Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dekat dengan Sandi, Aburizal diyakini tak main dua kaki di Pilpres

Dekat dengan Sandi, Aburizal diyakini tak main dua kaki di Pilpres Ical dan TKN. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Sekretaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk Fredrich Paulus yakin Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical) tidak akan main 'dua kaki' di Pilpres 2019. Meski, Ical memiliki hubungan yang cukup dekat dengan Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno.

Hal itu, dikatakan pasca Ical bertemu dengan Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan capres-cawapres nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) dan KH Ma'ruf Amin.

"InsyaAllah tidak. Karena kita sudah dengar enggak ada masalah," kata Lodewijk di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (9/10).

Meski secara resmi belum masuk TKN, kata dia, Ical akan tetap berperan untuk memenangkan Jokowi-Ma'ruf.

"Statement Pak ARB (Aburizal Bakrie) sudah sangat jelas. Gimana beliau perintahkan kepada seluruh caleg untuk bersinergi memenangkan Partai Golkar dalam Pileg dan juga memenangkan Pak Jokowi dan Ma'ruf untuk pilpres. Dan tidak ada masalah," ungkapnya.

Lodewijk juga menegaskan Partai Golkar solid mendukung Jokowi-Ma'ruf di Pilpres 2019. Termasuk di kalangan Dewan Partai.

"Kami yakin itu karena kami beberapa kali dengan senior-senior ini kami komunikasi terus. Termasuk beberapa hari lalu kami juga komunikasi dan membahas tentang situasi internal dan eksternal Golkar," ucapnya.

Diketahui, Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, hari ini menyambangi kediaman Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Aburizal Bakrie atau Ical. Pertemuan itu berlangsung hangat.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut, Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir, kemudian Sekretaris TKN Hasto Kristiyanto, Wakil Sekretaris TKN Raja Juli Antoni. Kemudian, beberapa anggota lainnya yang mewakili partai pendukung seperti politisi PKPI Sonny Tulung, politisi PDIP Aria Bima, politisi PKB Lukman Edy, politisi PPP Ade Irfan Pulungan, politisi Golkar Rizal Mallarangeng, dan politisi Perindo Debora Debby Wage.

"Kami tadi bersama-sama menyebut sebagai mentor senior dan terima kasih kami dijamu dengan kehangatan. Yang pertama kali saya lihat adalah makannya. Ternyata luar biasa, ditawari sate kambing dan sate domba, supaya memberikan energi kepada seluruh tim kampanye," ucap Hasto di lokasi, Senin (8/10).

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Minta Kader Tetap Solid, Aburizal Bakrie: Munas Golkar Sesuai Jadwal
Minta Kader Tetap Solid, Aburizal Bakrie: Munas Golkar Sesuai Jadwal

Apa yang diraih Partai Golkar saat ini merupakan buah soliditas dan persatuan kader di seluruh lini dan tingkatan.

Baca Selengkapnya
Aburizal Bakrie Blak-blakan Syarat Jokowi dan Gibran Jadi Ketum Partai Golkar
Aburizal Bakrie Blak-blakan Syarat Jokowi dan Gibran Jadi Ketum Partai Golkar

Menurut Aburizal Bakrie ada jalan lain bagi Jokowi dan Gibran untuk menjadi Ketua Umum di Partai Golkar

Baca Selengkapnya
Jokowi dan Gibran Dianggap Tidak Mungkin Acak-Acak Partai Golkar
Jokowi dan Gibran Dianggap Tidak Mungkin Acak-Acak Partai Golkar

Ketua Umum MKRG, Adies Kadir menilai Jokowi dan Gibran tidak mungkin mengacak-acak Golkar

Baca Selengkapnya
Jusuf Kalla Dukung Anies, Airlangga Yakin Tak Pengaruhi Suara Golkar di Pemilu 2024
Jusuf Kalla Dukung Anies, Airlangga Yakin Tak Pengaruhi Suara Golkar di Pemilu 2024

Airlangga tak khawatir JK dukung Anies. Sebab, keponakan JK Erwin Aksa berada di barisan pendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Isu Munaslub Golkar: Itu Urusan Internal, Tak Ada Hubungan dengan Kita
Jokowi soal Isu Munaslub Golkar: Itu Urusan Internal, Tak Ada Hubungan dengan Kita

Jokowi membantah ikut cawe-cawe soal isu Munaslub Golkar.

Baca Selengkapnya
Prabowo Tegaskan Jokowi Tak Dikte Deklarasi Dukungan PAN dan Golkar
Prabowo Tegaskan Jokowi Tak Dikte Deklarasi Dukungan PAN dan Golkar

Prabowo menyatakan, Presiden Jokowi merupakan orang yang demokratis.

Baca Selengkapnya
Ketum Golkar Hormati JK Dukung Anies: Kami Tetap Solid
Ketum Golkar Hormati JK Dukung Anies: Kami Tetap Solid

merupakan tokoh senior dan mantan Ketua Umum Partai Golkar yang sosoknya harus dihormati.

Baca Selengkapnya
Jokowi dan Zulkifli Hasan Makan Bareng, PAN: Presiden Pesan Pemilu Jurdil, Aman, dan Damai
Jokowi dan Zulkifli Hasan Makan Bareng, PAN: Presiden Pesan Pemilu Jurdil, Aman, dan Damai

Jokowi Makan Bareng Zulhas, PAN: Presiden Pesan Pemilu Jurdil, Aman, dan Damai

Baca Selengkapnya
TOP NEWS: Koalisi Besar Prabowo, Campur Tangan Jokowi? | Siapa Kuat Calon Kasad TNI?
TOP NEWS: Koalisi Besar Prabowo, Campur Tangan Jokowi? | Siapa Kuat Calon Kasad TNI?

Ia juga menegaskan, bahwa Jokowi tidak pernah mendikte soal sikap tiap partai politik

Baca Selengkapnya
Airlangga: Pak Jokowi Nyaman dengan Golkar
Airlangga: Pak Jokowi Nyaman dengan Golkar

Sebelumnya Jokowi blak-blakan menyebut presiden dan menteri boleh berkampanye, berpihak dalam Pemilu

Baca Selengkapnya
Jelang Hari Pencoblosan, Ketum Golkar Airlangga: Jangan Lengah Tetap Gaspol
Jelang Hari Pencoblosan, Ketum Golkar Airlangga: Jangan Lengah Tetap Gaspol

"Jangan lengah. Kita harus tetap gaspol hingga pencoblosan 14 Februari," kata Ketum Golkar Airlangga

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Kabar Minta PKB Dukung Prabowo-Erick: Itu Urusan Partai, Bukan Presiden
Jokowi soal Kabar Minta PKB Dukung Prabowo-Erick: Itu Urusan Partai, Bukan Presiden

Jokowi menegaskan, presiden tidak mengurusi soal pencalonan presiden atau wakil presiden.

Baca Selengkapnya