Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Demokrat Ungkap Alasan SBY Absen di Debat Perdana Capres-Cawapres

Demokrat Ungkap Alasan SBY Absen di Debat Perdana Capres-Cawapres Vertikal Prabowo-SBY. ©Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memutuskan untuk tak hadir dalam debat perdana capres-cawapres yang digelar KPU di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, malam nanti. SBY memilih menyaksikan debat melalui layar kaca.

Ketua DPP Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean mengungkap absennya Presiden ke-6 RI itu karena sudah diperhitungkan sejak awal.

"Pak SBY itu kan orang yang sangat memperhitungkan segala sesuatu, dia memperhitungkan tepat beliau hadir atau tidak, berguna atau tidak. Jadi beliau merasa untuk saat ini tidak begitu penting untuk hadir di sana itu yang pertama," kata Ferdinan ditemui di lokasi debat, Kamis (17/1).

"Yang kedua, beliau ingin memberikan kesempatan kepada yang lain untuk hadir di ruang debat. Karena kalau pak SBY datang kan butuh koordinasi keamanan, apalagi segala macam, karena kan beliau VVIP di negara ini," tambahnya.

Sehingga, SBY enggan menambah pekerjaan aparat terkait pengamanan dirinya. "Jadi beliau juga tidak ingin menambah pekerjaan aparat juga untuk pengamanan, pak SBY itu luar biasa loh memikirkan sejauh itu. Jadi beliau memutuskan untuk menyaksikan di rumah saja debatnya," sambungnya.

Setali tiga uang, pun Ferdinan menepis ketidakhadiran SBY terkait viral video ia terkesan dicueki oleh Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto. Video berdurasi 37 detik yang beredar di dunia maya itu terlihat usai menyapa SBY, perhatian Prabowo lantas teralihkan oleh kedatangan Wakil Dubes Rusia. Wakil Dubes Rusia itu nampak menyapa Prabowo saat hendak menyampaikan pidato kebangsaan di JCC, Senayan pada Senin (14/1) lalu.

"Ditinggal bagaimana orang kita becanda di jalan, santai santai aja. Enggak ada sama sekali (tak hadir karena dicuekin). Jadi peristiwa itu bukan ditinggal. Lihat kita harus memahami bahwa itu kan Wakil Duta Besar Rusia, yang memang sudah janjian dengan Mas Prabowo dan diundang langsung," kata Ferdinand.

"Dalam pertemanan seperti ini tidak ada semua pembicaraan beliau dengan diplomat tersebut ingin didengar oleh orang lain jadi sempat menyingkir sebentar, jadi bukan ditinggal," sambungnya.

Ia pun mengungkapkan, ketika berada di dalam ruangan antara SBY, Prabowo dan Wakil Dubes Rusia itu asyik berbincang hingga sesekali tertawa.

"Sama juga, semua pasti akan begitu. Saya juga begitu kalau kedatangan teman, pembicaraan saya tidak ingin didengar oleh siapa pun tentu saja akan menghindar jadi bukan ditinggalkan atau dicuekin. Faktanya sehabis ngobrol sedikit itu ramai-ramai lagi di dalam, di hallding itu kan kita tertawa bercerita, tidak ada yang kesannya merasa ditinggal atau apa," ungkapnya.

Sebelumnya, SBY dipastikan tidak akan hadir pada debat pertama capres-cawapres. Nantinya, SBY sapaan akrabnya hanya akan menyaksikan lewat televisi saja.

"Pak SBY ini pertama tidak ada jadwal untuk datang ke rumah Pak Prabowo. Kedua, juga tidak ada jadwal untuk hadir di ruang debat di Bidakara yah. Jadi beliau akan ada di kediaman menyaksikan dari televisi saja siaran langsungnya debatnya nanti seperti apa. Jadi Pak SBY dipastikan tidak hadir di ruang debat maupun di Kertanegara untuk ketemu Pak Prabowo," kata Juru Bicara BPN Prabowo-Sandi, Ferdinand Hutahaean di Media Center BPN, Jakarta Selatan.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Detik-Detik SBY Marah Tunjuk Kader Demokrat Ngobrol: Lihat Sini Kamu, Jangan Bicara!
VIDEO: Detik-Detik SBY Marah Tunjuk Kader Demokrat Ngobrol: Lihat Sini Kamu, Jangan Bicara!

