Banyak Kepala Daerah Galau Cari Dukungan Parpol untuk Jadi Capres 2024
Merdeka.com - Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno menyoroti kemesraan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) dan Ketum PAN Zulkifli Hasan. Menurutnya, RK berharap PAN bisa menyediakan karpet untuk Emil nyapres.
"Ridwan Kamil sedang mencari dukungan parpol untuk maju pilpres. Tentu harapannya PAN bisa sediakan ‘karpet biru’," katanya, Rabu (6/10).
Menurutnya, tak cukup bagi Emil bermodal popularitas dan elektabilitas Emil saja, butuh sokongan parpol untuk daftar ke KPU sebagai syarat maju capres. Dia bilang, PAN pastinya akan mengkalkulasi peluang Emil untuk kepemimpinan nasional.
-
Kenapa Pantarlih Pilkada 2024 penting? Pantarlih berperan penting dalam membantu penyusunan daftar pemilih serta pemutakhiran data pemilih di berbagai tingkatan. Tugas dan kewajiban ini harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab selama masa kerja yang telah ditentukan.
-
Siapa saja yang bisa dipilih di Pemilu 2024? Masyarakat akan memilih Presiden dan Wakil Presiden, serta anggota DPR, DPD, dan DPRD untuk periode mendatang.
-
Apa saja syarat untuk menjadi pemilih dalam Pemilu 2024? Akan tetapi, syarat untuk menjadi pemilih berdasarkan Peraturan KPU Nomor 7 Tahun 2022 adalah sebagai berikut:1. Genap berumur 17 (tujuh belas) tahun atau lebih pada hari pemungutan suara, sudah kawin, atau sudah pernah kawin;2. Tidak sedang dicabut hak pilihnya berdasarkan putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap; 3. Berdomisili di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dibuktikan dengan KTP-el;4. Berdomisili di luar negeri yang dibuktikan dengan KTP-el, Paspor dan/atau Surat Perjalanan Laksana Paspor;5. Dalam hal Pemilih belum mempunyai KTP-el sebagaimana dimaksud dalam huruf c dan huruf d, dapat menggunakan Kartu Keluarga; dan6. Tidak sedang menjadi prajurit Tentara Nasional Indonesia atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
-
Kenapa kampanye Pilkada 2024 penting? Tujuan kampanye dalam Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) adalah untuk mempengaruhi dan memenangkan dukungan masyarakat untuk mendukung pasangan calon yang diusung.
-
Apa syarat utama untuk jadi anggota PPS Pilkada 2024? Syarat pendaftaran menjadi anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 adalah sebagai berikut: 1. Warga Negara Indonesia.
-
Kenapa Pantarlih penting untuk Pilkada 2024? Pantarlih Pilkada 2024 menjadi salah satu badan adhoc yang membantu proses jalannya pemilihan.
"PAN pastinya mengkalkulasi soal kemungkinan siapa yang bakal diusung maju. Kader internal atau eksternal seperti Ridwan Kamil," ucapnya.
Adi menambahkan, saat ini kepala daerah populer yang masa jabatannya bakal berakhir tahun depan atau dua tahun lagi sedang mencari dukungan partai untuk maju pemilihan presiden 2024.
"Sekarang banyak kepala daerah populer galau nyari dukungan parpol," tukas analis politik ini.
Terpisah, Direktur Eksekutif Indonesian Political Review, Ujang Komarudin menyebut, Emil membutuhkan parpol untuk nyapres. Dia bilang, RK tak punya kendaraan untuk maju menjadi capres.
"Dia tak punya partai. Oleh karena itu, RK butuhkan PAN dan tentu butuh partai-partai lain agar bisa memenuhi syarat 20 persen PT (presidensial treshold)," ucapnya.
Menurutnya, soal peluang RK maju atau didukung dari PAN, masih 'fifty-fifty'. Bisa didukung dan bisa juga tidak. Sebab, Ujang yakin PAN mendukung capres yang memiliki elektabilitas tinggi dan berpotensi menang, siapapun dia.
"Jika RK tinggi elektabilitasnya hingga akhir nanti dan berpotensi akan menang, bisa saja PAN mendukungnya. Namun jika elektabilitasnya stagnan atau rendah, PAN akan lari dan tak akan mendukungnya. Itu pilihan rasional saja dari PAN. Dan itu juga akan terjadi pada partai-partai lain," pungkasnya.
Sebelumnya, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil blak-blakan mengungkap minat maju dalam kontestasi Pemilu 2024. Namun, dia tidak mau ngotot. Memasrahkan seluruhnya kepada nasib yang ditentukan Allah.
Hal tersebut diungkap pria akrab disapa Kang Emil saat menjadi pembicara dalam Workshop PAN di Bali, Selasa (5/10).
