Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

DPP PDIP Belum Terima Surat Pengunduran Diri Purnomo dari Bacawalkot Solo

DPP PDIP Belum Terima Surat Pengunduran Diri Purnomo dari Bacawalkot Solo Bakal calon Wali Kota Solo, Achmad Purnomo. ©2019 Merdeka.com/Arie Sunaryo

Merdeka.com - Ketua Bidang Pemenangan Pemilu PDIP, Bambang Wuryanto mengatakan, pihaknya belum menerima surat pengunduran diri Achmad Purnomo sebagai bakal Calon Wali Kota Solo di Pilkada 2020.

"Kami, DPP Partai belum menerima surat pengunduran diri Pak Pur (Achmad Purnomo)," katanya kepada wartawan, Jumat (24/4).

Dia mengaku tidak bisa banyak berkomentar terkait kabar tersebut. Sebab belum adanya surat resmi yang berisi pengunduran diri Purnomo yang diterima DPP.

Orang lain juga bertanya?

"Intinya, saya dalam Pilkada mewakili organisasi, bukan individu Bambang Patjul. Jadi statemen Pak Purnomo belum diterima oleh organisasi, maka saya tidak boleh komentar," tegasnya.

Sebelumnya diberitakan, Bakal calon Wali Kota Solo Achmad Purnomo mengaku akan mengundurkan diri jika Pilkada digelar bulan Desember mendatang. Bukan alasan politik, Wakil Wali Kota Solo itu merasa tak sampai hati jika pilkada dilakukan di tengah mewabahnya Covid-19. Apalagi Presiden Joko Widodo pernah menyampaikan jika pandemi Covid-19 baru akan selesai dalam waktu satu tahun.

"Ini masalah hati, perasaan saya itu enggak sampai hati. Seandainya di tengah-tengah pandemi kita melakukan kampanye dan sebagainya yang berkaitan dengan pilkada. Dengan alasan itu, hati saya kok tidak sampai, melakukan itu. Oleh karena itu, rencana saya, kalau seandainya betul tetap tanggal 9 Desember, saya akan mengajukan permohonan diri kepada DPC PDIP. Untuk saya diperkenankan mundur dari bakal calon wali kota Solo," ujar Purnomo, Jumat (24/4).

Dia menyebut, jika pilkada dilakukan 9 Desember, tahapan kampanye akan dimulai pada bulan ini. Ia mengaku, rencana mundur tersebut telah dipertimbangkan dengan matang. Usai pengumuman pengunduran dari 23 September menjadi 9 Desember, ia mengaku melakukan banyak perenungan. Ia berharap DPC PDIP Solo akan memahami keputusannya tersebut.

"Semangat saya untuk mundur bertambah ketika melihat pak Jekek (panggilan akrab Bupati Wonogiri Joko Sutopo) juga mempunyai pemikiran yang sama. Kita melihat musibah seperti ini masak mau Pilkada. Nggak sampai hati aku, di hati ini yang berstatus," katanya.

Pengusaha SPBU itu mengaku sudah menyampaikan niatnya tersebut secara lisan kepada Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo. Wali Kota Solo itu pun, lanjut Purnomo, menyatakan dukungannya. Demikian juga, Purnomo mengaku sudah berkoordinasi dengan Teguh Prakosa, pasangannya. Dalam waktu dekat ia akan mengajukan permohonan tersebut secara resmi ke DPC PDIP Solo.

"Saya pribadi dan keluarga mempertimbangkan pakai hati," pungkasnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gibran Mundur dari Wali Kota Solo, Surat Diantar ke DPRD Siang Ini
Gibran Mundur dari Wali Kota Solo, Surat Diantar ke DPRD Siang Ini

Gibran Rakabuming akan mengantarkan surat ke DPRD siang ini.

Baca Selengkapnya
Budiman Sudjatmiko Tidak Akan Mundur dari PDIP
Budiman Sudjatmiko Tidak Akan Mundur dari PDIP

Budiman merasa punya kesempatan untuk memberikan penjelasan lebih dahulu kepada partai.

Baca Selengkapnya
Sekda Solo Ungkap Opsi jika Gibran Tidak Mundur: Jabatan Wali Kota Gugur saat Pelantikan Wapres
Sekda Solo Ungkap Opsi jika Gibran Tidak Mundur: Jabatan Wali Kota Gugur saat Pelantikan Wapres

Sekda Solo Ungkap Opsi jika Gibran Tidak Mundur: Jabatan Wali Kota Solo Gugur saat Pelantikan Wapres

Baca Selengkapnya
Pilih Dukung Prabowo-Gibran, Ketua DPC PDIP Deli Serdang Mundur
Pilih Dukung Prabowo-Gibran, Ketua DPC PDIP Deli Serdang Mundur

DPD PDIP Sumut hanya menerima pemberitahuan surat pengunduran diri Eko.

Baca Selengkapnya
Usai Bermasalah Dengan Kader PDIP, Ketua KPU Solo Mundur
Usai Bermasalah Dengan Kader PDIP, Ketua KPU Solo Mundur

Pengunduran diri Bambang dilakukan sebagai respons terhadap pemberitaan media mengenai dugaan pelanggaran kode etik yang melibatkan dirinya.

Baca Selengkapnya
Sespri Ketum PBNU Buka Suara soal Kabar Diganti dari DPR dan Dipecat PKB
Sespri Ketum PBNU Buka Suara soal Kabar Diganti dari DPR dan Dipecat PKB

Sespri Ketum PBNU Achmad Ghufron Sirodj diisukan diganti dari DPR dan dipecat dari PKB.

Baca Selengkapnya
Gerindra Bicara soal Gibran Masih Kader PDIP
Gerindra Bicara soal Gibran Masih Kader PDIP

Gibran sudah mengajukan cuti untuk mengikuti Pilpres 2024 sebagai bacawapres.

Baca Selengkapnya
PDIP soal Gibran Mundur dari Wali Kota Solo: Harusnya Waktu Kampanye
PDIP soal Gibran Mundur dari Wali Kota Solo: Harusnya Waktu Kampanye

PDIP soal Gibran Mundur dari Wali Kota Solo: Harusnya Waktu Kampanye

Baca Selengkapnya