Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Fahmi Idris cerita kondisi Golkar saat Akbar Tanjung jadi tersangka

Fahmi Idris cerita kondisi Golkar saat Akbar Tanjung jadi tersangka Akbar Tanjung jenguk Anas. ©2015 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Bukan kali ini saja ketua umum Partai Golkar dirundung prahara korupsi. Pada 2002 lalu, sang ketum Akbar Tanjung juga ditetapkan sebagai tersangka korupsi dana nonbujeter Bulog oleh kejaksaan.

Akbar dituding nilep uang Bulog senilai Rp 40 miliar. Internal Partai Golkar pun gonjang ganjing. Mirip dengan kepemimpinan Setya Novanto yang terjerat korupsi e-KTP. Dua tahun jelang Pemilu, sang ketua umum terbelit kasus korupsi.

Politikus senior Golkar Fahmi Idris, salah satu saksi sejarah prahara Golkar era Akbar Tanjung 15 tahun lalu. Menurut dia, Golkar memang memiliki yurisprudensi, ketua umum tak perlu mundur meski ditetapkan sebagai tersangka.

"Memang di Golkar berlaku azas praduga tidak bersalah, sebelum ditetapkan oleh lembaga peradilan ya tetap menjabat. Jadi hal itu biasa, tempo hari berlaku juga untuk bung Akbar Tanjung saat kasus Bulog Gate. Tapi selama belum ada keputusan final, seseorang tidak bersalah walaupun sudah ditetapkan sebagai tersangka," kata Fahmi saat berbincang dengan merdeka.com, Rabu (19/7).

Akbar dituntut empat tahun penjara, dan divonis bersalah oleh hakim dengan masa hukuman tiga tahun penjara. Akbar juga diwajibkan denda Rp 10 juta. Namun Akbar tak terima, menempuh jalur hukum hingga tingkat Mahkamah Agung (MA).

Fahmi Idris akui internal Golkar bergolak pasca Akbar ditetapkan sebagai tersangka. Riak-riak Munaslub pun muncul di tengah prahara korupsi mantan Ketum HMI itu. Tapi, Golkar tetap berusaha solid.

Akbar menugaskan Fahmi untuk menghandle wilayah Indonesia Barat. Fahmi menjadi koordinator wilayah untuk menkonsolidasikan kader Golkar dari tingkat Provinsi sampai kabupaten kota.

"Lewat komunikasi yang intens dengan seluruh daerah. Waktu zaman saya dibagi beberapa koordinator wilayah, saya itu megang Sumatera Barat, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, jadi masing-masing ketua korwil konsolidasikan ke daerahnya. Datangi, komunikasi, dialog, jadi masing-masing korwil jaga wilayahnya," kenang Fahmi.

Beruntung, selama satu tahun menjalani persidangan, Akbar divonis bebas. Golkar pun bisa dibilang sukses menghadapi Pemilu 2004.

Untuk kasus Setya Novanto, Fahmi menyarankan, tak perlu ada Munaslub. Sebab menurut dia, konflik yang ditimbulkan dari munaslub lebih panjang ketimbang konflik yang sedang terjadi di Golkar saat ini. Menurut dia, kondisi Golkar saat ini menjadi lebih solid.

"Selalu ada kecenderungan sebagai kelompok terancam dia menjadi solid, Golkar kan sekarang menjadi kelompok terancam, karena menjelang pilkada, pilpres, solidaritas memang lebih kuat," tutup dia.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tak Hanya Firli Bahuri, Deretan Ketua KPK Ini Pernah Ditetapkan Tersangka Kasus
Tak Hanya Firli Bahuri, Deretan Ketua KPK Ini Pernah Ditetapkan Tersangka Kasus

Penetapan tersangka dilakukan usai Firli menjalani pemeriksaan kedua yang dilakukan penyidik gabungan Bareskrim Polri dan Polda Metro Jaya, Selasa (24/11).

