Beredar rekaman lengkap Setnov & Freeport, banyak fakta mengejutkan
Merdeka.com - Transkip lengkap pembicaraan Ketua DPR Setya Novanto yang disebut mencatut nama Presiden Joko Widodo beredar. Dalam percakapan terlibat juga pengusaha Reza Chalid, dan Presiden Direktur PT Freeport Indonesia, Maroef Sjamsoeddin.
"Kalau saya dipanggil saya akan datang dan menyerahkan apa yang saya punya. Saya punya rekaman lengkap," kata Menteri ESDM Sudirman Said di Gedung DPR, Selasa (1/12).
Tetapi Sudirman tidak merinci berapa lama durasi rekaman tersebut. Dia juga tidak membeberkan detail isi percakapan yang membawa-bawa nama Jokowi, Wapres JK dan Menko Polhukam Luhut Binsar Panjaitan.
-
Siapa yang dipanggil Jokowi? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Siapa yang menemui Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Siapa yang akan bertemu Jokowi? 'Rencana nanti pak RT, pak RW dan sebagian warga mau sowan ke rumahnya. Mungkin satu minggu setelah ini, kalau hari-hari seperti ini masih ramai,' katanya.
-
Siapa yang dipanggil Jokowi terkait penguntitan Jampidsus? 'Sudah saya panggil tadi,' kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
-
Apa yang diminta anak buah Jokowi? Ramai-Ramai Anak Buah Jokowi Minta Tambah Anggaran Sejumlah menteri dan pimpinan lembaga pemerintah ramai-ramai meminta tambahan anggaran kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
-
Siapa yang Jokowi temui? Jokowi bersama Ibu Negara Iriana terlebih dahulu menyapa anak-anak di tenda pengungsian. Jokowi dan Iriana membagikan makan siang, susu, makanan ringan, hingga buku kepada anak-anak yang ada di posko tersebut.
Sudirman mengaku hanya melaporkan rekaman ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) yang bersinggungan langsung dengannya di sektor energi. Tetapi Sudirman bersedia membeberkan rekaman yang dimilikinya jika MKD meminta.
"Saya melaporkan poin-poin yang relevan dengan urusan saya di sektor energi dan sumber daya mineral. Jadi yang saya berikan statement-statement yang berkaitan dengan laporan saya. Tapi proses selanjutnya membutuhkan keterangan tambahan, ya kita akan ikuti," tuturnya.
Sebelumnya, Ketua DPR Setya Novanto membantah sebagai orang yang ada dalam rekaman percakapan yang dilaporkan Menteri ESDM, Sudirman Said kepada Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD). Dia bahkan menuding ada orang yang mengedit rekaman itu untuk menjatuhkan dirinya.
"Saya tidak pernah akui rekaman itu. Belum tentu suara saya, bisa saja diedit tujuan menyudutkan saya," kata Setnov di gedung DPR, Jakarta, Jumat (20/11).
Sementara itu Menko Polhukam Luhut Binsar Panjaitan enggan mempersoalkan namanya menjadi jelek karena disebut dalam rekaman itu. Purnawirawan jenderal TNI ini juga membantah terlibat dalam perpanjang kontrak PT Freeport.
"Saya tidak merasa tercemar. Biasa-biasa saja menurut saya. Saya tidak salah," kata Luhut saat jumpa pers di Kantornya, Jakarta, Kamis (19/11).
Dia mengatakan, bahwa dirinya tidak ada kerja sama bisnis dengan siapa pun. Dirinya juga sudah berjanji dengan istrinya tidak akan merusak bangsa sendiri.
"Saya tidak ada bisnis satu peser pun dengan siapapun. Itu janji saya dengan diri saya dan istri saya. Selama saya jadi pejabat negara, saya tidak akan melacurkan profesionalitas (jabatan) saya," kata dia. (mdk/did)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya