Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cak Imin tegaskan koalisi solid menangkan Jokowi di Pilpres 2019

Cak Imin tegaskan koalisi solid menangkan Jokowi di Pilpres 2019 Cak Imin di acara Toys and Kids Expo. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar menegaskan koalisi partai pengusung Joko Widodo solid dalam menghadapi Pemilu Presiden (Pilpres) 2019. Pria yang akrab disapa Cak Imin ini mengatakan pihaknya tidak terpengaruh dengan opini negatif kubu pendukung Prabowo Subianto.

"Parpol pendukung Jokowi solid. Wajar saja para calon bekerja sama, khususnya menjelang penetapan capres-cawapres," kata Muhaimin usai menghadiri pembukaan "International Toys and Kids Expo" di JIExpo, Jakarta, seperti dikutip Antara, Kamis (27/7).

Pasca pertemuan SBY-Prabowo beberapa hari lalu, kata Cak Imin, koalisi Jokowi tidak terpengaruh. Kerja-kerja politik partai pendukung Jokowi juga tetap terukur dan terarah memenangkan Pilpres.

Cak Imin mengungkapkan, salah satu kesepakatan yang terjadi pada pertemuan enam partai koalisi Jokowi pada Selasa (24/7) adalah memberikan waktu untuk Jokowi memilih cawapresnya.

Keenam ketum parpol akan menunggu proses itu hingga nantinya diundang kembali Jokowi dalam pertemuan berikutnya.

"Kita tunggu saja, nanti akan ada pertemuan koalisi pimpinan partai pendukung Pak Jokowi dalam diskusi bentukan yang menjadi pilihan pak presiden," ujarnya.

Selain itu, Cak Imin juga menyikapi santai manuver partai pendukung Prabowo dalam membentuk koalisi. Menurutnya wajar jika Gerindra intens melakukan pertemuan dengan mitra koalisinya seperti Partai Demokrat, PAN, dan PKS jelang pembukaan masa pendaftaran pasangan capres-cawapres pada 4-10 Agustus mendatang.

Wakil Ketua MPR ini menghormati pilihan koalisi masing-masing partai, karena memiliki pertimbangan politik dalam memutuskan arah koalisi.

Sebelumnya, SBY menilai bongkar pasang koalisi masih mungkin terjadi hingga penutupan pendaftaran capres-cawapres 10 Agustus mendatang. Menurut SBY, koalisi tersebut masih cair terlebih koalisi pendukung Jokowi maupun Prabowo belum memutuskan cawapres.

"Kalau apakah ada kemungkinan bongkar pasang koalisi ya dalam politik bisa saja, bisa iya bisa tidak," kata SBY di kediamannya kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (25/7) malam.

"Pak Jokowi sekarang didukung 6 parpol, dalam statement itu beliau solid. Saya pikir benar. 6 parpol bisa setuju bisa juga tidak ada kemungkinan. Parpol meninggalkan Jokowi karena tidak cocok cawapres ya anything can happen," imbuh SBY.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cak Imin: InsyaAllah Jokowi dan Prabowo Hadir di Muktamar PKB
Cak Imin: InsyaAllah Jokowi dan Prabowo Hadir di Muktamar PKB

Cak Imin mengatakan, Presiden Jokowi dan Presiden terpilih Prabowo Subianto bakal menghadiri Muktamar PKB.

Baca Selengkapnya
Di Hadapan Relawan, Jokowi: Koalisi Belum Jelas, Jangan Tergesa-Gesa
Di Hadapan Relawan, Jokowi: Koalisi Belum Jelas, Jangan Tergesa-Gesa

Sebab, Jokowi menilai koalisi saat ini belum final.

Baca Selengkapnya
Airlangga Pastikan KIM Solid: Jangan Ada Pihak yang Ingin Ganggu Solidaritas Antar Parpol
Airlangga Pastikan KIM Solid: Jangan Ada Pihak yang Ingin Ganggu Solidaritas Antar Parpol

Airlangga memperingatkan agar tak ada pihak-pihak yang berniat mengganggu hubungan antar parpol di KIM

Baca Selengkapnya
Cak Imin Lihat Tanda Menang Satu Putaran
Cak Imin Lihat Tanda Menang Satu Putaran

Untuk itu para relawan dan pendukung diharap tetap semangat memenangkan AMIN.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil Klaim KIM Solid Usai Sambangi DPW PKB Jakarta
Ridwan Kamil Klaim KIM Solid Usai Sambangi DPW PKB Jakarta

"Memang sebenarnya selama ini juga KIM ini solid," kata Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya
Menaker Ida dan Kakak Cak Imin Dipanggil Jokowi, Lobi PKB Gabung Koalisi Prabowo?
Menaker Ida dan Kakak Cak Imin Dipanggil Jokowi, Lobi PKB Gabung Koalisi Prabowo?

Menaker Ida dan Kakak Cak Imin Dipanggil Jokowi, Lobi PKB Gabung Koalisi Prabowo?

Baca Selengkapnya
Manuver Cak Imin Ingin Bertemu Megawati, Sinyal Tinggalkan Prabowo?
Manuver Cak Imin Ingin Bertemu Megawati, Sinyal Tinggalkan Prabowo?

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin akan bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya
PKB Tagih Janji Prabowo: Cak Imin Cawapres, Tak Bisa Ditawar!
PKB Tagih Janji Prabowo: Cak Imin Cawapres, Tak Bisa Ditawar!

Prabowo menyebut, bahwa dirinya dan koalisi memahami masalah bangsa.

Baca Selengkapnya
Muncul Isu Koalisi 4+1 Berisi Partai dan Jokowi di Pilkada, Ini Penjelasan Gerindra
Muncul Isu Koalisi 4+1 Berisi Partai dan Jokowi di Pilkada, Ini Penjelasan Gerindra

Plus satu yang dimaksud bukan partai, melainkan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Sambut PAN Gabung Dukung Prabowo Capres: Sudah Berpuluh-puluh Tahun Berdiskusi, Baru Kali Ini Berkoalisi
Cak Imin Sambut PAN Gabung Dukung Prabowo Capres: Sudah Berpuluh-puluh Tahun Berdiskusi, Baru Kali Ini Berkoalisi

Cak Imin merasa deg-degan dengan bergabungnya Golkar dan PAN mendukung Prabowo.

Baca Selengkapnya
Di Depan Relawan, Cak Imin Kepleset Lidah Sebut PAN Partai Koalisi AMIN
Di Depan Relawan, Cak Imin Kepleset Lidah Sebut PAN Partai Koalisi AMIN

Cak Imin menyebut jika Jawa Timur merupakan barometer kemenangan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Di Balik Manuver Politik Puan Bertemu Dua Ketum Partai dalam Sehari
Di Balik Manuver Politik Puan Bertemu Dua Ketum Partai dalam Sehari

Di Balik Manuver Politik Puan Bertemu Dua Ketum Partai dalam Sehari

Baca Selengkapnya