Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

DPR akan panggil Menhan & jajaran TNI soal Hercules jatuh di Wamena

DPR akan panggil Menhan & jajaran TNI soal Hercules jatuh di Wamena Gedung DPR. Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Pesawat Hercules type C-130 HS A-1334 yang mengangkut 13 prajurit TNI AU dan bahan logistik mengalami kecelakaan di Wamena pada Minggu pagi (18/12) kemarin. Hercules jatuh dan menyebabkan 13 anggota TNI tewas.

Atas kejadian ini, Komisi I DPR melalui Panja Alutsista TNI berniat memanggil Menhan Ryamizard Ryacudu dan jajaran TNI untuk meminta penjelasan terkait insiden tersebut. Ketua Komisi I DPR Abdul Kharis Almasyhari mengatakan, pihaknya juga akan memanggil Komite Kebijakan Industri Pertahanan (KKIP).

"Komisi 1 melalui Panja Alutsista TNI akan mengundang pihak Kemhan/TNI dan meminta penjelasan atas kecelakaan pesawat TNI di 2016 ini. Sekaligus juga akan meminta penjelasan Komite Kebijakan Industri Pertahanan (KKIP) atas kinerja mereka dalam mengawasi kelayakan kontrak setiap alustista TNI," kata Abdul melalui pesan tertulisnya, Senin (19/12).

Sejauh ini, TNI AU memiliki 9 pesawat Hercules di mana 4 pesawat merupakan hibah dari negara asing sementara 5 unit lainnya adalah pembelian. Menurutnya, Komisi I akan mendesak pemerintah untuk melibatkan PT. Dirgantara Indonesia dalam revitalisasi pesawat hibah dari luar negeri.

"Komisi 1 mendesak agar dalam peremajaan pesawat dari hibah luar negeri melibatkan industri pertahanan nasional dalam hal ini PT. Dirgantara Indonesia agar dilibatkan secara optimal sehingga peremajaan tersebut dijamin kelayakan operasinya oleh PT. Dirgantara Indonesia," jelasnya.

Tak hanya itu, Abdul juga mendesak agar TNI melakukan evaluasi menyeluruh atas kelayakan dan keselamatan operasi seluruh unit pesawat TNI dari luar negeri.

"Komisi 1 mendesak agar TNI melakukan evaluasi menyeluruh atas kelayakan dan keselamatan operasi seluruh pesawat TNI hasil upgrade peremajaan yang diperoleh dari luar negeri. Sekaligus juga meng-grounded untuk pesawat yang tidak layak operasi," pungkas dia.

Sebelumnya diketahui, 13 prajurit TNI tewas karena pesawat Hercules yang mereka tumpangi jatuh di pegunungan Wamena, Minggu pagi (18/12). Mereka adalah pilot pesawat Hercules Mayor Pnb Marlon Ardiles Kawer, Asisten Pilot J Hotlan F Saragih, Lettu Arif Fajar Prayogi (Navigator), dan Lettu Hanggo Fitradhi.

Selanjutnya Peltu Suyata (juru mesin), Peltu M Khusen (juru mesin), Pelda Lukman Hakim (juru radio), Peltu Agung Tri W (Load Master), Pelda Agung S, Serma Fatoni (load master), Serma Khudori dan Serda Suyanto.

(mdk/sho)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pesawat TNI Jatuh di Pasuruan, Komisi I akan Panggil Panglima TNI Usai Ada Hasil Investgasi
Pesawat TNI Jatuh di Pasuruan, Komisi I akan Panggil Panglima TNI Usai Ada Hasil Investgasi

Syarif mengatakan, alutsista memang menjadi perhatian Komisi I DPR.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Menhan Prabowo Jajal Langsung Pesawat Super Hercules C-130J
VIDEO: Menhan Prabowo Jajal Langsung Pesawat Super Hercules C-130J

Pesawat C-130J Super Hercules merupakan bagian dari alutsista TNI, yang resmi diserahkan kepada TNI AU.

