Dikawal Limbad dan Aldi Taher, Hary Tanoe Daftarkan Caleg Perindo ke KPU
Merdeka.com - Partai Perindo menyerahkan daftar nama calon legislatif (Bacaleg) untuk Pemilu 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Minggu (14/5) sore.
Penyerahan nama tersebut dilakukan langsung oleh Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT). Turut mendampingi juga sang istri Liliana Tanaja Tanoesoedibjo, Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi, dan ustaz Yusuf Mansur.
Tak hanya itu, Partai Perindo juga membawa pesulap Salim Babad alias Limbad dan Aldi Taher. Keduanya menunggu di depan gedung KPU bersama dengan puluhan kader lainnya.
-
Siapa saja yang dipilih dalam Pemilu 2024? Pemilu 2024 adalah pemilihan umum serentak untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD, serta kepala daerah di seluruh Indonesia.
-
Kapan Pemilu 2024 di Indonesia? Pemilih yang sudah terdaftar dalam DPT dapat menggunakan hak suaranya di TPS pada hari Rabu 14 Februari 2024 pada pukul 07.00-13.00 waktu setempat.
-
Siapa saja yang ikut dalam pilpres 2024? Dari beberapa daerah yang sudah dibacakan, pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dari pasangan nomor urut 01 Anies Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar dan nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
-
Apa itu Pantarlih Pilkada 2024? Pantarlih, atau Petugas Pemutakhiran Data Pemilih, adalah individu atau sekelompok individu yang ditunjuk oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk melakukan pemutakhiran dan pencocokan data pemilih dalam pemilihan umum di Indonesia, termasuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
-
Kapan pendaftaran calon Pilkada 2024? Pengumuman pendaftaran pasangan calon akan dilakukan pada 24-26 Agustus 2024, diikuti dengan pendaftaran resmi pada 27-29 Agustus 2024.
-
Bagaimana tahapan Pemilu Tahun 2024 dimulai? Proses ini telah dimulai pada 14 Juni 2022, 20 bulan sebelum pelaksanaan pemungutan suara yang dijadwalkan pada 14 Februari 2024.
Aldi mengatakan, ia maju sebagai caleg untuk daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat 2. Namun, ia mengaku siap untuk ditugaskan ke manapun.
"Aldi Taher siap mengabdi untuk Indonesia. Perindo sejahtera InsyaAllah. Harus optimis. Yang pasti minta doa ibu, restu ibu. Tadi saya sebelum kemari cium kaki ibu dulu," kata Aldi kepada wartawan.
Namun, untuk Limbad, ia hanya memeriahkan proses pemberian nama bacaleg Partai Perindo. Sehingga dirinya tidak maju sebagai bacaleg.
Sembari bercanda, Hary Tanoe khawatir jika Limbad ikut nyaleg, bisa nambah sendiri suara. Diketahui, Limbad dikenal sebagai pesulap tanpa suara.
©2023 Merdeka.com/lydia fransisca
"Limbad belum mau nyaleg. Mau diusulkan nyaleg? Takutnya Limbad kalau nyaleg suaranya bisa nambah sendiri dia," kata HT.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hari Tanoesoedibjo bersama istri dan lima anaknya kompak maju sebagai calon legislatif (Caleg) pada Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaHary Tanoesoedibjo dan istrinya Liliana Tanoesoedibjo serta semua anaknya tercatat sebagai bakal caleg Partai Perindo di tujuh daerah pemilihan (dapil).
Baca SelengkapnyaKeduanya, diantar oleh seluruh ketua umum partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Baca SelengkapnyaKedua datang menggunakan oplet milik Rano dan juga diiringi oleh musik tanjidor, ondel-ondel dan marawis.
Baca SelengkapnyaKPU Jateng juga menyerahkan surat pengantar kepada Andika-Hendi untuk menjalani tes kesehatan pada 29 Agustus 2024.
Baca SelengkapnyaKPU memberikan kesempatan bagj partai-partai politik memperbaiki berkas pencalonan bacalegnya.
Baca SelengkapnyaAldi Taher maju jadi caleg DPR RI di Dapil Jawa Barat VII yang meliputi, Kabupaten Bekasi, Karawang dan Purwakarta
Baca SelengkapnyaPresiden PKS Ahmad Syaikhu menjadi satu-satunya ketua umum partai parlemen yang maju sebagai calon legislatif bernomor urut satu.
Baca SelengkapnyaWakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka ikut hadir dalam pendaftaran tersebut.
Baca SelengkapnyaSaat mobil berjalan masuk ke dalam KPU, tiba-tiba saja Prabowo sempat berjoget dengan tangan atau jari menunjuk ke atas.
Baca SelengkapnyaBelum diketahui siapa sosok bakal cagub-cawagub yang akan didaftarkan PDIP tersebut.
Baca SelengkapnyaTinggal Koalisi Prabowo yang belum menentukan cawapres jelang pendaftaran di KPU
Baca Selengkapnya