Demokrat klaim tak ada tawar menawar AHY cawapres di pertemuan SBY-Prabowo
Merdeka.com - Setelah sempat tertunda, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto akan bertemu malam ini. Keduanya akan bertemu di kediaman SBY di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan.
Ketua Divisi Advokasi dan Hukum DPP Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean menegaskantak akan ada tawar menawar Ketua Kogasma Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) harus menjadi cawapres Prabowo dalam pertemuan itu.
"Tidak ada tawar menawar seperti itu. Biar nanti Pak SBY dan Pak Prabowo yang bicara karena capresnya adalah Prabowo. Yang memilih cawapresnya adalah Prabowo. Begitu lho. Biar nanti pembicaraan di dalam aja," ujar Ferdinand di Kedai Kopi Perdjoeangan di Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (24/7).
-
Siapa yang ingin memasangkan Prabowo-Gibran? Wacana memasangkan Ketum Gerindra Prabowo Subianto dan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming masih terus mencuat.
-
Apa yang dilakukan Prabowo-Gibran di pelantikan? Prosesi pengambilan sumpah jabatan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka digelar di Gedung Nusantara, Kompleks Gedung MPR/DPR/DPD, Senayan, Jakarta Pusat pada Minggu, 20 Oktober 2024.
-
Siapa yang dianggap pasangan tepat untuk diusung Koalisi Perubahan? Anies-AHY dianggap pasangan tepat untuk diusung Koalisi Perubahan sebagai capres dan cawapres di Pemilu 2024
-
Bagaimana Demokrat akan membantu Prabowo? Nantinya, kata Waketum Gerindra, Demokrat akan memberikan masukan dan catatan terhadap program pemerintahan Jokowi. 'Prabowo sudah menyatakan keyakinannya untuk melanjutkan banyak sekali program-program Pak Jokowi yang sangat baik. Dan tentu Partai Demokrat pada saatnya akan memberikan masukan-masukan juga dan catatan-catatannya.'
-
Siapa yang menyampaikan selamat kepada Prabowo-Gibran? 'Kami Partai Keadilan Sejahtera mengucapkan selamat bertugas pada Bapak Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka. Semoga Allah subhanahu wa ta'ala senantiasa memberikan bimbingan, petunjuk dan perlindungannya,' kata Syaikhu usai pertemuan dengan Anies-Muhaimin di Kantor DPP PKS, Jakarta, Selasa (23/4).
-
Apa yang terjadi dengan Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
Ferdinand mengatakan SBY juga telah menyatakan bahwa tidak ada cawapres harga mati bagi Demokrat. Tetapi jika Partai Demokrat memperjuangkan kader, menurutnya, wajar dalam demokrasi.
Dalam pertemuan nanti, pimpinan PKS yang juga telah menyatakan dukungan ke Prabowo tak diundang. Namun selanjutnya Demokrat akan bertemu dengan pimpinan PKS. Pertemuan nanti, kata Ferdinand, hanya antara Demokrat dan Gerindra. Ini sebagai tanda kedua partai saling mendekat.
"Yang jelas Gerindra dengan Demokrat itu saling mendekat. Saling berjabat tangan. Doakan malam ini sepakat. Insya Allah 2019 kita akan ganti presiden. Kalau tidak sepakat ya belum tentu. Tapi kalau saya pribadi tetap harus ganti presiden," kata Ferdinand yang mengenakan kaus Ganti Presiden 2019 ini.
Pertemuan kedua tokoh ini diagendakan pukul 19.30. Ferdinand berharap pertemuan ini menghasilkan suatu keputusan.
"Nanti malam jam 19.30 WIB tentu berbicara tentang koalisi. Tahun 2019 ini mau kemana dan bagaimana. Mohon doanya saja supaya semua yang terbaik untuk rakyat kita berikan," jelasnya.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pernyataan tersebut pernah dilontarkan oleh politikus Demokrat Andi Arief pada 2018 silam.
Baca SelengkapnyaJajaran elite Gerindra yang datang di antaranya Prasetyo Hadi, Sugiono, Budi Djiwandono, hingga Andre Rosiade.
Baca SelengkapnyaSBY lebih memilih Prabowo Subianto-Gibran karena dinilai lebih siap memimpin Indonesia
Baca SelengkapnyaGerindra tidak punya kendala menerima Demokrat untuk berkoalisi.
Baca SelengkapnyaPDIP terbuka untuk bekerjasama dengan Partai Demokrat.
Baca SelengkapnyaKeputusan berkoalisi dengan partai pengusung Ganjar maupun Prabowo itu masih menunggu keputusan Majelis Tinggi Partai Demokrat.
Baca SelengkapnyaAnies menerangkan dalam politik yang dewasa, pertemuan antar partai politik adalah hal yang wajar.
Baca SelengkapnyaDemokrat hanya mendorong Prabowo untuk mencari sosok cawapres yang bisa bawa kemenangan
Baca SelengkapnyaHasil keputusan Majelis Tinggi Partai bahwa Demokrat mendukung Prabowo
Baca SelengkapnyaAnies menegaskan Koalisi Perubahan pun akan tetap solid menyongsong kemenangan di Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaPartai Demokrat menyerahkan sepenuhnya kepada presiden terpilih Prabowo untuk menentukan siapa saja yang bergabung di pemerintahannya.
Baca SelengkapnyaPAN mengatakan, bila Demokrat gabung Koalisi Indonesia Maju, kekuatan politik akan bertambah.
Baca Selengkapnya