Elektabilitas Golkar stagnan, ini solusi Airlangga Hartarto
Merdeka.com - Hasil survei dari dua peneliti yang dihadirkan sebagai pembicara dalam Rakernas Golkar, menyimpulkan suara partai berlambang pohon beringin itu cenderung stagnan. Meski demikian, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto tetap optimis.
"Elektabilitas Golkar, kita sedang bekerja. Masih ada waktu satu tahun," ucap Airlangga dalam Rakernas Golkar di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (23/3).
Indo Barometer dan Charta Politika diundang sebagai pembicara di Rakernas. Kedua lembaga survei menyatakan elektabilitas Golkar stagnan.
-
Siapa ketua umum Partai Golkar saat ini? Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Partai Golkar ke-11 sejak pertama kali dipimpin Djuhartono tahun 1964.
-
Siapa Ketua Umum Partai Golkar? Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto bersilaturahmi dengan pimpinan ormas Hasta Karya atau pendiri, ormas yang didirikan, dan organisasi sayap partai berlambang pohon beringin, Minggu (6/8/2023).
-
Siapa yang memimpin Golkar? Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mendampingi Presiden Joko Widodo yang memimpin jalannya KTT di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta, Rabu (6/9).
-
Bagaimana Golkar meningkatkan suaranya di pemilu 2024? 'Cara ini terbukti efektif dan efisien, karena kandidat kepala daerah yang akan diusung lebih banyak sudah teruji di Pemilu 2024,' ujar Pengamat politik Dedi Kurnia Syah, Senin (25/3).
-
Mengapa Golkar ingin Airlangga memimpin lagi? Pasalnya, Airlangga dinilai berhasil dengan membawa Golkar berada di urutan kedua Pemilu 2024 dengan perolehan suara 15,28% 'Prestasi AH (Airlangga Hartarto) yang bisa naikkan elektabilitas Golkar tak bisa dibantah,' ujar Pengamat Politik Adi Prayitno, Jumat (29/3).
Karena itu, dia menuturkan, tengah mengupayakan jaringan-jaringan Golkar untuk kembali turun ke bawah dan bertemu para konstituen.
"Memang kita upayakan dalam rangka penguatan jaringan dengan daerah-daerah, Provinsi, akan turun lagi ke bawah. Jadi kita sudah tahu, kuat dengan jaringan," ungkap Airlangga.
Dia pun menjelaskan, juga akan menyosialisasikan program Golkar ke masyarakat. Sehingga tahu arah partainya nanti.
"Program sembako murah, kemudian mengenai (tersedianya) lapangan pekerjaan, perumahan rakyat. Keempat yaitu menghadapi digitalisasi ekonomi. Lalu mengenai (pembinaan) caleg-caleg itu sendiri," tutur Airlangga.
Saat ditegaskan, soal Golkar tak punya tokoh? Dia pun hanya menuturkan.
"Masih proses," pungkas Airlangga.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Selisih Golkar dan juara bertahan PDIP hanya tipis
Baca SelengkapnyaPartai Golkar meraih 23.208.654 atau 15,28 persen suara di Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaAirlangga dinilai berhasil dengan membawa Golkar berada di urutan kedua pada Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaJelang diskusi GMPG yang digelar di Restoran Pulau Dua Senayan, Jakarta Pusat, diwarnai kericuhan oleh belasan orang yang mengaku dari AMPG.
Baca SelengkapnyaAirlangga mengaku menerima masukan dan saran dari ketiga ketua dewan DPP Partai Golkar.
Baca SelengkapnyaPartai Golkar optimistis bisa meraih suara maksimal pada Pemilu 2024 sekaligus berkontribusi pada realisasi kemenangan pasangan Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaAirlangga mengatakan, elektabilitas paslon Prabowo-Gibran terus mengalami tren kenaikan.
Baca SelengkapnyaPartai Golkar solid dan tengah fokus merebut kemenangan baik pilpres maupun pileg dan pilkada di 2024 mendatang.
Baca SelengkapnyaPolitikus Golkar Meutya Hafid menilai ada empat faktor yang membuat suara Partai Golkar naik signifikan di Pileg 2024.
Baca SelengkapnyaKepemimpinan Airlangga diguncang melalui desakan Munaslub. Luhut didukung untuk maju di pemilihan Ketum.
Baca SelengkapnyaPartai Golkar merupakan partai besar dengan daya tawar tinggi.
Baca SelengkapnyaAirlangga mengaku mendapat pesan dan saran dari para senior partai berlambang pohon beringin.
Baca Selengkapnya