Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Atasi masalah kemiskinan, PDIP akan perkuat pendidikan di Simalungun

Atasi masalah kemiskinan, PDIP akan perkuat pendidikan di Simalungun Kampanye PDIP. ©2014 Merdeka.com/Arie Basuki

Merdeka.com - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto prihatin tingginya angka kemiskinan dan pengangguran di Simalungun. Pihaknya menegaskan bakal meningkatkan peran pendidikan guna mengatasi masalah tersebut.

Data yang ada, kata Hasto, jumlah rumah tangga miskin hampir mencapai 50 ribu KK. Sementara pengangguran mencapai 40 ribu jiwa hingga 2012. Bahkan, Simalungun menduduki posisi ke-15 dari 36 kabupaten/kota dalam hal indeks pembangunan manusia.

Maka dari itu, Hasto menuturkan, seharusnya pemerintah daerah mendorong link and match perguruan tinggi sesuai karakteristik daerah.

"Sungguh aneh bahwa selama ini hal tersebut diabaikan. Di Simalungun, ada beberapa perguruan tinggi. Ada Nomensen, Universitas Simalungun (USI), Muhammadiyah dan sebagainya. Mestinya Nomensen dan Muhammadiyah itu difokuskan untuk mendongkrak kualitas pendidikan. USI fokus pada bidang pertanian dan birokrasi," kata Hasto Kristiyanto dalam keterangannya, Sabtu (6/2).

Para lulusan perguruan tinggi, kata Hasto, seharusnya didorong oleh pemerintah daerah untuk memperkuat sektor perkebunan dan pertanian. Sebab, selama ini pembangunan daerah Simalungun belum terarah.

"Lebih dari 50 persen masyarakat dan pendapatan daerah ini dari pertanian. Tetapi sungguh mengherankan bahwa selama ini fokus pembangunan tidak diarahkan ke sana," ucapnya.

"Simalungun juga merupakan daerah transit sehingga industri kreatif, jasa dan industri terkait semestinya bisa mendorong kesejahteraan di wilayah ini," tambahnya.

Kabupaten Simalungun termasuk dalam wilayah yang akan menggelar Pilkada pada 10 Februari nanti. PDIP mengusung Tumpak Siregar dan Irwansyah Damanik. Hasto mengaku telah memerintahkan keduanya buat atasi kemiskinan dan pengangguran.

"Saya telah memberikan arahan kepada paslon yang kami dukung, agar serius mendukung universitas yang ada di sekitar Siantar-Simalungun untuk menekan angka pengangguran dan kemiskinan di wilayah ini," terangnya. (mdk/ang)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mentan Amran Salurkan Bantuan Pompa hingga Alsintan, Produksi Padi di Bangkalan Meningkat Signifikan
Mentan Amran Salurkan Bantuan Pompa hingga Alsintan, Produksi Padi di Bangkalan Meningkat Signifikan

Dukungan pemerintah pusat kepada daerah telah membuahkan hasil nyata.

Baca Selengkapnya
Banggar DPR Percaya Pemerintahan Baru akan Fokus Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Banggar DPR Percaya Pemerintahan Baru akan Fokus Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Said Abdullah, mengatakan DPR berkomitmen untuk terus mengalokasikan anggaran pendidikan sebesar minimal 20 persen dari APBN.

Baca Selengkapnya
Cetak SDM Unggul, Pupuk Kaltim Sebar Beasiswa Rp3,8 Miliar
Cetak SDM Unggul, Pupuk Kaltim Sebar Beasiswa Rp3,8 Miliar

Program ini sebagai wujud dukungan perusahaan terhadap penguatan kapasitas sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.

Baca Selengkapnya
Pj Gubernur Fatoni Klaim Kemiskinan Ekstrem di Sumsel Turun 1,29 Persen
Pj Gubernur Fatoni Klaim Kemiskinan Ekstrem di Sumsel Turun 1,29 Persen

Langkah lainnya adalah melaksanakan Universal Helath Coverage (UHC) per Maret 2024 sebesar 97,56 persen dan pembiayaan operasional pendidikan tahun 2024 Rp718 M

Baca Selengkapnya
Mendagri Beberkan Strategi Penguatan Desa Cegah Arus Urbanisasi
Mendagri Beberkan Strategi Penguatan Desa Cegah Arus Urbanisasi

Pemerintah juga telah menganggarkan dana desa hingga Rp70 Triliun pada tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Said Abdullah Ingin Pemerintahan Prabowo Bisa Manfaatkan Bonus Demografi
Said Abdullah Ingin Pemerintahan Prabowo Bisa Manfaatkan Bonus Demografi

Said menilai Indonesia masih gagal memanfaatkan bonus demografi untuk membuat Indonesia lebih produktif.

Baca Selengkapnya
Ikut Program Lumbung Pangan, Begini Kisah Para Petani di Tanah Humbang Hasundutan
Ikut Program Lumbung Pangan, Begini Kisah Para Petani di Tanah Humbang Hasundutan

Salah satu kisah inspiratif datang dari John Les Lumbuun, seorang petani Desa Ria Ria berusia 42 tahun telah menggarap lahannya sejak 2020.

Baca Selengkapnya
Siap-Siap, Menteri Prabowo Bakal Bagi-Bagi Benih Cabai hingga Ayam Petelur Gratis
Siap-Siap, Menteri Prabowo Bakal Bagi-Bagi Benih Cabai hingga Ayam Petelur Gratis

Kerja sama ini bertujuan menghidupkan desa-desa di seluruh Indonesia untuk mendukung program swasembada pangan dan makan bergizi gratis (MBG).

Baca Selengkapnya
Pemprov Sumsel Gelontorkan Bantuan Rp88 Miliar ke Palembang, Salah Satunya untuk Tekan Kemiskinan
Pemprov Sumsel Gelontorkan Bantuan Rp88 Miliar ke Palembang, Salah Satunya untuk Tekan Kemiskinan

Fatoni mengatakan, berbagai upaya terus dilakukan Pemprov Sumsel untuk memajukan Sumsel dan Kota Palembang.

Baca Selengkapnya
Debat, Andika Targetkan Pertumbuhan Ekonomi Jateng Hingga 6,5% & Kemiskinan Ekstrem 0%
Debat, Andika Targetkan Pertumbuhan Ekonomi Jateng Hingga 6,5% & Kemiskinan Ekstrem 0%

Andika optimis jika target tersebut bisa tercapai karena dia dan Hendrar Prihadi (Hendi) telah menyiapkan sejumlah program untuk mengatasi berbagai persoalan.

Baca Selengkapnya
Anggota Komisi IV DPR Minta Anggaran Pertanian Ditingkatkan
Anggota Komisi IV DPR Minta Anggaran Pertanian Ditingkatkan

Menurut Alimin, sektor pertanian lebih penting dari pada sektor apapun karena masalah pangan selalu berkaitan langsung dengan keberpihakan negara pada petani.

Baca Selengkapnya
Kemendagri Kembali Gelar Program Penguatan Desa, Diikuti 224 Orang Peserta
Kemendagri Kembali Gelar Program Penguatan Desa, Diikuti 224 Orang Peserta

Peserta pelatihan terdiri dari Ketua Tim Penggerak PKK, Ketua Badan Permusyawaratan Desa, Kepala Desa, Perangkat Desa, dan Pengurus Posyandu.

Baca Selengkapnya