SBY meminta kader Demokrat itu tidak bicara dan mendengarkan arahan penting darinya.

Baca Selengkapnya
Hadir Open House Jokowi di Istana, Menteri ATR/BPN AHY: Saya Mewakili Pak SBY
Hadir Open House Jokowi di Istana, Menteri ATR/BPN AHY: Saya Mewakili Pak SBY

SBY tidak hadir lantaran ada acara lain yang digelar di kediamannya, Cikeas, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Pertemuan Anies dan SBY Tanpa Dihadiri AHY
Pertemuan Anies dan SBY Tanpa Dihadiri AHY

Anies berlanjut menemui Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Al-Jufri besok.

Baca Selengkapnya
VIDEO: AHY Penasaran Prabowo & SBY Diam diam Ketemu di Cikeas, Ingin Tahu Isi Pembicaraan
VIDEO: AHY Penasaran Prabowo & SBY Diam diam Ketemu di Cikeas, Ingin Tahu Isi Pembicaraan

Prabowo Subianto diam-diam bertemu dengan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, di Cikeas, Bogor

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Hangat SBY & Demokrat Beri Dukungan Prabowo Jadi Presiden
VIDEO: Momen Hangat SBY & Demokrat Beri Dukungan Prabowo Jadi Presiden

SBY bersiap turun gunung langsung memenangkan Capres Prabowo

Baca Selengkapnya
SBY: Ini Bukan Kiamat, Bukan Akhir dari Perjuangan Kita
SBY: Ini Bukan Kiamat, Bukan Akhir dari Perjuangan Kita

Namun SBY ingin seluruh kader Demokrat tetap tenang. Menganggap semua yang dialami Demokrat dengan tenang. Tidak emosional.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Hangat SBY & Demokrat Beri Dukungan Prabowo Jadi Presiden
VIDEO: Momen Hangat SBY & Demokrat Beri Dukungan Prabowo Jadi Presiden

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat SBY bersiap turun gunung langsung memenangkan Capres Prabowo Subianto di Pilpres 2024

Baca Selengkapnya
Prabowo Diam-Diam Bertemu SBY Jumat Malam, Bahas Apa?
Prabowo Diam-Diam Bertemu SBY Jumat Malam, Bahas Apa?

Prabowo Subianto ternyata diam-diam bertemu dengan SBY Jumat malam

Baca Selengkapnya
SBY Tanggapi Pengkhianatan Anies Baswedan: Mengapa Ini Semua Harus Terjadi?
SBY Tanggapi Pengkhianatan Anies Baswedan: Mengapa Ini Semua Harus Terjadi?

Kemudian, SBY mengaku memutar otaknya. Mencoba untuk memahami beberapa gonjang-ganjing yang mendera partai usungannya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Blak-Blakan SBY Bicara Prahara Politik, Duet Anies-Cak Imin Bikin Demokrat Emosi
VIDEO: Blak-Blakan SBY Bicara Prahara Politik, Duet Anies-Cak Imin Bikin Demokrat Emosi

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono memimpin rapat darurat di Cikeas, Jumat 1 September 2023.

Baca Selengkapnya
SBY: Politik Itu Seolah-olah Hukum Rimba, Tapi Harus Ada Etika dan Moral
SBY: Politik Itu Seolah-olah Hukum Rimba, Tapi Harus Ada Etika dan Moral

SBY berharap mimpi Demokrat dikabulkan Tuhan Yang Maha Kuasa. Pihaknya akan menemukan baik jalan jalan maupun tempat yang lebih baik.

Baca Selengkapnya
Demokrat Tegaskan SBY Tak Bohong, Deklarasi Anies-AHY Awal September Disaksikan Parpol Koalisi Perubahan
Demokrat Tegaskan SBY Tak Bohong, Deklarasi Anies-AHY Awal September Disaksikan Parpol Koalisi Perubahan

Demokrat menyebut janji duet Anies-AHY disaksikan seluruh perwakilan partai politik Koalisi Perubahan.

Baca Selengkapnya