Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Calon Ketua MPR dari Partai Demokrat orang Solo lulusan UGM

Calon Ketua MPR dari Partai Demokrat orang Solo lulusan UGM djoko udjianto. ©demokrat.or.id

Merdeka.com - Nama politisi Partai Demokrat Djoko Udjianto disebut-sebut bagian dari paket pimpinan MPR dari Koalisi Merah Putih. Namanya disebut akan bersaing dengan politisi dari KMP lain yang lebih populer semacam Mahyudin dari Golkar, Hidayat Nur Wahid dari PKS, dan Zulkifli Hasan dari PAN.

Lantas siapakah sosok Djoko Udjianto? Nama Djoko Udjianto merupakan orang lama dalam dunia politik tanah air. Ia menjadi salah satu orang lama dalam Partai Demokrat.

Saat Ketum Demokrat dipimpin oleh Anas Urbaningrum, Djoko ditunjuk oleh Anas menjabat sebagai ketua Departemen Penanaman Modal dan Investasi. Lalu tahun 2012, Djoko ditugaskan oleh partainya untuk menggantikan posisi Mirwan Amir sebagai Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR.

Sementara di DPR, Djoko merupakan anggota partai Demokrat yang saat ini sedang menjabat sebagai anggota DPR RI periode masa jabatan tahun 2009 hingga tahun 2014.

Pria kelahiran Solo, Jawa Tengah tanggal 12 April 1955 ini berhasil melaju ke Senayan setelah dirinya berhasil meraih suara maksimal sebanyak 75.135 suara dari daerah pilihan Jawa Tengah III yang meliputi Kabupaten Grobogan, Kabupaten Blora, Kabupaten Rembang, dan Kabupaten Pati.

Sehari-harinya, pria berusia 59 tahun ini bertugas di Komisi IV yang menangani permasalahan di bidang Pertanian, Perkebunan, Kehutanan, Kelautan, Perikanan, dan Pangan. Bersama Komisi IV, saat ini Djoko sedang concern menangani permasalahan ketahanan pangan yang rencananya akan dilakukan secara menyeluruh.

Bapak tiga anak ini juga tercatat pernah mengecam bangku kuliah di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. Ia merupakan lulusan Sarjana Fakultas Teknik, UGM, Yogyakarta, tahun 1981.

Sebelum masuk dunia politik, pria kelahiran Surakarta, Jawa Tengah, Selasa, 12 April 1955, ini pernah bekerja di PT Astra Agro Lestari Group, Jakarta sejak 1981 - 2000. Lalu di PT Satria Group, Jakarta sejak 2000.

Setelah itu, lelaki berbintang Aries ini mencoba bekerja di PT Transpacific Group, Jakarta sejak 2005 dan PT Perkebunan Nusantara V, Riau sejak 2003. Meski tercatat tak pernah memiliki jabatan penting dalam pekerjaannya, Djoko masuk ke dalam orang yang fokus dalam perusahaan. (mdk/tyo)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Terungkap! Cagub Diusung Demokrat di Pilkada Jakarta: Sosok Tak Asing, Cawagub dari Kader Kami
Terungkap! Cagub Diusung Demokrat di Pilkada Jakarta: Sosok Tak Asing, Cawagub dari Kader Kami

Demokrat terus melakukan komunikasi dengan partai lain untuk menjajaki koalisi.

Baca Selengkapnya
Dari Giring hingga Hary Tanoe, Ini Daftar Ketua Umum Parpol Jadi Caleg DPR 2024
Dari Giring hingga Hary Tanoe, Ini Daftar Ketua Umum Parpol Jadi Caleg DPR 2024

Presiden PKS Ahmad Syaikhu menjadi satu-satunya ketua umum partai parlemen yang maju sebagai calon legislatif bernomor urut satu.

Baca Selengkapnya
PKS Sambangi FX Rudy, Siapkan Koalisi Dengan PDIP untuk Pilkada Solo
PKS Sambangi FX Rudy, Siapkan Koalisi Dengan PDIP untuk Pilkada Solo

Dalam penjaringan eksternal PKS, nama Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa muncul.

Baca Selengkapnya
Peta Pilkada 2024: PDIP Berpeluang Cuma Jadi Penonton, Kesulitan Cari Koalisi
Peta Pilkada 2024: PDIP Berpeluang Cuma Jadi Penonton, Kesulitan Cari Koalisi

Manuver KIM Plus membuat PDIP kesulitan mengusung kader mereka di Pilkada 2024. Di beberapa daerah, PDIP membutuhkan koalisi untuk memenuhi syarat dukungan.

Baca Selengkapnya
Membedah Bursa Pilgub Jateng: Ada Politikus, Artis hingga Jenderal Polri
Membedah Bursa Pilgub Jateng: Ada Politikus, Artis hingga Jenderal Polri

Bursa pemilihan gubernur Jawa Tengah mulai panas. Sejumlah nama mulai bermunculan.

Baca Selengkapnya
Imam Budi Hartono Cari Pendamping Usai Terima SK dari PKS Maju Pilkada Depok, Ini Bocoran Sosoknya
Imam Budi Hartono Cari Pendamping Usai Terima SK dari PKS Maju Pilkada Depok, Ini Bocoran Sosoknya

Imam Budi Hartono mengaku memiliki tugas berat pasca menerima SK tersebut karena harus memenangkan Pilkada Depok agar PKS bisa tetap memimpin.

Baca Selengkapnya
Kaesang Dikabarkan Maju Pilgub DKI, Demokrat: Kita Cermati Dulu
Kaesang Dikabarkan Maju Pilgub DKI, Demokrat: Kita Cermati Dulu

Partai Demokrat tengah menggodok sosok-sosok yang akan maju dalam Pilgub Jakarta nanti.

Baca Selengkapnya
Masuk Bursa Cagub Jatim 2024, Ini Sosok Ahmad Basarah yang Kini Menjabat Wakil Ketua MPR RI
Masuk Bursa Cagub Jatim 2024, Ini Sosok Ahmad Basarah yang Kini Menjabat Wakil Ketua MPR RI

Sejak kuliah, Basarah aktif berorganisasi. Ia merupakan aktivis Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI).

Baca Selengkapnya
INFOGRAFIS: 5 Tokoh Digadang Maju Pilgub DKI 2024
INFOGRAFIS: 5 Tokoh Digadang Maju Pilgub DKI 2024

Mereka disebut bakal meramaikan kontestasi Pilgub DKI

Baca Selengkapnya
Pilkada Jakarta, Gerindra Pilih Usung Kader Internal ketimbang Sandiaga
Pilkada Jakarta, Gerindra Pilih Usung Kader Internal ketimbang Sandiaga

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad merepons munculnya nama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Sandiaga Uno maju di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya
Gerindra: Ahmad Muzani akan Maju Sebagai Calon Ketua MPR RI
Gerindra: Ahmad Muzani akan Maju Sebagai Calon Ketua MPR RI

Terkait dirinya apakah akan kembali menjadi pimpinan DPR RI, Dasco menyerahkan ke partai.

Baca Selengkapnya
Lawan PDIP, 6 Partai Usung Gusti Bhre di Pilkada Solo
Lawan PDIP, 6 Partai Usung Gusti Bhre di Pilkada Solo

Meski belum menyampaikan sikapnya secara gamblang, namun ada isyarat dari Gusti Bhre untuk menerima pinangan 6 parpol.

Baca Selengkapnya