Bantah 'membajak', Demokrat sebut Emil Dardak datang melamar
Merdeka.com - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan menilai pandangan Sekjen Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristianto yang menyebut Demokrat menerapkan sistem 'outsourcing', salah besar. Demokrat tidak memaksakan menghadirkan pemimpin dari internal partai.
"Itu pandangan yang keliru. Jadi yang penting bagi Demokrat kalau memilih pemimpin itu pertama adalah yang berkompeten, punya kompetensi. Kedua, tentu memiliki integritas. Saya bisa menyatakan semua partai juga outsourcing juga," kata Syarief di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (28/11).
Syarief menegaskan, Demokrat tidak 'membajak' Emil Dardak untuk diusung menjadi Bakal Calon Gubernur Jawa Timur (Jatim). Sebab, kata Syarief, justru Emil yang mendaftarkan diri untuk diusung Demokrat.
-
Mengapa Khofifah dan Emil maju di Pilkada Jatim? Khofifah Indar Parawansa berpasangan dengan Emil Elistianto Dardak.
-
Siapa yang menyatakan Demokrat tidak akan rujuk? Ketua BPOPKK DPP Partai Demokrat Herman Khaeron mengatakan tidak mungkin partainya memutuskan untuk rujuk kembali dengan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) mendukung Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai capres-cawapres di Pilpres 2024.
-
Siapa saja yang diusulkan untuk Pilgub Jatim? 'Jadi, kepala daerah incumbent misalnya itu muncul beberapa nama. Kalau dari kalangan menteri misalnya, ada Ibu Risma (Tri Rismaharini), ada Pak Abdullah Azwar Anas, ada Pak Pramono Anung. Pak Pramono ini laris manis, nih. Ada yang mengusulkan di Jakarta, ada yang mengusulkan di Jawa Timur,' ucap Hasto.
-
Siapa calon Gubernur Jatim 2024? Nama petahana Khofifah Indar Parawansa diperkirakan jadi unggulan di Pilgub Jatim kali ini.
-
Mengapa Cak Imin tidak maju Pilkada Jatim? Gus Muhaimin tidak mungkin, ngapain (maju Pilkada Jatim), ujar Jazilul di Jakarta, Sabtu (6/4). Ia menegaskan sampai saat ini tidak ada pembahasan mengenai Cak Imin (sapaan akrab Muhaimin Iskandar) akan maju pada Pilkada Jatim.
-
Siapa yang akan didaftarkan PDIP Jabar? 'Hampir dipastikan bahwa malam hari ini DPD PDIP Jabar akan mendaftarkan secara resmi pasangan Calon Gubernur dan calon wakil gubernur yaitu Anies Baswedan dan Kang Ono Surono. Nah ini kita tinggal menunggu tahapan-tahapan berikutnya agar proses pendaftaran secara resmi ini bisa berjalan dengan lancar,' kata Folmer saat dikonfirmasi, Kamis (29/8).
"Bukan. Setahu saya dia (Emil) yang melamar. Kalau outsourcing semua partai juga outsourcing kok. Pengen tahu ya," ucapnya.
Dia sekaligus menepis anggapan bahwa partainya mengalami krisis kader muda potensial. Syarief mengklaim bahwa saat ini masih banyak kader muda di partai besutan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Seret kader gimana? Kata siapa? Ketua fraksi kita sudah usia muda sekarang. Ketua komisi sekarang dari Demokrat muda-muda. Masih banyak generasi muda di Demokrat," ucapnya.
Mantan Menteri Koperasi dan UKM ini memandang, perpindahan setiap kader partai adalah hal biasa dan tidak perlu diributkan.
"Perpindahan kader wajar saja. Jika tidak nyaman kader pindah ke partai lain ya wajar. Hak politik masing-masing. Jadi keliru kalau ada yang mengatakan outsourcing," tegasnya.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Meskipun telah mendapat dukungan dari banyak partai politik untuk jadi Cawagub Jatim, namun Emil dikabarkan masuk bursa menteri pada kabinet Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaHal itu disampaikan oleh Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Said Abdullah.
Baca SelengkapnyaPDIP bahkan sudah berkomunikasi dengan Partai Gerindra dan PAN.
Baca SelengkapnyaDemokrat meyakini, partai lain tetap akan mendukung pasangan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024.
Baca SelengkapnyaEmil Dardak Ungkap Dapat Mandat dari Demokrat Dampingi Khofifah Lagi di Pilkada Jatim
Baca SelengkapnyaKhofifah bertemu petinggi PDIP Said Abdullah membahas Pilkada Jawa Timur sebelum diusung Partai Gerindra.
Baca SelengkapnyaKhofifah mengaku sudah dua kali bertemu dengan Ketua DPP PDIP Said Abdullah.
Baca SelengkapnyaEmil Dardak memastikan bakal mendampingi Khofifah Indar Parawansa maju pada Pilkada Jawa Timur 2024.
Baca SelengkapnyaDia menyatakan siap berkontestasi pada November 2024 mendatang.
Baca SelengkapnyaSesuai aturan yang berlaku pendaftaran calon independen dibuka selama 5 hari sejak 5 Mei 2024 lalu.
Baca Selengkapnya"Cuma kalau keputusannya di Gerindra setelah melihat, itu ada di Pak Prabowo ya, yang akan memutuskan," kata Habiburokhman
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil mengaku tidak ada persiapan besar yang dia lakukan menjelang masa pemilihan kepala daerah.
Baca Selengkapnya