Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Demokrat Jelaskan Perbedaan Ngopi-ngopinya Moeldoko dan Luhut

Demokrat Jelaskan Perbedaan Ngopi-ngopinya Moeldoko dan Luhut Deputi Kogasma Partai Demokrat Herzaky M Putra. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko menyebut kader Partai Demokrat yang menemuinya juga pernah bertemu Menko Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan. Partai Demokrat pun menjelaskan perbedaan ngopi-ngopi antara Moeldoko dan Luhut.

"Sebaiknya Bapak KSP Moeldoko tidak membawa-bawa nama Bapak Menko Luhut BP dalam pertemuan Bapak KSP Moeldoko dengan kader-kader Partai Demokrat," kata Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, Senin (8/2).

Menurutnya, ada 4 perbedaan signifikan antara pertemuan Luhut dan Moeldoko dengan kader-kader Partai Demokrat.

Orang lain juga bertanya?

Pertama, kata dia, kader-kader Partai Demokrat yang bertemu dengan Luhut atas keinginan sendiri dan ada yang memang sudah kenal sebelumnya.

"Sedangkan yang bertemu dengan Moeldoko, adalah kader-kader Partai Demokrat dari daerah yang tidak dikenal Moeldoko sebelumnya, yang difasilitasi ke Jakarta karena dijanjikan akan mendapat bantuan pasca bencana. Dan, mereka tidak tahu sebelumnya bakal bertemu Moeldoko," tuturnya.

Kedua, Herzaky menambahkan, pertemuan beberapa kader senior dengan Luhut, tidak mengajak para pemilik suara atau para Ketua DPD dan DPC Demokrat. Lalu, tidak didahului usaha menelepon dan meminta bertemu dengan para ketua-ketua DPC dan DPD sebelumnya secara bergantian.

"Sedangkan pertemuan kader Demokrat dengan Moeldoko, didahului oleh usaha terstruktur dan sistematis mengontak para pemilik suara sah (ketua-ketua DPD dan ketua-ketua DPC) dari berbagai pelosok Indonesia, untuk bertemu di Jakarta," ungkapnya.

Ketiga, menurut Herzaky, dalam pertemuan dengan Moeldoko, ada pencatutan nama-nama menteri dan pejabat tinggi pemerintahan lainnya. Bahkan, pencatutan nama presiden yang dikatakan sudah mendukung rencana KLB dan pencapresan Moeldoko di 2024.

"Sedangkan di dalam pertemuan dengan Luhut, tidak ada pencatutan nama presiden maupun pejabat-pejabat tinggi negara," ucapnya.

Keempat, kata dia, dalam pertemuan dengan Moeldoko, ada janji uang politik sebesar 100 juta rupiah jika para pemilik suara dari Partai Demokrat menyetujui KLB. Serta mengganti Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono dengan Moeldoko.

Sementara, dalam pertemuan dengan Luhut, tidak ada janji-janji money politics yang disampaikan. Dengan demikian, dalam pertemuan dengan Moeldoko, ada penggalangan gerakan pengambilalihan kepemimpinan Partai Demokrat yang sah secara terstruktur dan sistematis oleh pejabat penting pemerintahan yang secara fungsional dekat dengan Presiden Joko Widodo.

"Sedangkan pertemuan dengan Luhut, masih bisa dikategorikan ngopi-ngopi biasa," pungkasnya.

Sebelumnya, Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko kembali menggelar konferensi pers untuk merespons isu kudeta Demokrat. Dalam kesempatan itu, Moeldoko menyebut kader Demokrat yang menemuinya juga pernah bertemu Luhut Binsar Pandjaitan.

Moeldoko mengaku dia memang pernah menerima para kader Demokrat. Namun, pertemuan itu hanya sekadar ngopi dan ngobrol bersama.

"Begini ya bingung juga saya ya, orang ngopi ngopi kok bisa ramai begini. Apalagi ada yang grogi lagi, saya itu ngopi ngopi saja. Beberapa kali di sini ya, di luar biasa saya bicarakan," ujar Moeldoko di kediamannya, Selasa (3/2).

Menurut Moeldoko, ketika ada kader partai yang menemui tokoh lain, harusnya disikapi sebagai sebuah dinamika yang wajar. Kemudian Moeldoko bercerita, Luhut juga pernah ditemui para kader Demokrat.

Ia heran, saat Luhut bertemu kader Demokrat, seakan tak ada yang meributkan.

"Pak LBP juga pernah cerita sama saya. Saya juga didatangi oleh mereka-mereka, saya juga sama. Tapi enggak ribut begini. Terus dibilangin jadi Presiden, lah ya enggak-enggak saja. Kerjaan gua setumpuk begini," kata dia.

