Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Demokrat Minta Jokowi Tegur Luhut Panjaitan

Demokrat Minta Jokowi Tegur Luhut Panjaitan Jokowi pimpin rapat bahas alutsista. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Menko Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, membandingkan jumlah korban meninggal karena Covid-19 yang dinilai masih kecil dibanding jumlah penduduk di Indonesia. Anggota DPR Fraksi Demokrat, Didik Mukrianto menyebut pejabat negara harus menjaga ucapan dengan baik.

"Sebagai seorang pejabat yang seharusnya menjadi panutan tentu harus mampu menjaga statementnya dengan baik, karena akan berimplikasi kepada opini dan sikap publik yang bukan hanya berpengaruh kepada psikologis publik," kata Didik, Rabu (15/4).

"Tapi juga akan berpengaruh kepada trust publik kepada pemimpinnya, kepada pemerintah. Lebih dari itu Empati, Simpati, Solidaritas Sosial harusnya muncul dan dibangun oleh para pejabat sebagai pelayan masyarakat," sambungnya.

Menurutnya, pernyataan Luhut tersebut bisa menimbulkan pemahaman dan spekulasi tidak baik di tengah masyarakat yang sedang hidup mati menghadapi corona. Dia bilang, nyawa bukan diukur dari besar dan kecilnya jumlah korban.

"Kewajiban Negara dan Pemerintah untuk memastikan tidak ada satupun nyawa warga negaranya yang mati sia-sia, apabila pemerintah mempunyai hati dan nurani," ucapnya.

Didik pun mendukung dan memahami setiap upaya pemerintah dalam memerangi penyebaran corona ini dengan berbagai kebijakan penting baik melalui Perppu, PP, Keppres, Kepmen dan peraturan lain. Sebab, penyebaran corona ini bukan hanya berdampak pada nyawa, tapi berpotensi menghancurkan sendi-sendi ekonomi nasional.

Dengan membuktikan perhatian pemerintah tersebut dalam melindungi rakyatnya dan menyelamatkan nyawa warganya, baiknya para bawahan Presiden tertib dalam bertutur kata.

"Untuk itu penting Presiden menertibkan para bawahannya yang tidak disiplin atau tidak tertib baik dalam bertutur kata maupun berperilaku yang berpotensi mengganggu atau setidak-tidaknya membuat kegaduhan di tengah-tengah pemerintah dan rakyat bersatu padu menangani penyebaran Covid-19. Saat inilah Leadership Presiden juga diuji," tandasnya.

Ucapan Luhut

Sebelumnya, Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengaku heran dengan kasus penyebaran virus Corona di Indonesia. Dia heran lantaran dalam tiap pembaharuan informasi yang dilakukan Tim Gugus Tugas Covid-19 menunjukkan data jumlah korban meninggal akibat virus ini tidak sebanyak negara lainnya.

"Kenapa jumlah kita yang meninggal, maaf sekali lagi, itu angkanya tidak sampai 500. Padahal jumlah penduduk 270 juta," kata Menko Luhut dalam video konferensi di Channel Youtube Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI, Jakarta, Selasa (14/4).

Sudah ada 4.000 orang terjangkit. Namun, angka kematian masih di bawah 500 orang. Kondisi ini berbeda dengan Amerika Serikat yang jumlah penduduknya lebih banyak 60 juta orang.Jumlah pasien terinfeksi di Amerika Serikat kata Menko Luhut, tembus di angka 560.000 jiwa.

Jumlah pasien meninggal akibat virus ini mencapai 22.000. "Jadi untuk menyikapi ini, yang ingin saya jelaskan, itu juga harus hati-hati cermat, tidak grusa-grusu juga harus pas," kata Menko Luhut.

Dia menegaskan, pemerintah terus bekerja untuk menangani pandemi global ini. Dia menepis jika dalam penanganan pemerintah bergerak lambat.

Sebaliknya, pemerintah melakukan dengan hati-hati dan cermat. Pemerintah memastikan rakyat kecil menerima jaring pengaman sosial selama pandemi ini berlangsung.Berbagai bantuan yang diberikan di di antaranya Kartu Prakerja dan bantuan langsung tunai (BLT).

