Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dikirimi meme gaji BPIP dari politisi PKS, Mahfud MD mengaku sudah berdamai

Dikirimi meme gaji BPIP dari politisi PKS, Mahfud MD mengaku sudah berdamai Mahfud MD. ©Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Beberapa hari terakhir, Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) mendapat sorotan lantaran gaji yang diterima dianggap terlalu berlebihan. Bahkan, salah satu anggota dewan pengarah BPIP sempat bersinggungan dengan politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Berawal dari pesan WhatsApp berupa meme yang diterima anggota Dewan Pengarah BPIP, Mahfud MD.

Meme tersebut berisi gambar Mahfud yang disertai dengan tulisan "Saya Pancasila, Saya 100 Juta". Diketahui, pengirim meme itu adalah salah satu teman Mahfud yang merupakan kader PKS. Mahfud geram mendapat meme tersebut.

Ditemui usai menghadiri acara peringatan Hari Lahir Pancasila di Halaman Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat, Jumat (1/6), Mahfud mengatakan konflik tersebut sudah berakhir. Setelah dia berpelukan dengan Ketua Umum PKS, Sohibul Iman di acara Hari Lahir Pancasila.

Orang lain juga bertanya?

"Kalau saya dengan PKS sudah selesai, sudah ditutup acaranya. Saya sudah berpelukan dengan Sohibul Iman, sudah ditutup," ucap Mahfud.

Menurut mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) ini, pengirim meme tersebut sudah meminta maaf. Mahfud sudah menyampaikan nama politisi PKS itu kepada Sohibul Iman.

"Namanya sudah saya berikan ke PKS dan kita sudah selesai. Siapa namanya tanya ke pimpinan PKS saja," kata Mahfud.

Pada 23 Mei 2018, Presiden Joko Widodo menerbitkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 42 Tahun 2018 tentang Hak Keuangan dan Fasilitas Pejabat. Perpres tersebut menjelaskan terkait besaran hak keuangan dan fasilitas setiap bulan yang diterima tim anggota dewan pengarah, pimpinan, hingga pegawai BPIP.

Megawati Soekarnoputri selaku Ketua Dewan Pengarah BPIP mendapatkan hak keuangan sebesar Rp 112.548.000. Sementara para anggota dewan pengarah yang terdiri atas Mahfud MD, Try Sutrisno, Ahmad Syafii Maarif, Said Aqil Siradj, Ma'ruf Amin, Sudhamek, Andreas Anangguru Yewangoe, dan Wisnu Bawa Tenaya mendapatkan Rp 100.811.000.

Kemudian Kepala BPIP, Yudi Latief mendapatkan hak keuangan sebesar Rp 76.500.000. Wakil Kepala BPIP mendapatkan Rp 63.750.000, Deputi Rp 51.000.000 dan staf khusus dewan pengarah Rp 36.500.000.

Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) mengajukan peninjauan kembali alias judicial review atas Peraturan Presiden Nomor 42 Tahun 2018 tentang Hak Keuangan dan Fasilitas Lainnya bagi Pimpinan, Pejabat dan Pegawai Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) ke Mahkamah Agung. Koordinator MAKI Boyamin Saiman meminta MA membatalkan Perpres tersebut.

Boyamin menjelaskan alasan mengajukan judicial review tersebut lantaran aturan tersebut menyangkut akuntabilitas pertanggungjawaban keuangan negara. Karena peraturan tersebut keluar tanpa perhitungan cermat.

Menurutnya, keuangan atau gaji seharusnya hanya untuk kepala BPIP, Yudi Latief. Kemudian, jajaran staf dari posisi deputi hingga bagian bawah di BPIP hanya bersifat fungsional.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Begini Isi Surat Pengunduran Diri  Mahfud MD sebagai Menko Polhukam
Begini Isi Surat Pengunduran Diri Mahfud MD sebagai Menko Polhukam

Mahfud mengaku isi surat pengunduran dirinya hanya berisi tiga poin

Baca Selengkapnya
Sebelum Mundur dari Menko Polhukam, Mahfud MD Sambangi Padepokan Anti Galau, Ini Wejangan dari Ustaz Busthomi
Sebelum Mundur dari Menko Polhukam, Mahfud MD Sambangi Padepokan Anti Galau, Ini Wejangan dari Ustaz Busthomi

