Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Diusung 6 partai, Mardjoko siap tebus kekalahan di Pilkada Banyumas 2018

Diusung 6 partai, Mardjoko siap tebus kekalahan di Pilkada Banyumas 2018 Mardjoko-Irfan Hariyanto di Pilkada Banyumas. ©2018 Merdeka.com/Abdul Aziz

Merdeka.com - Diusung koalisi gemuk, mantan Bupati Banyumas periode 2008-2013 memantapkan langkah bertarung kembali di Pilkada Banyumas 2018 mendatang. Berpasangan dengan Irfan Hariyanto, keduanya diusung oleh 6 partai yakni Golkar, PAN, Gerindra, PPP, PKS, PKB. Mardjoko menegaskan siap menebus kekalahan.

Mardjoko dan Irfan datang ke KPU Banyumas untuk mendaftar sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada Banyumas 2018, Rabu (10/1) pukul 14.30 WIB. Ini berarti, Mardjoko secara berturut-turut telah mengikuti 3 kali pertarungan di Pilkada Banyumas dari tahun 2008, 2013 dan 2018 mendatang.

Di tahun Pilkada 2013 silam, dia sebagai petahana kala itu takluk dengan pasangan Ahmad Husein dan Budhi Setiawan.

Koordinator partai pengusung yang juga Ketua DPD Golkar Banyumas, Supangkat mengatakan secara persentase, dukungan 6 partai telah melebihi 20 persen dari kursi di DPRD Banyumas. Rinciannya Golkar memperoleh 6 kursi, PKB 7 kursi, Gerindra 6 kursi, PKS 4 kursi, PAN 4 kursi dan PPP 3 kursi yang berarti total 30 kursi.

Koalisi ini dalam waktu dekat berencana membuat tim pemenangan. Koalisi juga akan menyinkronisasi langkah-langkah politik secara bersama.

"Kami akan sangat memperhatikan estimasi pemilih dan memperhatikan karakter masyarakat" kata Supangkat yang anggota DPRD Banyumas, Rabu (10/1)

Bakal calon Bupati Banyumas, Mardjoko mengatakan Pilkada Banyumas 2018 mendatang baginya adalah revans atau penebusan kekalahan dalam istilah olahraga. Ia menegaskan, pada 2008 maju bersama Husein lantas berhasil duduk di kursi Bupati. Selanjutnya, pada 2013 ia justru bertarung dengan Husein dan mendapati kekalahan.

"Bukan balas dendam tapi revans. Kali ketiga ini saya bertarung kembali dan harus menang," ujar Mardjoko di KPU Banyumas, Rabu (10/1) usai serahkan berkas pendaftaran.

Ketua KPU Banyumas, Unggul Warsiadi melihat waktu pendaftaran paslon Pilkada yang ditutup hari ini dan koalisi partai yang sudah terbentuk mengatakan Pilkada Banyumas akan diramaikan 2 calon pasangan calon. Ia berharap persaingan ke depan berjalan dengan sehat tak menyalahi aturan.

"Penetapan pasangan calon, nantinya akan dilakukan 12 Februari 2018," kata Unggul.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan Turun Gunung jadi Bantu Pemenangan Rudy-Jaro
Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan Turun Gunung jadi Bantu Pemenangan Rudy-Jaro

Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bogor Rudy Susmanto-Jaro Ade diusung oleh 17 partai politik.

Baca Selengkapnya
Tepis Isu Keretakan, Golkar Pastikan Koalisi Indonesia Maju Tetap Solid di Pilkada 2024
Tepis Isu Keretakan, Golkar Pastikan Koalisi Indonesia Maju Tetap Solid di Pilkada 2024

Ketua Umum (Ketum) Golkar Airlangga Hartarto menepis isu keretakan Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Baca Selengkapnya
Pilkada Kabupaten Tangerang, Maesyal-Intan Dinilai Berhasil Bangun Koalisi Solid
Pilkada Kabupaten Tangerang, Maesyal-Intan Dinilai Berhasil Bangun Koalisi Solid

Saat ini Maesyal-Intan didukung empat partai yaitu Gerindra, PKS, PAN dan NasDem.