Baca Selengkapnya
Potret Garangnya Super Hercules Canggih Diserahkan ke TNI AU, Wamenhan Janji Alutsista Tua Diganti
Potret Garangnya Super Hercules Canggih Diserahkan ke TNI AU, Wamenhan Janji Alutsista Tua Diganti

Selain pesawat Super Hercules, dalam waktu dekat juga akan datang dua pesanan pesawat Airbus A400M multirole tanker dan transport (MRTT).

Baca Selengkapnya
Aksi Prabowo Pose Gemoy di Depan Jokowi Bikin Tiga Jenderal Bintang Empat TNI Tertawa
Aksi Prabowo Pose Gemoy di Depan Jokowi Bikin Tiga Jenderal Bintang Empat TNI Tertawa

Momen tersebut terjadi saat serah terima tiga alutsista udara di Lanud Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur

Baca Selengkapnya
Prabowo Rintis Kerja Sama dengan Airbus dan Negara Lain untuk Pembuatan Helikopter Made in Indonesia
Prabowo Rintis Kerja Sama dengan Airbus dan Negara Lain untuk Pembuatan Helikopter Made in Indonesia

Prabowo optimis industri pertahanan Indonesia bisa kuat.

Baca Selengkapnya
Menhan Prabowo Serah Terima Unit Kedua Pesawat C-130J Super Hercules ke KSAU
Menhan Prabowo Serah Terima Unit Kedua Pesawat C-130J Super Hercules ke KSAU

Indonesia kembali kedatangan Pesawat C-130J Super Hercules dari Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya
Super Hercules Mengudara di Langit Indonesia
Super Hercules Mengudara di Langit Indonesia

Prabowo menerima kedatang Pesawat Super Hercules baru. Ini merupakan kedatangan kedua dari lima pesawat yang dipesan.

Baca Selengkapnya
Menengok Lagi Perjalanan Kasus Korupsi Heli AW di Tengah Kisruh KPK vs TNI Usai OTT Basarnas
Menengok Lagi Perjalanan Kasus Korupsi Heli AW di Tengah Kisruh KPK vs TNI Usai OTT Basarnas

Waktu berjalan, kasus korupsi Helikopter AW-101 berlanjut ke persidangan. Hingga akhirnya terdakwa Irfan Kurnia Saleh dijatuhkan vonis 10 tahun.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Menhan Prabowo Serahkan Pesawat Super Hercules C-130 ke TNI AU
VIDEO: Menhan Prabowo Serahkan Pesawat Super Hercules C-130 ke TNI AU

Super Hercules C-130J adalah pesawat kedua dari lima pesawat yang dibeli pemerintah

Baca Selengkapnya
Retreat di Akmil Magelang Berakhir: Menteri Pulang ke Jakarta Naik Pesawat TNI AU, Wamen Hercules
Retreat di Akmil Magelang Berakhir: Menteri Pulang ke Jakarta Naik Pesawat TNI AU, Wamen Hercules

Para wakil menteri sebelumnya naik pesawat TNI AU saat berangkat ke Magelang.

Baca Selengkapnya
Momen Kasad Jenderal TNI Maruli Hormat ke Prabowo, Kasau Spesial Pakaikan Jokowi Jaket
Momen Kasad Jenderal TNI Maruli Hormat ke Prabowo, Kasau Spesial Pakaikan Jokowi Jaket

Momen menarik interaksi Presiden Joko Widodo bersama Menhan, Panglima TNI, dan tiga kepala staf TNI.

Baca Selengkapnya
Sudah Cukupkah Alutsista ‘Sayap Pelindung Tanah Air’ Menjaga Langit Indonesia?
Sudah Cukupkah Alutsista ‘Sayap Pelindung Tanah Air’ Menjaga Langit Indonesia?

Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) dibutuhkan sebagai urat nadi pertahanan. Pelindung langit Indonesia.

Baca Selengkapnya