Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Apa dosa Bambang DH hingga didepak dari DPD PDIP DKI?

Apa dosa Bambang DH hingga didepak dari DPD PDIP DKI? Khofifah dan Bambang DH bersama Surya Paloh. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Peta politik jelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta terbagi antara gerakan mendukung calon petahana Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan gerakan asal bukan Ahok. PDI Perjuangan yang notabene satu-satunya partai politik yang dapat mengusung calon gubernur hingga kini belum menentukan sikap politiknya siapa yang bakal didukung.

Bahkan teranyar, PDIP terlihat menunjukkan arah sikap politiknya di Pilgub DKI Jakarta 2017. Partai besutan Megawati Soekarnoputri ini mendepak Bambang DH sebagai pelaksana tugas Ketua DPD PDIP DKI Jakarta. Belum diketahui secara pasti apa kesalahan atau dosa Bambang DH hingga akhirnya dicopot dari Plt Ketua DPD PDIP DKI.

Bambang DH merupakan pengurus PDIP yang tergabung dalam kelompok-kelompok penentang Ahok. Bahkan belakangan semakin kencang menolak mendukung Ahok di Pilgub DKI, Bambang DH bersama dengan pengurus PDIP wilayah Jakarta menggelar rapat konsolidasi di markas DPD PDIP DKI dengan penuh semangat dan kompak menyanyikan lagu 'Ahok Pasti Tumbang'.

"Pergantian tadi siang. Enggak tahu (dicopot gara-gara tolak Ahok)," ujar Bambang sambil tersenyum kepada merdeka.com, Senin (29/8).

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menunjuk Adi Wijaya sebagai Ketua DPD PDIP Jakarta. Sebelumnya Adi menjabat sebagai bendahara DPD DKI.

Bambang membantah jika dirinya digeser karena terlalu vokal menolak partainya mengusung calon petahana Basuki T Purnama di pemilihan gubernur nanti. Dia diminta fokus sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPP.

Untuk langkah PDIP, kata Bambang, sampai sejauh ini belum ada keputusan. Menurut mantan wali kota Surabaya ini, ke mana arah dukungan sesuai dengan petunjuk dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri. "Aku ikut saja dan laksanakan perintah," singkatnya.

Isu pergantian Bambang menjadi sorotan di saat PDIP bakal mengumumkan bakal calon gubernur DKI yang akan diusung. Disebut-sebut, PDIP bakal menduetkan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan Djarot Saiful Hidayat meski banyak perbedaan di internal. Sebagian ada yang pro-Ahok dan sebagian lagi anti-Ahok.

Ahok beberapa kali mengklaim kalau sudah mendapat restu Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Ahok pun sesumbar tidak bakal meninggalkan Megawati.

Apakah di bawah kepemimpinan Adi sikap DPD berubah? "No comment. Mudah-mudahan makin solid perjuangkan aspirasi warga," ucapnya.

Sedangkan Wasekjen PDIP Achmad Basarah membantah jika digantinya Pelaksana tugas Ketua DPD PDIP DKI Jakarta Bambang DH lantaran anti terhadap. Menurut Basarah, Bambang adalah loyalis Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sejak zaman PDI Promeg yang penuh perjuangan dan penderitaan. Jadi, kata Basarah, Bambang pasti loyal terhadap Megawati.

"Penolakan dia terhadap Ahok bukan bentuk pembangkangan dia terhadap Ibu Mega. Tetapi karena memang faktor kekecewaan kalangan kader dan pengurus partai di DKI yang sudah menggumpal sebagai reaksi terhadap sikap Ahok yang sudah berkali-kali melecehkan eksistensi PDIP," jelas Basarah, Selasa (30/8).

Basarah menambahkan, sikap Bambang tersebut hanyalah sebagai artikulator keresahan pengurus dan kader partai di DKI. Namun, pergantian Bambang murni karena dia adalah Ketua DPP Bidang Pemilu yang harus fokus mengurus 101 pilkada serentak 2017 di seluruh Indonesia dengan target kemenangan dipatok di atas 50 persen.

"Di samping itu, jabatan ketua Plt DKI yang diembannya sudah lebih dari tiga bulan, sementara menurut ketentuan partai, jabatan ketua Plt tidak boleh lebih dari tiga bulan," katanya.

Senada dengan Basarah, Politikus PDIP Masinton Pasaribu menambahkan, pencopotan Bambang DH sebagai Plt Ketua DPD PDIP DKI tak ada kaitannya dengan sikap partai di wilayah Jakarta yang menolak mengusung Ahok. Namun demikian, kata Masinton, tak ada jaminan sikap PDIP wilayah Jakarta tetap konsisten menolak pencalonan Ahok.

"Enggak ada kaitannya Bambang DH dicopot dengan sikap penolakan Ahok. PDIP belum ada keputusan, kita samikna waatokna (ikut pimpinan), apa yang disampaikan pimpinan kita ikut," kata Masinton saat dihubungi merdeka.com, Jakarta, Selasa (30/8).

Masinton mengakui bila sampai saat ini suara di akar rumput wilayah DKI Jakarta masih tetap konsisten menolak Ahok di Pilgub DKI 2017. Dia sendiri merasa tak takut untuk menyuarakan aspirasi warga Jakarta.