Saat berada di padepokan anti galau tersebut, Mahfud bertemu dengan pimpinan pondok pesantren itu. Selain itu, ia mendapatkan wejangan sekaligus harapan.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Unggah Foto Salaman dengan Sufmi Dasco, Gerindra: Jos Itu
Cak Imin Unggah Foto Salaman dengan Sufmi Dasco, Gerindra: Jos Itu

"Jos itu foto itu. Karena, dalam sejarah bangsa kita seberat apa pun problem yang dihadapi oleh bangsa kita, kalau kita bersatu," Sekjen Gerindra

Baca Selengkapnya
Ekspresi Wajah Mahfud MD jadi Sorotan saat jadi Sasaran Bapak-Bapak, Tiba-Tiba Disosor Cium Pipi
Ekspresi Wajah Mahfud MD jadi Sorotan saat jadi Sasaran Bapak-Bapak, Tiba-Tiba Disosor Cium Pipi

Potret ekspresi wajah Mahfud MD tiba-tiba disosor cium pipi oleh bapak-bapak.

Baca Selengkapnya
Respons Kaesang Usai Mahfud MD Mundur dari Jabatan Menko Polhukam
Respons Kaesang Usai Mahfud MD Mundur dari Jabatan Menko Polhukam

Mengenai sikap Prabowo, Kaesang menyerahkan kepada Ketum Gerindra tersebut akan mundur atau tidak.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Terungkap! Mahfud Ngaku ‘Dongkol’ Kalah di MK, Pilih Tak Cari Ribut
VIDEO: Terungkap! Mahfud Ngaku ‘Dongkol’ Kalah di MK, Pilih Tak Cari Ribut

Pakar Hukum Tata Negara yang juga mantan Menko Polhukam RI Mahfud MD memberikan pidato kunci di kampus Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta

Baca Selengkapnya
FOTO: Ekspresi Mahfud MD Lepas Kaca Mata Usai Mengundurkan Diri dari Menkopolhukam
FOTO: Ekspresi Mahfud MD Lepas Kaca Mata Usai Mengundurkan Diri dari Menkopolhukam

Mahfud MD resmi mengundurkan diri dari posisi di Kabinet Indonesia Maju (KIM).

Baca Selengkapnya
Mahfud Ingin Mundur, Kaesang: Beliau Sangat Dibutuhkan di Kemenko Polhukam
Mahfud Ingin Mundur, Kaesang: Beliau Sangat Dibutuhkan di Kemenko Polhukam

Namun, Kaesang menghargai apapun keputusan yang diambil Mahfud ke depannya.

Baca Selengkapnya
Serahkan Surat Pengunduran Diri, Mahfud Ungkap Reaksi Jokowi: Beliau Bergurau Seperti Teman Lama
Serahkan Surat Pengunduran Diri, Mahfud Ungkap Reaksi Jokowi: Beliau Bergurau Seperti Teman Lama

Mahfud telah menyampaikan surat pengunduran diri kepada Presiden Jokowi di Istana Negara.

Baca Selengkapnya
Momen Mahfud MD Kunjungi Padepokan Anti Galau di Cirebon
Momen Mahfud MD Kunjungi Padepokan Anti Galau di Cirebon

Mahfud mengaku, mengetahui Padepokan Anti Galau dari media sosial.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Terungkap! Isi Surat Mahfud Untuk Presiden Jokowi, Suasana Pertemuan di Istana
VIDEO: Terungkap! Isi Surat Mahfud Untuk Presiden Jokowi, Suasana Pertemuan di Istana

Pengunduran diri dilakukan usai pertemuan dengan Presiden Jokowi sore ini.

Baca Selengkapnya
Pilot Garuda Ajak Mahfud Masuk Kokpit Pesawat, Foto Pose Salam 3 Jari
Pilot Garuda Ajak Mahfud Masuk Kokpit Pesawat, Foto Pose Salam 3 Jari

Momen itu terjadi saat Mahfud bertolak ke Sumatera.

Baca Selengkapnya