Emil Dardak jadi Ketua DPD Jatim, DPP Demokrat Minta Tancap Gas Konsolidasi
Merdeka.com - DPP Partai Demokrat meminta Emil Elestianto Dardak tancap gas melakukan konsolidasi demi mengembalikan kejayaan partai. Emil Dardak dilantik Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur, di Surabaya, Jumat (22/4).
Emil akan dibantu oleh sejumlah wajah baru di kepengurusan DPD Demokrat Jatim. Mereka Putra Khofifah dan La Nyalla serta 10 kepala daerah di Jatim.
"Langsung berkerja untuk menjawab dan membuktikan bahwa pengurus DPD yang baru siap mengembalikan kejayaan dan kemenangan Partai Demokrat di pemilu 2024," kata Kepala BPOKK Demokrat Herman Khaeron dalam siaran persnya, Sabtu (23/4).
-
Siapa yang menyampaikan harapan untuk Pilkada 2024? Hal itu disampaikan inisiator Desak Anies, yang juga Koordinator Media Ubah Bareng, Ghifari Fachrezi. Kata pria 26 tahun ini, anak muda akan lebih merasa didengar dan dilibatkan.
-
Siapa yang akan dipilih di Pilkada 2024? Pilkada 2024 akan menjadi momen penting dalam peta politik Indonesia, di mana rakyat akan memilih pemimpin-pemimpin daerah yang akan memegang kendali pemerintahan di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Siapa yang akan dipilih dalam Pilkada 2024? Pilkada ini mencakup pemilihan untuk gubernur, bupati, dan wali kota di 37 provinsi, dengan pengecualian Daerah Istimewa Yogyakarta yang tidak ikut serta dalam pemilihan gubernur.
-
Siapa yang dipilih dalam Pilkada Serentak 2024? Pilkada Serentak 2024 akan memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk memilih pemimpin di berbagai tingkatan pemerintahan daerah. Dalam pilkada, pemilih berhak memilih para calon kepala daerah seperti calon gubernur, calon bupati, atau calon walikota.
-
Siapa yang yakin PDIP akan menang di Pileg 2024? 'Persiapan kami sangat matang. Untuk legistatif tinggal menunggu efek ekor jas dari Pilpres,' sebut Kepala Badan Saksi dan Pemenangan Nasional (BSPN) wilayah Bali AA Adhi Ardana, Jum’at (13/10).
-
Kenapa PDIP yakin bisa menang di Pilpres 2024? Sementara untuk Pilpres, menurutnya, hasil survey menunjukkan posisi Ganjar Pranowo di Bali mencapai 70 persen. Capaian diharapkan akan meningkat karena masih banyak pemilih yang belum menentukan pilihan.
Herman meyakini, hadirnya Emil dan wajah baru di kepengurusan bisa membawa kesuksesan di Pemilu 2024 mendatang. Dia juga berpesan Emil bisa memperkuat konsolidasi kader di Jatim sesuai arahan AHY.
"Saya yakin mereka yang masuk menjadi pengurus sudah menyatakan siap dan tekadnya untuk menjadikan Partai Demokrat sebagai pemenang atau juara. Apalagi pengalaman mereka yang sudah tidak diragukannya lagi," papar Herman.
Sementara, Emil mengaku bangga dengan masuknya para tokoh, generasi milenial, para pejabat politik di Demokrat Jatim. Dia percaya kekuatan baru tersebut dapat bekerja maksimal membirukan Jatim.
"Percaya kehadiran mereka menjadi angin segar kepengurusan DPD Partai Demorkat di Jatim, yakni bagaimana mengembalikan kejayaan dan kemenangan Partai Demokrat 2024 sesuai arahan Ketum AHY," tegas Emil Dardak.
Wakil Gubernur Jatim ini berjanji akan langsung berkerja memanaskan mesin partai. Langkah itu agar dapat terwujud bagaimana Partai Demokrat di Jatim menjadi juara di Pemilu.
"Baru saja kami mengemban amanah untuk mengibarkan panji Demokrat selama lima tahun ke depan di Jatim. Langkah selanjutnya langsung berkerja menjalankan mesin partai dengan konsolidasi di internal," kata Emil.
Terkait konflik dengan kompetitornya, Bayu Airlangga, Emil menegaskan sudah tidak ada kubu-kubuan di Demokrat Jatim. Saat ini, Demokrat Jatim harus tegak lurus dan patuh kepada Ketum AHY.
170 pengurus DPD Partai Demokrat atau 64 persennya berusia di bawah 40 tahun. Selain putra Khofifah dan La Nyalla, Emil akan dibantu sejumlah kepala daerah di Kepengurusan DPD Demokrat Jatim. Mereka adalah Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, Walikota Malang, Sutiadji, Bupati Pacitan, Indarta Nur Bayuaji, Wakil Bupati Tuban, Riyadi, Wakil Bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra, hingga Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhammad Natanegara. Mereka tercatat di jajaran wakil ketua.
Nama kepala daerah lain yang juga bergabung di kepengurusan Emil Dardak ini, yakni Bupati Mojokerto, Ikfina Fatmawati, Bupati Magetan, Suprawoto, Walikota Madiun, Maidi, dan Bupati Ngawi, Ony Anwar.
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Emil Dardak Ungkap Dapat Mandat dari Demokrat Dampingi Khofifah Lagi di Pilkada Jatim
Baca SelengkapnyaEmil Dardak memastikan bakal mendampingi Khofifah Indar Parawansa maju pada Pilkada Jawa Timur 2024.
Baca SelengkapnyaDemokrat meyakini, partai lain tetap akan mendukung pasangan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024.
Baca SelengkapnyaMeskipun telah mendapat dukungan dari banyak partai politik untuk jadi Cawagub Jatim, namun Emil dikabarkan masuk bursa menteri pada kabinet Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaDia menyatakan siap berkontestasi pada November 2024 mendatang.
Baca SelengkapnyaHal itu disampaikan oleh Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Said Abdullah.
Baca SelengkapnyaDia mengaku sudah nyaman bekerja bersama Emil selama memimpin Jatim pada periode 2019-2024.
Baca SelengkapnyaMenurutnya, pasangan Khofifah-Emil sudah terbukti dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Jawa Timur pada periode sebelumnya.
Baca SelengkapnyaDia pun meyakini, jika Khofifah-Emil menjabat kembali di Jawa Timur, maka akan mengentaskan segala permasalahan di Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaPDIP bahkan sudah berkomunikasi dengan Partai Gerindra dan PAN.
Baca SelengkapnyaMantan Gubernar Jawa Timur Khofifah Indarparawansa mengaku nyaman berpasangan dengan Emil Dardak yang menjadi wakilnya
Baca SelengkapnyaPartai Demokrat mulai memunculkan sejumlah nama yang akan diusung dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Baca Selengkapnya