Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Diskusi Ali Mochtar dan Jokowi: Dari Abu Nawas sampai janji tak khianat

Diskusi Ali Mochtar dan Jokowi: Dari Abu Nawas sampai janji tak khianat Ali Mochtar Ngabalin. ©2016 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Politikus Golkar Ali Mochtar Ngabalin ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo sebagai tenaga ahli utama di bawah Kantor Staf Kepresidenan. Ali diminta menjadi juru bicara pemerintah di bidang politik.

Selasa (23/5) kemarin, Ali telah menghadap Presiden Jokowi. Di sana, dia diberikan mandat kepada mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Ali juga berdiskusi panjang dengan Jokowi saat itu. Salah satunya tentang banyaknya cerita tak benar tentang Jokowi di media sosial.

"Saya sejak awal memang bilang, presiden yang terhormat, kalau kita searching bapak Jokowi (di internet) yang muncul dua, pertama berita kedua cerita. Kalau berita kan yang dimuat media-media mainstream, nah kalau cerita ini yang banyak, karena didapat dari Medsos," kata Ali saat bercerita perbincangannya dengan Jokowi di Istana kemarin.

Dia menekankan, kalau berita dari media mainstream bisa dipertanggung jawabkan. Tapi jika cerita, dia ibaratkan seperti kisah Kho Ping Hoo atau dari Arab ada Abu Nawas.

"Padahal banyak yang telah beliau perbuat tapi tidak terekspose dengan baik," kata dia.

ali mochtar ngabalin dan jokowi

ali mochtar ngabalin dan jokowi ©2018 Merdeka.com/dokumen pribadi

Dari pertemuan dengan Jokowi itu, Ali juga menegaskan, bahwa dirinya tak akan mengecewakan politikus PDIP tersebut. Dengan pengalaman di politik dan berorganisasi, Ali meyakini mampu menjalankan amanah tersebut.

"Saya bilang saya terima kasih kepada bapak, karena bapak telah memberikan kepercayaan pada saya untuk bekerja di lingkungan KSP. Saya siapkan waktu dan pikiran saya untuk bapak. Insya Allah bapak tidak akan menemukan kami sebagai orang yang berkhianat," kata Ali.

Ali tak yakin, Jokowi memilihnya sebagai jubir karena penampilannya yang selalu bersorban. Menurut dia, Jokowi memintanya karena karakter yang ia miliki sebagai orang timur.

"Kalau saya kan bersorban bukan sehari dua hari, kedua memang saya kira saya kan orang timur, kalau ngomong itu to the point, tidak ada simbol, bahas isyarat, kalau lapar ya makan, mau ya mau, kalau tidak ya tidak. Kita orang seberang jadi kalau kita bilang komitmen itu berkomitmen sampai mati, tidak mungkin berkhianat," jelas Ali.

Dari diskusi itu, Jokowi menyampaikan pesan. Di antaranya, agar tim yang terdiri dari empat orang itu bisa membangun satu semangat kerja sama. Ibarat memainkan orkestra yang bisa sejalan dengan pesan dan makna agar masyarakat bisa dapatkan informasi yang secara detail kebenarannya, bisa terukur kerja-kerja dan capaian pemerintah yang selama ini telah dilakukan itu bisa terekspos, terpublikasi dengan baik.

"Kedua presiden menyampaikan pesan bahwa jangan sampai nanti kita mendapat serangan atau gitulah pengertinya, baru sibuk membela diri, padahal tidak," kata Ali.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: PDIP Tak Khawatir Jokowi 'Cawe-cawe' Pilkada Jateng
VIDEO: PDIP Tak Khawatir Jokowi 'Cawe-cawe' Pilkada Jateng "Tidak Istimewa Lagi"

Luthfi mengunggah foto pertemuannya dengan Jokowi di salah satu kedai kopi di Solo pada Minggu 27 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya
Temui Jokowi di Solo, Ridwan Kamil Dapat Banyak Nasihat soal Jakarta
Temui Jokowi di Solo, Ridwan Kamil Dapat Banyak Nasihat soal Jakarta

Ridwan Kamil tiba di rumah Jokowi pukul 14.30 WIB dan langsung ngobrol berdua.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Isi Pertemuan dengan SBY di Istana Bogor
Jokowi Ungkap Isi Pertemuan dengan SBY di Istana Bogor

Pembicaraan yang dilakukan selama satu jam tersebut tentu membahas tentang 2024.

Baca Selengkapnya
Gerindra Terbuka Demokrat Dapat Jatah Menteri usai Jokowi Bertemu SBY
Gerindra Terbuka Demokrat Dapat Jatah Menteri usai Jokowi Bertemu SBY

Gerindra tidak masalah apabila Demokrat ditawari kursi menteri oleh Jokowi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Poin-Poin Pertemuan Jokowi & Sura Paloh, Terbongkar Tanya Cawapresnya Anies
VIDEO: Poin-Poin Pertemuan Jokowi & Sura Paloh, Terbongkar Tanya Cawapresnya Anies

Selain itu, Surya Paloh menyebut kemungkinan adanya pertemuan antara Anies dan Jokowi.

Baca Selengkapnya
Said Didu, Kerap Kritik Keras Jokowi hingga Dipolisikan Luhut Kini Jadi Jubir Anies-Cak Imin
Said Didu, Kerap Kritik Keras Jokowi hingga Dipolisikan Luhut Kini Jadi Jubir Anies-Cak Imin

Said juga mengungkap kebohongan Jokowi yang lain. Seperti kebijakan impor dan utang luar negeri.

Baca Selengkapnya
Zulhas Ungkap Kertas yang Dibawa Jokowi Saat Makan Bareng: Itu Hasil Survei
Zulhas Ungkap Kertas yang Dibawa Jokowi Saat Makan Bareng: Itu Hasil Survei

Zulhas Ungkap Kertas Putih yang Dibawa Jokowi Saat Makan Bareng: Itu Hasil Survei

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Minta Maaf Pada Rakyat, Ketum MUI: Kami Maafkan Pak, Maaf Kadang Suudzon
VIDEO: Jokowi Minta Maaf Pada Rakyat, Ketum MUI: Kami Maafkan Pak, Maaf Kadang Suudzon

Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Anwar Iskandar menanggapi permintaan maaf Presiden Joko Widodo atau Jokowi kepada masyarakat apabila ada kesalahan

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Bicara Koalisi, Langsung Ditatap Prabowo
VIDEO: Jokowi Bicara Koalisi, Langsung Ditatap Prabowo

Presiden Joko Widodo angkat bicara soal pertemuannya dengan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Suya Paloh, Kubu Ganjar Duga Upaya Ajak NasDem Gabung Koalisi Prabowo-Gibran
Jokowi Bertemu Suya Paloh, Kubu Ganjar Duga Upaya Ajak NasDem Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Jokowi bertemu Suya Paloh pada Minggu (18/2) kemarin.

Baca Selengkapnya