"Minggu ini jalan. Kita harap Minggu depan semua jalan dengan bagus. Jadi kalau itu sudah jalan nanti lihat langkah berikutnya apa lagi," kata Menko Luhut mengakhiri.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Nada Tegas Luhut
VIDEO: Nada Tegas Luhut "Sesama Pembantu Presiden Jangan Khianati Ketentuan!"

Luhut juga menegaskan untuk menjaga kredibilitas Presiden yang sudah dibangun selama 10 tahun

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Setuju Pesan Luhut ke Prabowo Jangan Bawa Orang Toxic ke Kabinet
VIDEO: Jokowi Setuju Pesan Luhut ke Prabowo Jangan Bawa Orang Toxic ke Kabinet

Presiden Joko Widodo sepakat dengan Menko Marves Luhut Binsar Padjaitan agar kabinet Prabowo-Gibran tak diisi oleh orang toxic.

Baca Selengkapnya
Menko Luhut: Kita Pembantu Presiden, Saling Mengingatkan untuk Tidak Berkhianat
Menko Luhut: Kita Pembantu Presiden, Saling Mengingatkan untuk Tidak Berkhianat

Hal itu disampaikan Luhut di depan Jokowi saat acara peresmian bahan Anoda Bateri Litium di Kendal, Jawa Tengah, Rabu (7/8)

Baca Selengkapnya
Luhut Minta Jangan Mudah Menilai Orang Ingusan dan Pengkhianat, Puan: Politik Harus Beretika
Luhut Minta Jangan Mudah Menilai Orang Ingusan dan Pengkhianat, Puan: Politik Harus Beretika

Puan menyampaikan, jika penyelenggaraan Pemilu harus dilakukan secara jujur dan adil.

Baca Selengkapnya
Jokowi Setuju Pemerintahan Prabowo-Gibran Tak Diisi Orang Toxic
Jokowi Setuju Pemerintahan Prabowo-Gibran Tak Diisi Orang Toxic

Jokowi tidak mau mengartikan lebih jauh arah perkataan Luhut.

Baca Selengkapnya
PDIP Ungkap Sebutan Pak Lurah Panggilan Sayang Untuk Jokowi
PDIP Ungkap Sebutan Pak Lurah Panggilan Sayang Untuk Jokowi

PDIP menilai, pernyataan Jokowi jelas urusan pemilu merupakan kewenangan ketua umum.

Baca Selengkapnya
Puan soal Ramai Petisi Akademisi Kritik Jokowi: Biarlah Rakyat yang Menilai
Puan soal Ramai Petisi Akademisi Kritik Jokowi: Biarlah Rakyat yang Menilai

Ramai akademisi mengeluarkan petisi untuk Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Luhut Bela Jokowi Soal Sodorkan Kaesang di Pilgub Jakarta: Beliau Itu Presiden yang Sangat Demokratis
Luhut Bela Jokowi Soal Sodorkan Kaesang di Pilgub Jakarta: Beliau Itu Presiden yang Sangat Demokratis

Luhut mengungkapkan, bahwa Presiden Jokowi adalah sosok yang sangat mendengarkan pendapat seluruh pihak.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pesan Keras Luhut ke Prabowo Jangan Bawa Orang Toxic Masuk Dalam Kabinet!
VIDEO: Pesan Keras Luhut ke Prabowo Jangan Bawa Orang Toxic Masuk Dalam Kabinet!

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan berpesan kepada presiden terpilih Prabowo Subianto agar tidak membawa orang toxic

Baca Selengkapnya
Situasi Politik Mulai Hangat, Jokowi Minta Relawan Jangan Fitnah dan Baperan
Situasi Politik Mulai Hangat, Jokowi Minta Relawan Jangan Fitnah dan Baperan

Jokowi meminta seluruh relawan tidak melakukan provokasi dan fitnah.

Baca Selengkapnya
Buntut Pantun Sindir Jokowi, Butet Kartaredjasa Dilaporkan ke Polisi
Buntut Pantun Sindir Jokowi, Butet Kartaredjasa Dilaporkan ke Polisi

Butet dinilai menghina Presiden Jokowi saat membacakan pantun di kampanye Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya