Daniel mengaku ada komunikasi dengan petinggi Golkar soal Pilgub Jabar
Merdeka.com - Beberapa waktu lalu nama politisi Partai Golkar Daniel Muttaqien muncul dalam surat rekomendasi yang diduga dari DPP Partai Golkar untuk Pilgub Jabar. Daniel digadang-gadang sebagai calon wakil gubernur dan diduetkan dengan calon gubernur Ridwan Kamil. Belakangan, surat itu disebut bodong karena tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Meski begitu, Daniel mengaku siap jika memang dirinya dipercaya partai sebagai calon pendamping untuk Ridwan Kamil dalam pertarungan Pilgub Jabar.
"Kalau sifatnya sebagai kader sikap saya apapun keputusan partai kita siap menjalankannya. Tapi kalau secara resmi saya menunggu apapun keputusan partai," kata Daniel di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (25/10).
-
Siapa yang akan melawan Ridwan Kamil di Pilgub Jabar? Kami belum ada obrolan sama sekali menyangkut soal sosok Kang Ridwan Kamil gitu, tapi yang sudah ada obrolan malah di Jabar. Kalau Kang RK maju di Jabar kami akan bikin poros di luar Kang RK kan gitu,' tutur Huda.
-
Siapa yang mendukung Ridwan Kamil di Pilkada DKI Jakarta? Pasangan Ridwan Kamil dan Suswono menerima dukungan dari sopir angkutan umum di Jakarta Utara yang merupakan anggota Koperasi Wahana Kalpika (KWK).
-
Siapa yang ajukan Ridwan Kamil maju di Jakarta? 'Silakan dicek bahwa pada waktu itu kan yang minta mau maju Jakarta kan Pak Ridwan Kamil,' klaim Dasco.
-
Kenapa PKB ingin melawan Ridwan Kamil di Pilgub Jabar? 'Kita kan sudah lama sudah sampaikan begitu, kita akan bikin poros di luar Kang RK,' tegasnya lagi. Kemudian Huda menjelaskan bahwa Pilkada Jabar akan lebih baik bila diisi dengan 3 poros atau 3 pasangan calon dari kubu yang berbeda demi menawarkan pilihan yang variatif bagi masyarakat.
-
Siapa yang siap jadi Cawapres Ganjar? Usai bertemu adik Megawati, Andika Perkasa, mengaku siap menjadi calon wakil presiden (Cawapres) dari Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden (Capres) dari Partai PDIP di Pilpres 2024 mendatang.
-
Siapa yang diusung Golkar untuk Pilgub Banten? '(Golkar usung) Ibu Airin (di Pilkada Banten),' kata Airlangga kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (5/4).
Dia tidak menampik bahwa sudah ada komunikasi terkait pencalonannya sebagai bakal calon wakil gubernur mendampingi pria yang akrab disapa Kang Emil. Komunikasi langsing dari petinggi partai mulai dari Ketua Fraksi Golkar Robert J Kardinal hingga Ketua Umum Golkar Setya Novanto.
"Kalau secara personal saya sudah diajak bicara memang, tapi kalau secara kelembagaan saya belum karena saya menunggu keputusan resmi dari partai seperti apa," ungkapnya.
Diketahui, Partai Golkar segera mendeklarasikan dukungan politiknya di Pilgub Jawa Barat (Jabar). Ketua Fraksi Partai Golkar Robert J Kardinal menuturkan, surat keputusan (SK) dari DPP partai tengah dipersiapkan dan segera terbit pekan ini.
"Masih akan dirapatkan (surat keputusan) di internal untuk finalisasi kalau enggak hari ini ya besok tergantung undangan," kata Robert di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (25/10).
"Dalam minggu ini akan disahkan dukungannya," tambahnya. (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
PDIP masih menunggu internal Golkar apakah RK akan diusung di Pilgub Jakarta atau Jawa Barat.
Baca SelengkapnyaPolitikus senior PDI Perjuangan, Aria Bima menegaskan, partainya mengedepankan etika dalam berorganisasi.
Baca SelengkapnyaKetua DPD Ace Hasan Syadzily menginginkan agar Ridwan Kamil maju Pilkada Jabar.
Baca SelengkapnyaParpol itu disebut-sebut merespons potisif nama Ridwan Kamil sebagai kandidat Calon Gubernur (Cagub) Jakarta
Baca SelengkapnyaRK sebagai calon tunggal untuk penugasan di Jabar. Sementara di Jakarta, RK bersama Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa
Baca SelengkapnyaMeski begitu,Ridwan Kamil mengaku, akan siap ditugaskan dimana saja oleh Partai Golkar.
Baca SelengkapnyaWacana Ganjar-Ridwan Kamil menguat beberapa pekan terakhir, PDIP buka komunikasi ke Golkar
Baca SelengkapnyaTak hanya di KIM, Doli mengaku, nama Ridwan Kamil di Jakarta direspons positif oleh partai politik di luar KIM.
Baca SelengkapnyaGolkar menegaskan, Ridwan Kamil dipersiapan sejak lama untuk maju Pilkada 2024.
Baca SelengkapnyaDedi Mulyadi mengaku sudah berkomunikasi dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto membahas Pilkada Jabar
Baca SelengkapnyaGerindra memutuskan mendukung Ridwan Kamil untuk maju di Pilkada Jakarta 2024.
Baca SelengkapnyaKetua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menegaskan bahwa yang berkeinginan untuk maju menjadi calon gubernur di Pilkada Jakarta adalah Ridwan Kamil.
Baca Selengkapnya