Moeldoko menyebut tudingan yang disampaikan kepadanya hanyalah sebuah dagelan semata.

"Janganlah membuat sesuatu apa ini. Menurut saya ini kayak dagelan gitu ya. Lucu-lucuan. Moeldoko mau kudeta. Apaan ini kudeta," tutup dia.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gerindra Terbuka Demokrat Dapat Jatah Menteri usai Jokowi Bertemu SBY
Gerindra Terbuka Demokrat Dapat Jatah Menteri usai Jokowi Bertemu SBY

Gerindra tidak masalah apabila Demokrat ditawari kursi menteri oleh Jokowi.

Baca Selengkapnya
Momen AHY dan Moeldoko Bertemu di Sidang Kabinet, Saling Bersalaman
Momen AHY dan Moeldoko Bertemu di Sidang Kabinet, Saling Bersalaman

Sebelumnya, Moeldoko tidak dapat menghadiri acara pelantikan AHY sebagai Menteri ATR/BPN.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Jabat Tangan AHY dan Moeldoko di Sidang Kabinet, Para Menteri Tertawa
FOTO: Momen Jabat Tangan AHY dan Moeldoko di Sidang Kabinet, Para Menteri Tertawa

Seperti diketahui, AHY dan Moeldoko memang memiliki hubungan yang tak baik karena terlibat konflik di Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya
Usai Salaman dengan AHY, Moeldoko: Namanya Rekan Satu Kabinet
Usai Salaman dengan AHY, Moeldoko: Namanya Rekan Satu Kabinet

Ini kali pertama Moeldoko bertemu dan bersalaman dengan AHY, usai konflik di Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya
Akur! Momen Pertama Kalinya AHY dan Moeldoko Bertemu Jabat Tangan di Istana
Akur! Momen Pertama Kalinya AHY dan Moeldoko Bertemu Jabat Tangan di Istana

Diketahui, keduanya berseteru karena konflik internal Demokrat

Baca Selengkapnya
VIDEO: Luhut Blak-blakan Isi Pembicaraan Bareng Puan, Golkar Merapat ke Ganjar?
VIDEO: Luhut Blak-blakan Isi Pembicaraan Bareng Puan, Golkar Merapat ke Ganjar?

Luhut mengaku Puan meminta pendapatnya soal peta perpolitikan terkini jelang Pemilu.

Baca Selengkapnya
TOP NEWS: Prabowo & Luhut Bicara Serius, Menteri Lain Minggir | Momen Akur AHY Moeldoko di Istana
TOP NEWS: Prabowo & Luhut Bicara Serius, Menteri Lain Minggir | Momen Akur AHY Moeldoko di Istana

Momen istimewa antara AHY dan Moeldoko terjadi sebelum rapat dimulai.

Baca Selengkapnya
Salaman dengan Moeldoko, AHY: Saya Tidak Ingin Membesarkan Apa yang Sudah Lewat
Salaman dengan Moeldoko, AHY: Saya Tidak Ingin Membesarkan Apa yang Sudah Lewat

Menurut dia, pertemuan tersebut merupakan silaturahmi.

Baca Selengkapnya
Jabat Tangan di Istana, AHY Bicara Hubungannya dengan Moeldoko
Jabat Tangan di Istana, AHY Bicara Hubungannya dengan Moeldoko

Menteri AHY ungkap hubungannya dengan Moeldoko yang pernah berseteru terkait Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Perdana AHY & Moeldoko Bertemu Akur Usai Pernah Berseteru Berebut Demokrat
VIDEO: Momen Perdana AHY & Moeldoko Bertemu Akur Usai Pernah Berseteru Berebut Demokrat

ini, Tak ada tampak canggung antara Moeldoko dan AHY. Keduanya bahkan berjabat tangan dan saling senyum.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Detik-Detik AHY Curhat ke Jokowi, PK Moeldoko Krisis Partai Demokrat
VIDEO: Detik-Detik AHY Curhat ke Jokowi, PK Moeldoko Krisis Partai Demokrat

AHY mengatakan, saat dirinya berkunjung ke Istana Bogor, Jokowi mendengar apa yang terjadi di internal Demokrat.

Baca Selengkapnya
Airlangga Sebut Pertemuan Luhut dan Puan Bahas Politik
Airlangga Sebut Pertemuan Luhut dan Puan Bahas Politik

Airlangga menyebut Luhut sudah melapor kepadanya soal pertemuan dengan Puan Maharani.

Baca Selengkapnya