Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gelar Rakernas 7 Desember, PAN akan Tetapkan Jadwal Kongres 2020

Gelar Rakernas 7 Desember, PAN akan Tetapkan Jadwal Kongres 2020 Saleh Partaonan Daulay. ©dpr.go.id

Merdeka.com - PAN akan menggelar Rakernas pada 7 Desember di Hotel Millenium, Jakarta. Agenda rakernas yakni menentukan jadwal Kongres yang rencananya bakal digelar Februari atau Maret 2020.

Ketua SC Rakernas V PAN, Saleh Partaonan Daulay mengatakan, Rakernas kali ini sangat spesifik karena hanya ingin menetapkan tempat dan jadwal pelaksanaan kongres PAN. Diharapkan, Rakernas ini dapat terlaksana dengan baik sesuai dengan yang diagendakan.

Adapun rakernas ini akan diikuti oleh peserta yang terdiri dari pengurus harian DPP PAN, ketua MPP, Ketua Mahkamah Partai, Ketua dan Sekretaris DPW. Selain itu, ketua-ketua DPD se-Indonesia akan diundang sebagai peninjau.

"Sementara itu, anggota legislatif dan kader yang menduduki jabatan di eksekutif juga akan diundang. Diharapkan semuanya dapat memberikan masukan yang konstruktif bagi persiapan pelaksanaan kongres yang akan datang," jelas Saleh kepada merdeka.com, Kamis (5/12).

Saleh menjelaskan, di dalam AD/ART PAN, disebutkan bahwa masa bakti setiap kepengurusan adalah selama-lamanya lima tahun. Atas dasar itu, di dalam rapat panitia pengarah beberapa hari yang lalu, ditetapkan bahwa pelaksanaan kongres akan dilaksanakan pada kisaran bulan Februari dan Maret 2020.

"Sementara tanggal pelaksanaannya diserahkan pada permusyawaratan di Rakernas nanti," tambah Saleh.

Dia berharap semua proses Rakernas berjalan lancar. Dari agenda yang ada, tidak ada yang rumit untuk diputuskan.

"Diharapkan, Rakernas ini akan menjadi spirit bagi terlaksananya kongres yang tenang, tertib, dan bermartabat," tutup dia.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gelar Rakernas Pekan Ini, PAN Bahas Penetapan Kongres hingga Umumkan Figur Pilkada 2024
Gelar Rakernas Pekan Ini, PAN Bahas Penetapan Kongres hingga Umumkan Figur Pilkada 2024

Viva mengungkapkan, ada sejumlah langkah strategis yang akan diambil oleh PAN.

Baca Selengkapnya
Rapimnas PPP Fokus Bahas Konsolidasi dan Pilkada 2024
Rapimnas PPP Fokus Bahas Konsolidasi dan Pilkada 2024

Rapimnas ini merumuskan langkah-langkah strategis dalam menghadapi Pilkada serentak 2024.

Baca Selengkapnya
Gelar Rakernas, PDIP Bakal Tentukan Sikap di Pemerintahan Prabowo-Gibran
Gelar Rakernas, PDIP Bakal Tentukan Sikap di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Rakernas ke-V PDIP akan mengangkat tema Satyam Eva Jayate.

Baca Selengkapnya
FOTO: Rapimnas PKS 2024 Bahas Konsolidasi Pemenangan Pilkada
FOTO: Rapimnas PKS 2024 Bahas Konsolidasi Pemenangan Pilkada

Rapimnas PKS tersebut di antaranya membahas konsolidasi partai untuk pemenangan Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
Megawati Bakal Sampaikan Pidato Politik di Pembukaan Rakernas V PDIP
Megawati Bakal Sampaikan Pidato Politik di Pembukaan Rakernas V PDIP

Prananda Prabowo menekankan pentingnya tema sentral yang dibawa dalam menghadapi berbagai tantangan.

Baca Selengkapnya
Sekjen PPP Sebut Rapimnas Fokus Konsolidasi dan Pilkada 2024
Sekjen PPP Sebut Rapimnas Fokus Konsolidasi dan Pilkada 2024

Rapimnas ini juga merumuskan langkah-langkah strategis dalam menghadapi Pilkada serentak 2024.

Baca Selengkapnya
Masa Jabatan Sekjen PKS Berakhir, Ini Harapan Aboe Bakar untuk Penggantinya
Masa Jabatan Sekjen PKS Berakhir, Ini Harapan Aboe Bakar untuk Penggantinya

Aboe menyebut dengn digelarnya Rakernas ini, maka kepengurusan di periodenya juga berkahir.

Baca Selengkapnya
Djarot Sebut Rakernas PDIP Digelar di Tengah Keprihatinan Sisi Gelap Kekuasaan
Djarot Sebut Rakernas PDIP Digelar di Tengah Keprihatinan Sisi Gelap Kekuasaan

PDIP tidak akan ada undangan ke Presiden Joko Widodo dan Wapres Maruf Amin.

Baca Selengkapnya
Wamenag Soal Pansus Angket Haji: Ikuti saja Aturan Main
Wamenag Soal Pansus Angket Haji: Ikuti saja Aturan Main

Wamenag Saiful Rahmat Dasuki memastikan akan menghadiri pemanggilan Pansus Angket Haji DPR

Baca Selengkapnya
Jokowi, Prabowo Hingga Gibran Bakal Hadiri Kongres ke-6 PAN
Jokowi, Prabowo Hingga Gibran Bakal Hadiri Kongres ke-6 PAN

Hampir 99 persen undangan yang diberikan PAN akan hadir pada kongres yang rencananya digelar malam hari.

Baca Selengkapnya
VIDEO: PAN Blak-blakan Ada Strategi Politik Besar Pemerintah di Belakang Pilkada 2024
VIDEO: PAN Blak-blakan Ada Strategi Politik Besar Pemerintah di Belakang Pilkada 2024

PAN juga akan membahas sejumlah daerah yang masih belum menentukan pilihannya di Pilkada Serentak 2024

Baca Selengkapnya
JK soal Jokowi Tak Diundang Rakernas: Kan Bukan Lagi Keluarga PDIP
JK soal Jokowi Tak Diundang Rakernas: Kan Bukan Lagi Keluarga PDIP

Jusuf Kalla mengingatkan, Rakernas merupakan agenda internal partai.

Baca Selengkapnya