Fadli Zon sebut Deddy Mizwar intensif komunikasi dengan Gerindra
Merdeka.com - Partai Golkar disebut telah menawarkan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi kepada partai-partai politik, termasuk Gerindra agar mendapat dukungan di Pilgub Jawa Barat 2018. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengaku belum mengetahui adanya komunikasi baik dari Golkar atau Dedi terkait pencalonannya di Pilgub Jawa Barat.
Fadli menyebut sejauh ini baru Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar yang intensif berkomunikasi dengan Gerindra bukan Dedi.
"Yang saya tahu sih yang sudah berkomunikasi cukup intensif Pak Deddy Mizwar," kata Fadli di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (2/8).
-
Bagaimana komunikasi Gerindra dengan Ganjar? 'Adapun soal komunikasi kami dengan pak Ganjar setahu saya komunikasi tetap terjalin dengan baik antarpetinggi-petinggi partai Gerindra dengan pak Ganjar, enggak ada masalah ya dan sikap oposisi juga bukan merupakan pilihan yang salah ya, yang tidak baik,' ujar dia.
-
Siapa yang ingin diusung oleh PDIP? 'Kalau memang misalnya Pak Anies berpasangan dengan kader kami jadi wagubnya,' Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Utut Adianto kepada wartawan.
-
Bagaimana Dedi Mulyadi mencalonkan diri? Sebagai calon, Dedi mengaku akan meminta restu persetujuan dari Ketum Gerindra Prabowo Subianto untuk bertarung pada Pilkada Jabar.
-
Bagaimana Annisa berinteraksi dengan kader Gerindra? Annisa juga berinteraksi langsung dengan kader dan simpatisan Partai Gerindra untuk menyusun strategi untuk kemenangan Ketum Gerindra Prabowo di Banten II.
-
Siapa yang siap jadi Cawapres Ganjar? Usai bertemu adik Megawati, Andika Perkasa, mengaku siap menjadi calon wakil presiden (Cawapres) dari Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden (Capres) dari Partai PDIP di Pilpres 2024 mendatang.
-
Siapa yang diusung Golkar untuk Pilgub Banten? '(Golkar usung) Ibu Airin (di Pilkada Banten),' kata Airlangga kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (5/4).
Partai Gerindra belum menentukan calon yang bakal diusung. Akan tetapi, Fadli menyatakan telah melakukan komunikasi dan penjajakan dengan PKS, PAN dan Demokrat untuk mengusung calon di Pilgub Jawa Barat.
"Itu belum itu nanti kita akan berbicara dengan beberapa partai politik. Yang saya kira sudah menjalin komunikasi dengan Gerindra dengan PKS, mungkin dengan PAN, mungkin dengan Demokrat. Kita mau dudukkan dulu gitu," tegasnya.
Untuk itu, lanjut Fadli, Gerindra bakal melihat konfigurasi politik terlebih dahulu sebelum memutuskan calon. Dia berharap, calon yang akan diusung Gerindra sudah bisa diputuskan bulan depan.
"Kita lihat juga konfigurasi yang ada. Mudah-mudahan nanti dalam bulan-bulan ke depan kita akan mengambil keputusan," pungkasnya.
Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi hanya tinggal menunggu surat resmi penetapan dirinya sebagai calon gubernur Jawa Barat dari DPP Partai Golkar. Sekjen Partai Golkar Idrus Marham mengatakan, pihaknya akan mengeluarkan surat rekomendasi pengusungan Dedi 1 hingga 2 hari ke depan.
Dalam surat tersebut akan disertakan pula posisi Dedi diusung sebagai calon Gubernur atau Wakil Gubernur. "Ada kecenderungan saudara Dedi yang akan dicalonkan tinggal 1-2 hari," kata Idrus di Kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli, Slipi, Jakarta, Selasa (1/8). Hal tersebut disampaikan di sela rapat koordinasi pemenangan Pemilu seluruh Indonesia.
Idrus menuturkan, Golkar memiliki sejumlah pertimbangan untuk mencalonkan Dedi di Pilkada Jawa Barat. Menurutnya, Dedi telah melakukan komunikasi yang intensif ke masyarakat.
"Dedi yang kita prioritaskan karena Dedi sebagai ketua DPD Golkar di Jawa Barat akselerasi luar biasa, komunikasi politiknya cair dan mendasar dan perhatian kepada rakyat sangat luar biasa," terangnya.
Namun, Idrus mengakui Golkar tidak bisa mencalonkan Dedi seorang diri karena tidak memiliki cukup kursi di DPRD Jawa Barat. Oleh karena itu, Partai Golkar melakukan komunikasi politik menawarkan Dedi ke sejumlah partai politik.
Sejauh ini, Golkar telah melakukan penjajakan koalisi dengan NasDem, PDIP, PPP, PKB, PKS, Hanura PAN, hingga Gerindra. Idrus menyebut sejumlah partai telah sepakat mendukung Ketua DPD Jawa Barat tersebut.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dedi Mulyadi mengaku sudah berkomunikasi dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto membahas Pilkada Jabar
Baca SelengkapnyaPartai Gerinda tengah mendekati Partai Demokrat yang merasa dikhianati Anies Baswedan karena memilih Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai cawapres.
Baca SelengkapnyaNantinya, Dedi Mulyadi akan didampingi calon dari PAN untuk Pilgub Jawa Barat 2024.
Baca SelengkapnyaBeredar dukungan cagub Dedi Mulyadi berpasangan dengan politikus Golkar Nurul Arifin sebagai cawagub untuk Pilkada Jabar 2024.
Baca SelengkapnyaPartai Golkar telah memutuskan untuk mengusung Dedi Mulyadi maju menjadi calon gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2024.
Baca SelengkapnyaDedi Mulyadi - Erwan Setiawan resmi mendaftar sebagai calon gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jawa Barat.
Baca SelengkapnyaPartai Gerindra membuka komunikasi dengan PKS dan juga partai lain.
Baca SelengkapnyaKetua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco menyebut, wacana PKS bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran sedang dibahas di internal Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Baca SelengkapnyaPartai Golkar resmi mendukung Dedi Mulyadi untuk maju dalam Pilkada Jawa Barat.
Baca SelengkapnyaTiket dukungan dipastikan usai pertemuan antara Dedi Mulyadi dengan utusan Ketum Golkar yakni Singgih Januratmoko
Baca SelengkapnyaBanyak pihak meyakini, jika RK didukung untuk Pilkada Jakarta, maka peluang Dedi Mulyadi di Jabar terbuka lebar.
Baca Selengkapnya