Usai Mensos dan Seskab Mundur: Jabatan Menteri Kosong Bisa Diisi Plt atau Pejabat Definitif
Istana Usai Mensos dan Seskab Mundur: Jabatan Menteri Kosong Bisa Diisi Plt atau Pejabat Definitif

Reshuffle kabinet saat ini masih hak prerogatif Jokowi sebagai presiden.

Baca Selengkapnya
Ditanya Keterlibatan Penyusunan Kabinet Prabowo, Ini Kata Jokowi
Ditanya Keterlibatan Penyusunan Kabinet Prabowo, Ini Kata Jokowi

Prabowo Subianto telah mulai menyeleksi calon-calon menterinya dengan memanggil sejumlah tokoh ke rumah pribadinya di Hambalang.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Senyum Jokowi Respons Pramono Anung Diusung PDIP Maju di Pilgub Jakarta
VIDEO: Senyum Jokowi Respons Pramono Anung Diusung PDIP Maju di Pilgub Jakarta

Presiden Joko Widodo (Jokowi) merespons keputusan Sekertaris Kabinet Pramono Anung maju usai diusung PDIP di Pilkada Jakarta

Baca Selengkapnya
Jokowi Buka Rakernas Projo: Prabowo Enggak Hadir?
Jokowi Buka Rakernas Projo: Prabowo Enggak Hadir?

Jokowi menanyakan tidak adanya Prabowo Subianto dalam Rakernas Projo.

Baca Selengkapnya
Isu Reshuffle Kabinet Jokowi: Pratikno Jadi Seskab, Muhadjir Mensos
Isu Reshuffle Kabinet Jokowi: Pratikno Jadi Seskab, Muhadjir Mensos

Saat kunjungan kerja di Jawa Timur, hari ini, Jumat (6/9), Jokowi memberi kode akan melakukan reshuffle kabinet.

Baca Selengkapnya
Menteri Risma dan Pramono Mundur Ikut Pilkada, Jokowi Beri Sinyal Reshuffle Kabinet
Menteri Risma dan Pramono Mundur Ikut Pilkada, Jokowi Beri Sinyal Reshuffle Kabinet

Jokowi telah menerima surat pengunduran diri Pramono Anung dan Risma.

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Kemungkinan Reshuffle Lagi: Kalau Diharuskan, Kenapa Tidak?
Jokowi soal Kemungkinan Reshuffle Lagi: Kalau Diharuskan, Kenapa Tidak?

Jokowi mengatakan, bila ada kebutuhan perubahan kabinet, dirinya akan melakukan reshuffle.

Baca Selengkapnya
AHY Pimpin Rapat Internal Demokrat Usai Jokowi Putuskan akan Reshuffle Kabinet
AHY Pimpin Rapat Internal Demokrat Usai Jokowi Putuskan akan Reshuffle Kabinet

AHY mengumpulkan para ketua DPD Demokrat dan petinggi Demokrat lainnya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Dikabarkan Bertemu Ridwan Kamil Malam Ini, Bakal Turun Gunung di Jakarta?
Jokowi Dikabarkan Bertemu Ridwan Kamil Malam Ini, Bakal Turun Gunung di Jakarta?

Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil dikabarkan bertemu dengan Presiden ketujuh RI Joko Widodo atau Jokowi Senin (18/11) malam ini.

Baca Selengkapnya
Airlangga: Cawapres Prabowo Dibahas Satu Dua Hari ke Depan
Airlangga: Cawapres Prabowo Dibahas Satu Dua Hari ke Depan

Koalisi Prabowo tak ingin buru-buru membahas cawapres Prabowo. Sebab, jadwal pendaftaran capres-cawapres masih panjang.

Baca Selengkapnya