Ferdinand Sebut Prabowo dan Pendukung Beda Sikap soal People Power
Merdeka.com - Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi mengecam aksi people power bila dimaksudkan untuk menggulingkan kekuasaan. Mereka hanya akan menggunakan jalur hukum dan sesuai konstitusi dalam menuntut keadilan dan kebenaran.
Hal itu dikatakan juru bicara BPN Prabowo-Sandi, Ferdinand Hutahean terkait munculnya wacana dari orang-orang di sekeliling Prabowo untuk menggulirkan people power yang ingin menggulingkan kekuasaan.
Ferdinand Hutahaean yang merupakan politisi Partai Demokrat itu menegaskan bahwa partainya tidak mengenal people power sebagai upaya menggulingkan kekuasaan. Namun, bila people power itu bertujuan hanya sebagai upaya menuntut keadilan dan kebenaran, partai berlambang mercy itu akan mendukungnya.
-
Bagaimana Prabowo menanggapi? 'Itu hak politik,' kata Prabowo usai menghadiri acara bertajuk 'Trimegah Political and Economic Outlook 2024' di Grand Ballroom, The Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta Selatan, Rabu (31/1).
-
Siapa yang dukung Prabowo? Konferda Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pro Jokowi (Projo) Sumatera Barat (Sumbar) memutuskan mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2024 mendatang.
-
Siapa yang mendukung Prabowo di Pilkada? Prabowo tak mempermasalahkan jika rekan satu koalisi harus bersebrangan saat Pilkada.
-
Siapa yang mendukung Prabowo di Pilpres 2019? Prabowo diusung oleh Koalisi Indonesia Adil Makmur dan Jokowi didukung Koalisi Indonesia Kerja.
-
Siapa saja yang mendukung Prabowo? Prabowo mengungkapkan, dirinya dan Gibran didukung sederet tokoh nasional. Mulai dari mantan Kapolri hingga Habib Luthfi.
-
Bagaimana masyarakat berharap Presiden Prabowo menjalankan amanah nya? 'Selamat atas amanah besar yang diberikan kepada Bapak Prabowo dan Bapak Gibran! Semoga di bawah kepemimpinan Anda berdua, bangsa Indonesia semakin maju, dan kehidupan masyarakat semakin sejahtera, damai, serta penuh keadilan.'
"Selama people power yang disuarakan muncul kesannya untuk menggulingkan kekuasaan, maka Demokrat dipastikan tidak ada di sana," tegas Ferdinand kepada wartawan, di Jakarta, Sabtu (11/5),
Ferdinand mengakui, ada perbedaan antara sikap Prabowo dengan pendukungnya. Menurutnya, Prabowo menginginkan bahwa people power dilakukan secara damai. Sementara beberapa pendukungnya malah mengartikan bahwa people power itu seolah-olah ingin merebut paksa kekuasaan.
Ikuti berita Prabowo Subianto di Liputan6.com
"Jadi ini memang agak lucu. Sebaiknya segera ditegaskan saja sikapnya mau ke mana, karena hal ini telah membuat sedikit perbedaan diantara koalisi adil makmur, termasuk Demokrat bahkan dituding berkhianat karena tidak mendukung upaya tersebut," katanya.
Bagi demokrat, lanjut Ferdinand, perbedaan sikap ini harus jelas. Jangan sampai ada yang menunggangi momentum ini dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab, sehingga membuat chaos atau rusuh di negeri ini.
"Ini tidak boleh dibiarkan," katanya.
Karena itu menurut Ferdinand, Prabowo harus segera mengambil sikap, berjuang di Mahkamah Konstitusi (MK) atau aksi people power ke jalanan. Sebab, selama ini, Amien Rais yang menyatakan bahwa tidak usah ke MK dan people power saja.
"Ini harus dijelaskan karena posisi Amien Rais adalah dewan penasihat BPN, jadi ini membuat situasi tidak kondusif. Maka ketegasan sikap sangat diperlukan," katanya.
(mdk/eko)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Bukan Ala Militer, Prabowo Bocorkan Gaya Kepimpinan yang Dipakai saat jadi Presiden
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku diyakinkan oleh anak-anak muda Partai Gerindra untuk menerima tawaran bergabung dengan pemerintahan Jokowi.
Baca SelengkapnyaMenurut Prabowo, kontestasi atau persaingan yang terjadi antara dirinya dan Jokowi ketika itu masih berlandaskan rasa cinta Tanah Air dan persahabatan.
Baca SelengkapnyaPrabowo menegaskan, Gerindra partai pendekar. Tidak mau memainkan narasi kebencian dan politik pecah belah.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto mengaku sempat tidak mau menjadi presiden jika negara Indonesia penuh kerusuhan dan kekerasan.
Baca SelengkapnyaTak hanya itu saja, Prabowo juga menyinggung sifat parpol yang lain di mulut lain di hati.
Baca SelengkapnyaDia ingin berkuasa untuk menghilangkan kemiskinan dan korupsi, serta membuat masyarakat Indonesia semakin sejahtera.
Baca SelengkapnyaPadahal, kata Prabowo, isu kudeta yang dituduhkan padanya tidak terbukti.
Baca SelengkapnyaPrabowo tidak mengiyakan ataupun membantah mengenai wacana duet dengan Ganjar.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto meminta kepada pihak-pihak yang tidak mau diajak kerja sama untuk tidak mengganggu.
Baca SelengkapnyaDukungan kepada Prabowo di Pilpres 2024 semakin kuat
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto menegaskan tidak ingin menjadi Presiden Republik Indonesia melalui jalur kekerasan.
Baca Selengkapnya