"Kalau ada sebuah pintu terbuka misalkan dari partai PAN, saya Bismillah. Tapi kalau tidak, tidak masalah, karena Allah yang akan tentukan,” kata Ridwan disambut tepuk tangan ratusan kader PAN yang hadir.
Usai jadi pembicara, Kang Emil kembali menegaskan, niatannya untuk maju Pemilu 2024 saat ditemui wartawan. Menurut dia, setiap dukungan untuk maju Capres yang datang dari parpol tidak boleh ditolak.
"Mudah-mudahan, siapapun yang mendukung tidak boleh ditolak asal dukungannya baik. Saling menguatkan pastilah itu. Kerjasama politik yang kita tunggu-tunggu," kata Emil.
Sementara, Ketum PAN Zulkifli Hasan dan Gubernur Jawa Barat tampil mesra dalam rangkaian Workshop Nasional DPP PAN yang digelar di Nusa Dua, Bali pada Selasa (5/10) kemarin. Zulhas mengungkapkan, bahwa dirinya jatuh hati dengan Emil.
Hal itu bermula saat Zulhas diberikan sebuah baju batik oleh Emil usai ia memberikan materi di acara PAN. Batik tersebut merupakan rancangan Emil sendiri.
"Tiap pemimpin backgroundnya beda-beda ya. Saya background-nya arsitek hobi menggambar, jadi menggambar kota, alun-alun, batik pun saya gambar. Ini batik saya desain, sudah dipakai (boyband) Super Junior di Korea, warnanya biru khusus untuk para pemimpin," ucap Emil dilihat dari live streaming PAN TV, Rabu (6/10).
Usai menerima hadiah tersebut, Zulhas memuji sosok Emil. Pimpinan MPR itu mengungkapkan rasa jatuh cintanya kepada dengan Emil.
"Saya jatuh cinta dengan Kang Emil ini, saya kira teman-teman di seluruh Tanah Air yang hadir hari ini, apa yang disampaikan (Ridwan Kamil) ini banyak menginspirasi, masa kalian tidak mau seperti Kang Emil," ungkap Zulhas.
Zulhas mengungkapkan, pertemuan keduanya dengan Emil kali ini paling membekas. Ia merasa nyaman dengan Emil.
"Saya dua kali ketemu tapi agak dalam ini yang kedua. Yang pertama waktu di pondok di gunung. Saya simak betul. Ini yang kedua, saya simak betul. Bukan jatuh cinta lagi, lama-lama jatuh cinta betulan," ucapnya.
Setelah itu, kader PAN memberikan kue ulang tahun kepada arsitektur Institut Teknologi Bandung (ITB) tersebut. Usia Emil diketahui genap 50 tahun pada 4 Oktober kemarin.
"Nggak menyangka kader beri kejutan untuk saya," ungkap Emil.
Emil mengaku, bahwa PAN satu-satunya partai yang memberikan kado kue ulang tahun. Dia bakal membalas kejutan ini saat PAN berulang tahun.
"Ibu saya bilang kebaikan harus dibalas dengan kebaikan, nanti kalau PAN Jabar ulang tahun akan saya kasih kado," kata Emil.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku bersyukur dirinya disebut memiliki elektabilitas tinggi sebagai calon wakil presiden (cawapres).
Baca SelengkapnyaEmil Dardak memastikan bakal mendampingi Khofifah Indar Parawansa maju pada Pilkada Jawa Timur 2024.
Baca SelengkapnyaEmil Dardak Ungkap Dapat Mandat dari Demokrat Dampingi Khofifah Lagi di Pilkada Jatim
Baca SelengkapnyaPAN Akui Cenderung ke Prabowo, Tawarkan Erick Thohir Cawapres
Baca SelengkapnyaDia menyatakan siap berkontestasi pada November 2024 mendatang.
Baca SelengkapnyaPDIP bahkan sudah berkomunikasi dengan Partai Gerindra dan PAN.
Baca SelengkapnyaErwin menekankan terpenting menghadapi pilkada nanti adalah target suara dan bagaimana mengembalikan kejayaan Golkar lima tahun ke depa
Baca SelengkapnyaKhofifah mengaku sudah nyaman berduet dengan Emil Dardak di Jatim.
Baca SelengkapnyaKetua DPD Ace Hasan Syadzily menginginkan agar Ridwan Kamil maju Pilkada Jabar.
Baca SelengkapnyaGubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berpotensi menggantikan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto sebagai cawapres 2024.
Baca SelengkapnyaKhofifah mengucapkan rasa terima kasih kepada partai yang dipimpin Zulhas atas dukungan yang diberikan kepada dirinya.
Baca SelengkapnyaSurat tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep.
Baca Selengkapnya