Curhat Prabowo, Dari Tak Pernah Istirahat Hingga Kurang Perhatian pada Anak
Merdeka.com - Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mencurahkan isi hatinya di depan ribuan pengusaha nasional yang memadati Djakarta Theater, Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (22/3) malam. Prabowo mengaku tak pernah istirahat untuk berjuang demi Indonesia. Dengan kesibukannya selama ini, Prabowo curhat putra semata wayangnya jarang mendapat perhatian dari sang ayah.
"Sejak umur 18 tahun saya siap mati untuk republik ini, usia saya nanti oktober, 68 tahun. Sebetulnya saya ingin istirahat saya belum pernah istirahat dari umur 18 tahun," kata Prabowo.
"Saya tidak tahu libur, saya hanya punya satu anak dia pun mengeluh enggak pernah memperhatikan dia," sambungnya.
-
Siapa kakek Prabowo Subianto? Ia adalah cucu dari Raden Mas Margono Djojohadikusumo, pendiri Bank Negara Indonesia (BNI) 46 dan anggota Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).
-
Siapa keponakan Prabowo Subianto? Perlu diketahui, Thomas Djiwandono alias Tommy merupakan keponakan Presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Apa jabatan Prabowo Subianto saat ini? Menteri Kementerian Pertahanan (2019-sekarang)
-
Siapa kakek Prabowo dari garis keturunan ayahnya? Dikutip dari Liputan6.com, kakek Prabowo, Margono Djojohadikusumo merupakan pendiri Bank Negara Indonesia (BNI). Saat wafat, ia dimakamkan di tanah leluhurnya, Dawuhan, Banyumas.
-
Apa jabatan Prabowo saat ini? Prabowo sendiri saat ini tengah menjabat sebagai Menteri Pertahanan ke-26 RI dalam Kabinet Indonesia Maju untuk periode 2019-2024.
Mantan Danjen Kopassus itu mengaku ingin istirahat di sisa umurnya. Namun Prabowo tak rela melihat kondisi negara seperti sekarang.
Selain itu, Prabowo menambahkan, bahwa dirinya tak ingin ada perpecahan dan konflik di negara. Dia pun menegaskan bahwa lebih baik dirinya yang hancur dari pada rakyat menderita.
"Saudara-saudara sekalian saya tidak pernah mau perpecahan, saya tidak pernah mau konflik. Saya dibesarkan sebagai seorang ksatria. Lebih baik saya yang hancur daripada rakyat yang menderita. Itu tekad saya dari muda," tegas Prabowo.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Prabowo bercerita haru melihat anak-anak di Sosmed yang marah sampai nangis lihat orangtuanya tak pakai kaus gemoy
Baca SelengkapnyaPotret gemas masa kecil pria yang bukan orang sembarangan, kini bakal calon Presiden.
Baca SelengkapnyaPrabowo melihat di media sosial ada anak-anak marah sampai nangis bila orangtuanya tidak pakai baju gemoy.
Baca SelengkapnyaMomen Prabowo ziarah ke makam sang ayahanda ditemani oleh bestie sekaligus orang kepercayaannya yang merupakan seorang Letjen TNI.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyebut, menjadi pimpinan parpol di Indonesia sangat berat jika tidak berkuasa.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku jengkel saat mengingat banyaknya tuduhan yang tidak benar.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku kewalahan mengimbangi Jokowi dalam bekerja.
Baca SelengkapnyaIa menegaskan bahwa saat berusia 18 tahun, komitmennya adalah siap mati untuk negara.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku tak takut terhadap apa pun selama ada anak muda di sampingnya.
Baca SelengkapnyaMenurut Prabowo, kondisi tersebut merupakan hasil dari binaan yang sama yakni lingkungan tentara.
Baca Selengkapnya