Baca Selengkapnya
Perolehan Suara Pilpres Ganjar Paling Bawah, PDIP Pastikan Partai Pengusung Tetap Solid
Perolehan Suara Pilpres Ganjar Paling Bawah, PDIP Pastikan Partai Pengusung Tetap Solid

Sekjen PDIP memastikan sangat solid sepanjang mendukung Ganjar-Mahfud hingga saat ini

Baca Selengkapnya
Lawan PDIP, 6 Partai Usung Gusti Bhre di Pilkada Solo
Lawan PDIP, 6 Partai Usung Gusti Bhre di Pilkada Solo

Meski belum menyampaikan sikapnya secara gamblang, namun ada isyarat dari Gusti Bhre untuk menerima pinangan 6 parpol.

Baca Selengkapnya
Ini Daftar Nama Jagoan Gerindra di Pilkada DIY
Ini Daftar Nama Jagoan Gerindra di Pilkada DIY

Total ada empat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati serta satu pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota yang diusung Gerindra bersama koalisinya.

Baca Selengkapnya
Elektabilitas Ganjar Ungguli Prabowo, Sekjen PDIP: Lagi Dikeroyok, Tapi Survei Terakhir Rebound
Elektabilitas Ganjar Ungguli Prabowo, Sekjen PDIP: Lagi Dikeroyok, Tapi Survei Terakhir Rebound

Elektabilitas Ganjar melambung tinggi berdasarkan hasil survei Litbang Kompas.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Jawab Elektabilitas Ganjar-Mahfud Anjlok, Ajak Seluruh Caleg Berkeringat
Sekjen PDIP Jawab Elektabilitas Ganjar-Mahfud Anjlok, Ajak Seluruh Caleg Berkeringat

Hasto menyampaikan tiga hal penting yang harus diperjuangkan kader-kader Banteng di Tangerang, untuk bisa merebut kemenangan dalam Pilpres dan Pileg 2024 ini.

Baca Selengkapnya
Hadiri Mukerwil PPP Papua Barat, Mardiono Panaskan Mesin Politik Jelang Pilkada 2024
Hadiri Mukerwil PPP Papua Barat, Mardiono Panaskan Mesin Politik Jelang Pilkada 2024

Mardiono berharap Mukerwil kali ini dapat menjadi sarana untuk mempersiapkan diri menyongsong Pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Nilai Ganjar-Pranowo Lahir dari Proses Baik: Paman Gibran Akhirnya Kena Sanksi Serius
Sekjen PDIP Nilai Ganjar-Pranowo Lahir dari Proses Baik: Paman Gibran Akhirnya Kena Sanksi Serius

Dia menjelaskan, Ganjar Pranowo-Mahfud Md adalah pemimpin yang lahir dari proses yang baik, dan akan menjadi jawaban atas berbagai permasalahan bangsa.

Baca Selengkapnya
Syaikhu Siap 'Rematch' Lawan Dedi Mulyadi di Pilkada Jabar
Syaikhu Siap 'Rematch' Lawan Dedi Mulyadi di Pilkada Jabar

Syaikhu dan Dedi pernah menjadi rival di Pilkada Jabar 2018. Meski keduanya kalah melawan Ridwan Kamil, tapi peroleh suara Syaikhu jauh dari Dedi.

Baca Selengkapnya
KIM Plus Usung Rudy Susmanto-Jaro Ade di Pilkada Kabupaten Bogor, Kamis Daftar ke KPU
KIM Plus Usung Rudy Susmanto-Jaro Ade di Pilkada Kabupaten Bogor, Kamis Daftar ke KPU

Pasangan Rudy Susmanto-Jaro Ade diusung 7 partai politik di DPRD Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya