Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bambang Pacul: Satu Komando dengan Ganjar

Bambang Pacul: Satu Komando dengan Ganjar ganjar dan bambang pacul jabat tangan. ©2022 Merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Ketua Bappilu PDI Perjuangan Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul bicara soal jabat tangan dan salam komando bersama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Kata Bambang Pacul, saat ini dirinya dan Ganjar sudah satu komando dan satu barisan.

"Jadi artinya sudah satu komando bos," ujar Bambang di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta, Rabu (22/7).

Saat pembukaan Rakernas II, Selasa (21/6), Bambang Pacul dan Ganjar Pranowo berjabat tangan dan salam komando. Kader PDIP yang hadir riuh dan memekikkan 'Merdeka'. Momentum ini seperti mengubur perselisihan Ganjar dan Pacul karena pencalonan presiden. Pacul menolak Ganjar maju sebagai calon presiden.

Salam komando di Rakernas ini menjadi tanda bahwa kedua pihak sudah sepakat untuk menerima komando. Sebagai sesama kader partai untuk siap patuh terhadap perintah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

"Bicara soal salam komando, itu artinya kita siap menerima komando. Pak Ganjar dan Bambang Pacul siap menerima komando sebagai sesama kader partai," ujar Pacul.

"Siapa yang beri komando? Paham sendiri," imbuhnya.

Pacul enggan menjawab apakah satu frekuensi dengan Ganjar. Hanya, dia menegaskan untuk siap menerima perintah partai.

"Kalau bicara satu frekuensi dan tidak itu dikau yang mengartikan. Bambang Pacul tidak mengartikan. Tetapi salam komando di manapun artinya sama. Siap menerima perintah," pungkasnya.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Reaksi Tegas Ganjar Pejuang PPP Dukung Prabowo-Gibran
VIDEO: Reaksi Tegas Ganjar Pejuang PPP Dukung Prabowo-Gibran

Ketika pimpinan partai tidak tegas dalam mengatur anggotanya, maka akan berpotensi menimbulkan perbedaan pilihan politik dalam tubuh internal.

Baca Selengkapnya