Cak Imin minta PKB Banten menangkan Pemilu 2019, minimal 3 kursi DPR
Merdeka.com - Ketum artai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengamanahkan tiga pesan penting dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) PKB Provinsi Banten di Pondok Pesantren (Ponpes) Nur Antika, Jalan Kadu Masjid, Desa Pete, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. Menurut Muhaimin, pertama PKB Banten harus mampu menjadi pemenang Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 dengan minimal memperoleh tiga kursi di Dewan Perwakilan Rakya.
Kedua, DPRD kabupaten/Kota harus mampu meraih dua kali lipat kursi yang dimiliki saat ini. Ketiga, dalam keseharian kader PKB harus mampu meneguhkan politik rahmatan lil alamin sesuai amanah Muswil kali ini.
"Tema kali ini sangat baik, saya berharap warga PKB mampu meneguhkan sekaligus mengokohkan politik rahmatan lil alamin menjadi amanah politik, amanah perjuangan, amanah diniyah, wathoniyah, insaniyah. Termasuk di dalamnya amanah rahmatan lil alamin," kata pria yang disapa Cak Imin itu, Senin (11/9).
-
Apa komitmen PKB di Pilgub Jabar? 'Pokoknya prinsipnya PKB siap siapapun yang berkompetisi karena PKB akan menyuguhkan alternatif pilihan untuk publik, sebanyak-banyaknya,' ujar Huda ketika ditemui di Gedung DPR RI, Kamis (13/6).
-
Apa jabatan Cak Imin di PKB? Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menjadi Ketua Dewan Syura dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin kembali menjabat Ketua Umum PKB.
-
Siapa yang didukung oleh PKB untuk Pilgub Jakarta 2024? PKB Pertimbangkan Dukung Anies Maju Pilgub Jakarta 2024 Namun, PKB juga sudah punya jagoan sendiri untuk diusung sebagai bakal calon gubernur Jakarta. Wasekjen PKB Syaiful Huda mengungkapkan, partainya sudah membuka komunikasi awal dengan Anies Baswedan untuk maju di Pemilihan Gubernur Jakarta 2024.Dia mengatakan, PKB tengah mempertimbangkan untuk mengusung Anies.
-
Bagaimana Cak Imin ingin meningkatkan pembangunan di Indonesia? Cak Imin mengusulkan membangun 40 kota lain untuk ditingkatkan levelnya agar menyamai Jakarta.
-
Apa tekad Cak Imin di Pilpres 2024? 'Kami memiliki satu tekad dalam pemerintahan yang akan datang minimal harus dibangun 40 kota baru yang selevel Jakarta,' kata Cak Imin dalam debat Cawapres di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat (22/12).
-
Kenapa PKB mendukung yang lain di Pemilu lalu? 'Kita kumpul berbeda bisa kerja sama saudara-saudara sekalian walaupun dalam pemilihan yang lalu PKB mendukung yang lain, tapi saya mengatakan dari awal saya yakin pada saatnya PKB akan kembali mendukung saya. Saya yakin saya yakin bahwa PKB akan bersama saya membangun bangsa,'kata Prabowo.
Cak Imin berkata, perjuangan politik rahmatan lil alamin merupakan sistem perjuangan nilai-nilai yang utuh penuh totalita. Cak Imin menambahkan, amanah diniyah menyongsong kehidupan yang lebih baik.
"Seluruh konsep yang lahir harus tumbuh dan memiliki kegairahan untuk meraih kemajuan. PKB hadir sebagai sebuah kendaraan yang memajukan Bangsa.
"Pesantren adalah kelanjutan dari seluruh rekayasa sosial dalam kehidupan berbangsa. Lintas bangsa, lintas peristiwa. Kalau kita lihat peristiwa yang terjadi di dunia maka itu dapat menjadi kesempatan kita menunjukkan Islam rahmatan lil alamin," katanya.
Dalam kesempatan itu, Cak Imin juga mengomentari soal Rohingya. Menurut dia, dalam kasus itu dapat dilihat dalam tiga poin penting. Pertama, sentimen kemanusiaan. Kedua, sentimen lokal. Ketiga, sentimen regional.
"Melihat kasus tersebut PKB harus hadir dan memberikan solusi bagi umat muslim. PKB mampu menyelesaikan masalah tanpa masalah," ucapnya.
Cak Imin lebih jauh berkata, kader PKB merupakan ujung tombak kemajuan bangsa. Sebagai pewaris negeri ini, tuturnya, PKB bahu membahu selalu istiqomah bersama bangsa. "Bersyukur kita diberi jalan mudah, seperangkat ideologi serta rumusan-rumusan yang bermutu. Dengan kemudahan itu, tugas paling pendek adalah mewujudkan keadilan masyarakat," ucapnya.
Sementara itu, Ketua DPW Banten Bambang Susanto menegaskan Muswil kali ini menjadi ajang silaturahim dan bertatap muka. "Dengan mengusung tema menegakkan politik rahmatan lil alamin semoga bisa merumuskan langkah memenangkan PKB ke depan," tandasnya. (mdk/eko)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Cak Imin mendorong kader PKB bersama rakyat, mencari solusi masalah-masalah kerakyatan.
Baca SelengkapnyaCak Imin menegaskan keinginan PKB tetap tidak berubah, yaitu memperjuangkan kenaikan dana desa menjadi Rp5 miliar per desa.
Baca SelengkapnyaCak Imin mengatakan partainya semakin digembosi maka akan semakin kuat.
Baca SelengkapnyaCak Imin bertemu kader PKB se-Sumsel di Asrama Haji Palembang. Ribuan simpatisan menyambut kedatangannya hingga seisi gedung penuh sesak.
Baca SelengkapnyaJawa Barat dinilai menjadi lumbung suara yang berpotensi bisa didapatkan pasangan AMIN.
Baca SelengkapnyaCak Imin Beberkan Tiga Kriteria Calon Kepala Daerah yang Diusung PKB di Pilkada 2024
Baca SelengkapnyaCak Imin mengklaim dapat menguasai setidaknya 50 persen suara provinsi paling ujung timur Pulau Jawa ini.
Baca Selengkapnya6 Perintah Cak Imin menjadi wajib dijalankan oleh seluruh kader PKB mulai tingkat DPRD hingga DPR RI maupun kepala daerah
Baca SelengkapnyaCak Imin ingin kader PKB memahami betul urgensi melakukan perubahan.
Baca SelengkapnyaCak Imin: Pemimpin PKB Sama dan Menyatu, dari Aceh sampai Papua
Baca SelengkapnyaPada Pemilu 2019, PDIP meraup 5,77 juta suara atau 29,71 persen, sementara PKB di urutan kedua dengan 2,73 juta suara atau 14,04 persen.
Baca SelengkapnyaCak Imin ingin pembahasan Rakornas ini tidak mengevaluasi Pilpres 2024.
Baca Selengkapnya