Anies ungkap tujuan datangi rumah Prabowo
Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengungkapkan perihal kedatangannya ke kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Senin malam. Anies mengaku kedatangannya hanya untuk menghadiri syukuran Partai Gerindra saja.
"Saya dapat undangan syukuran dilantiknya Pak Ahmad Muzani menjadi Wakil Ketua MPR," ujar Anies di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, Selasa (27/3/2018).
Saat ditanya apakah pertemuannya dengan Prabowo ada pembahasan mengenai pilpres, Anies mengatakan acaranya tadi malam hanya potong tumpeng dan tidak ada pembahasan lain.
-
Siapa yang disebut bakal jadi cawapres Anies? Nama Yenny sebelumnya disebut sebagai bakal calon wakil presiden untuk mendampingi Anies Baswedan.
-
Siapa Cawapres Prabowo di Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Apa nama lengkap Anies Baswedan? Anies Baswedan, dengan nama lengkap Anies Rasyid Baswedan, merupakan salah satu kandidat presiden untuk tahun 2024, dilahirkan di Kuningan pada tanggal 7 Mei 1969.
-
Apa nama partai yang dibentuk Anies Baswedan? Sampai saat ini Anies belum mengumumkan nama partai yang akan didirikannya.
-
Kenapa PDIP mempertimbangkan Anies untuk Pilgub Jakarta? 'Bahwa Anies juga jadi bagian pertimbangan, iya, Anies bagian dari pertimbangan. Oleh karenanya kami juga dengan Cak Imin dalam rangka itu semua,' jelas dia.
"Jadi acaranya potong tumpeng kemudian tumpeng diserahkan, lalu makan. Tidak ada yang lain," ujar Anies.
Sebelumnya, Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria mengatakan Anies Baswedan berpeluang untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres) dari Prabowo Subianto di Pilpres 2019. Sebab Anies memiliki kecerdasan dan juga elektabilitas yang baik.
"Pak Anies punya peluang yang besar. Tentu dia sudah tidak diragukan lagi kepiawaiannya kecerdasannya elektabilitasnya. Tapi kita belum bisa memutuskan," kata Riza pada wartawan, Selasa (27/3).
Selain memiliki kepiawaian dan elektabilitas, kata Riza, Anies juga memiliki dukungan dari internal. "Tentu ada yang memang pendukung-pendukung Pak Anies dari Partai Gerindra dan lainnya mendukung bahwa cawapresnya Pak Anies," ungkapnya.
Reporter: Delvira HutabaratSumber: Liputan6.com
(mdk/ded)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Anies memberi sinyal bertemu dengan Presiden terpilih Republik Indonesia 2024–2029 Prabowo Subianto.
Baca SelengkapnyaUnggahan Anies sedang di kereta ramai dikaitkan dengan politik. Sementara itu, Prabowo dan Erick membagikan momen satu mobil dengan Jokowi.
Baca SelengkapnyaAnies Rasyid Baswedan membuka sinyal bertemu dengan Presiden terpilih.
Baca SelengkapnyaSekjen PAN Eddy Soeparno yang juga Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran memastikan, Prabowo Subianto tidak akan keberatan
Baca SelengkapnyaAnies mengungkap rahasia lama pernah ditawari Prabowo Subianto menjadi cawapres untuk Pilpres 2019
Baca SelengkapnyaNama mantan calon presiden Anies Baswedan masih menjadi daya tarik di Pilkada Jakarta 2024.
Baca SelengkapnyaAnies memberi kode segera bertemu dengan Capres Ganjar Pranowo.
Baca SelengkapnyaAmien menilai ada pihak berupaya menjegal Anies, sehingga dukungan bakal dialihkan ke Prabowo.
Baca SelengkapnyaAnies juga mendoakan Prabowo agar selalu dalam keberkahan Allah SWT.
Baca SelengkapnyaCalon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan, mengunjungi Nusa Tenggara Barat (NTB) di hari ke-22 kampanye Pilpres 2024, Selasa (19/12)
Baca SelengkapnyaCapres nomor 2 Prabowo Subianto menilai Anies Baswedan berlebihan saat berbicara soal demokrasi.
Baca SelengkapnyaPramono kemudian menjelaskan, dirinya memang memiliki hubungan baik dengan Anies
Baca Selengkapnya