Baca Selengkapnya
Kombes Ade Safri Jawab Upaya Perlawanan Firli Bahuri usai Ditetapkan Tersangka
Kombes Ade Safri Jawab Upaya Perlawanan Firli Bahuri usai Ditetapkan Tersangka

Ian mengaku sudah berkomunikasi dengan Firli Bahuri. Ada banyak hal yang dibahas.

Baca Selengkapnya
Dijebloskan ke Tahanan, Ini Peran Politikus NasDem Ujang Iskandar Dalam Kasus Korupsi Dana Pemkab Kotawaringin Barat
Dijebloskan ke Tahanan, Ini Peran Politikus NasDem Ujang Iskandar Dalam Kasus Korupsi Dana Pemkab Kotawaringin Barat

Kasus itu sendiri juga terjadi pada tahun 2009 dan telah menjerat dua orang terpidana.

Baca Selengkapnya
Ketua KPK Tersangka, Ganjar: Kekuasaan Punya Kecenderungan Korupsi Harus Disikat Habis
Ketua KPK Tersangka, Ganjar: Kekuasaan Punya Kecenderungan Korupsi Harus Disikat Habis

Dia mengatakan, proses hukum yang dijalani Firli menjadi ranah aparat penegak hukum, Ganjar enggan mengomentari lebih dalam lagi.

Baca Selengkapnya
Duduk Perkara Kasus Dugaan Korupsi yang Seret Eks Gubernur Kalimantan Timur
Duduk Perkara Kasus Dugaan Korupsi yang Seret Eks Gubernur Kalimantan Timur

Tiga orang sudah dicegah KPK tekait kasus ini yakni AFI, DDWT dan ROC.

Baca Selengkapnya
Momen Ahok Tersandung di KPK
Momen Ahok Tersandung di KPK

Ahok tampak mengenakan baju batik lengan panjang dengan celana panjang biru.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ahok Diperiksa KPK terkait Kerugian Pertamina USD 337 Juta Akibat Korupsi LNG
Terungkap, Ahok Diperiksa KPK terkait Kerugian Pertamina USD 337 Juta Akibat Korupsi LNG

KPK rampung memeriksa Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai saksi dari kasus korupsi LNG.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Kejagung Baru Tetapkan Politikus NasDem Ujang Iskandar Tersangka Dugaan Korupsi Dana Pemkab Kotawaringin Barat 2009
Penjelasan Kejagung Baru Tetapkan Politikus NasDem Ujang Iskandar Tersangka Dugaan Korupsi Dana Pemkab Kotawaringin Barat 2009

Kasus dugaan korupsi yang menyeret Ujang Iskandar tersebut terjadi pada tahun 2009. Saat itu, Ujang Iskandar bupati Kotawaringin.

Baca Selengkapnya
Alasan Kejagung Periksa Mantan Gubernur Babel Diperiksa Terkait Kasus Timah
Alasan Kejagung Periksa Mantan Gubernur Babel Diperiksa Terkait Kasus Timah

Febrie mengatakan dari pemeriksaan itu, penyidik ingin mengetahui sejauh mana tata niaga timah ini yang dikelola.

Baca Selengkapnya
Ahok Sebut KPK Banyak Tangani Kasus Korupsi di PT Pertamina
Ahok Sebut KPK Banyak Tangani Kasus Korupsi di PT Pertamina

Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menyebut KPK memegang banyak kasus korupsi di PT Pertamina.

Baca Selengkapnya
Kamis Besok, Cak Imin Pastikan Penuhi Panggilan KPK
Kamis Besok, Cak Imin Pastikan Penuhi Panggilan KPK

Cak Imin rencananya dimintai keterangan seputar kasus dugaan korupsi pengadaan sistem proteksi Tenaga Kerja Indonesia.

Baca Selengkapnya
Ironi Firli Bahuri, Catat Sejarah Ketua KPK Pertama Jadi Tersangka Suap
Ironi Firli Bahuri, Catat Sejarah Ketua KPK Pertama Jadi Tersangka Suap

Penetapan tersangka dilakukan usai Firli menjalani pemeriksaan kedua yang dilakukan penyidik gabungan Bareskrim Polri dan Polda Metro Jaya, Selasa (24/11).

Baca Selengkapnya