"Tetap, enggak akan berubah (tolak Ahok), itu potret dari bawah, disampaikan saja," tegasnya.

Walaupun begitu, lanjut Masinton, andaikan PDIP secara resmi turut mendukung atau mengusung Ahok di Pilgub 2017, dirinya akan patuh dan mengikuti keputusan partai.

"Apa yang disampaikan pimpinan kita ikut, samikna waatokna," ucap Masinton dengan datar.

Ketika disinggung kapan PDIP akan memutuskan calon yang akan diusung, Masinton mengatakan masih menunggu kajian DPP PDIP. Sampai saat ini, kata dia, belum ada keputusan secara resmi siapa calon yang akan diusung dalam Pilgub 2017.

Calon petahana Pilgub DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tidak ingin menanggapi adanya pergantian Ketua DPD PDIP Jakarta. Ahok menyebut itu bukan urusan dia.

"Enggak tahu itu urusan PDIP, kamu tanya aja," kata Ahok singkat di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (30/8).

(mdk/sho)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO:  Di Tengah Isu 01 & 03 Bergabung, Ahok Blak-blakan Mega Tolak Dukung Anies
VIDEO: Di Tengah Isu 01 & 03 Bergabung, Ahok Blak-blakan Mega Tolak Dukung Anies

Ahok mengatakan penolakan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mendukung capres Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya
Ahok Umumkan Siap Maju Pilkada Jakarta: Kalau Warga Beri Kesempatan untuk Selesaikan Pekerjaan
Ahok Umumkan Siap Maju Pilkada Jakarta: Kalau Warga Beri Kesempatan untuk Selesaikan Pekerjaan

Ketua DPP PDIP Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menyatakan siap maju Pilkada

Baca Selengkapnya
DPC PDIP Medan: Pemecatan Bobby Nasution Kewenangan DPP
DPC PDIP Medan: Pemecatan Bobby Nasution Kewenangan DPP

Hasyim menjelaskan surat yang dikeluarkan pihaknya itu hanya sebagai usulan ke DPP PDIP untuk memecat Bobby.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Terungkap Jawaban Ahok Soal PDIP Usung Anies di Pilgub Jakarta
VIDEO: Terungkap Jawaban Ahok Soal PDIP Usung Anies di Pilgub Jakarta

Ahok menyebut, Anies memang masuk bursa dan menjadi salah satu dari 10 nama yang diusulkan di Jakarta.

Baca Selengkapnya
Ahok Tolak Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD Seperti Zaman Orde Baru: Rakyat Cuma jadi Penonton!
Ahok Tolak Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD Seperti Zaman Orde Baru: Rakyat Cuma jadi Penonton!

Ahok dengan tegas menolak wacana kepala daerah dipilih Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Baca Selengkapnya
PDIP Tak Minta Ahok untuk Mundur dari Komisaris Utama Pertamina
PDIP Tak Minta Ahok untuk Mundur dari Komisaris Utama Pertamina

PDIP Tak Arahkan Ahok untuk Mundur dari Komisaris Utama Pertamina

Baca Selengkapnya
Cerita Mardiono Elektabilitas PPP Jakarta Runtuh Setelah Dukung Ahok di Pilgub DKI 2017
Cerita Mardiono Elektabilitas PPP Jakarta Runtuh Setelah Dukung Ahok di Pilgub DKI 2017

Pada saat itu Ahok menelan kekalahan dan berimbas pada kursi PPP di DKI Jakarta yang tak sesuai dengan target.

Baca Selengkapnya
Ahok Sempat Ditawari Masuk PSI Usai Bebas Penjara: Saya Tolak
Ahok Sempat Ditawari Masuk PSI Usai Bebas Penjara: Saya Tolak

Ada asumsi Ahok turut berkontribusi atas pendirian PSI.

Baca Selengkapnya
Respons Jokowi soal Kekecewaan PDIP
Respons Jokowi soal Kekecewaan PDIP

Tidak banyak yang dikatakan Jokowi saat diminta tanggapan terkait rasa sedih PDIP.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ahok Sempat Kesal Masih Gubernur Aktif & Teman Presiden Masuk Bui
VIDEO: Ahok Sempat Kesal Masih Gubernur Aktif & Teman Presiden Masuk Bui "Saya Terlalu Sombong"

Mantan Gubernur DKI Basuki T Purnama bercerita saat ditahan kasus penistaan agama.

Baca Selengkapnya
Disinggung Ridwan Kamil Paling Banyak Gusur, Ternyata Ahok Belum Kader PDIP Saat Jadi Gubernur Jakarta
Disinggung Ridwan Kamil Paling Banyak Gusur, Ternyata Ahok Belum Kader PDIP Saat Jadi Gubernur Jakarta

Ridwan Kamil menyinggung mantan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam menata kota.

Baca Selengkapnya
PDIP: Bobby Langgar Kode Etik dan Disiplin, Tidak lagi Penuhi Syarat sebagai Anggota
PDIP: Bobby Langgar Kode Etik dan Disiplin, Tidak lagi Penuhi Syarat sebagai Anggota

Bobby dinyatakan melanggar etik terkait arah dukungan di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya