Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gerinda Anggap Pernyataan Amien Rais ke Prabowo Pelecut Agar Bekerja Lebih Baik

Gerinda Anggap Pernyataan Amien Rais ke Prabowo Pelecut Agar Bekerja Lebih Baik Sufmi Dasco Ahmad. ©2017 dok foto dok ri

Merdeka.com - Waketum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menanggapi santai pernyataan Ketua Dewan Kehormatan PAN, Amien Rais mengenai Prabowo Subianto yang menjabat Menteri Pertahanan (Menhan) dalam Kabinet Indonesia Maju. Dasco malah melihat pernyataan Amien Rais tersebut bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto.

"Setelah saya lihat bahwa Pak Amien Rais merestui Pak Prabowo akan mendukung menjadi menteri pertahanan juga dengan syarat. Dengan syarat bahwa Pak Amien itu juga akan ikut membantu memonitor supaya langkah Pak Prabowo itu berguna bagi masyarakat, bangsa dan negara," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (29/10).

Sebagai rekan koalisi pada Pemilu lalu, Gerindra menganggap pernyataan Amien Rais tersebut merupakan hal positif. Menurut Dasco, Gerindra menilai pernyataan itu sebagai dukungan Amien Rais agar Prabowo Subianto dapat menjalankan tugasnya dengan baik sebagai Menhan.

"(Melihat) Pak Amien Rais positif saja. Kan dia memang teman koalisi kita sejak lama. Sehingga apa yang disampaikan Pak Amien itu merupakan support terlebih support pada Pak Prabowo sehingga Pak Prabowo dapat menjalankan tugasnya dengan baik," ucapnya.

Sebelumnya diketahui, meskipun tidak memberi restu, Amien menyebut dirinya tak menolak jika jabatan Menhan diambil oleh Prabowo.

"Kalau saya itu bapaknya Prabowo saya merestui (memberi restu). Saya enggak merestui, tidak apa, tidak menolak, tidak melawan juga," ujar Amien Rais di Masjid Jami Karangkajen, Minggu (27/10/2019) malam.

Amien Rais menuturkan bahwa dirinya meminta agar Prabowo mengemban tugas sebagai Menhan sesuai dengan cita-cita bangsa.

"Ya, saya sudah bertemu dengan Pak Prabowo. Kemudian saya hanya mengatakan embanlah (jabatan Menteri Pertahanan) Pak Prabowo sesuai dengan cita-cita kita semua," urai Amien Rais.

Amien Rais menilai saat ini Indonesia memiliki sejumlah masalah kedaulatan. Amien Rais menyebut saat ini banyak terjadi intrusi dari negara asing yang menyebabkan sebuah bangsa tak berdaulat.

"Pertahanan itu defence, sesuatu yang sangat penting. Jadi, dalam zaman sekarang ini banyak sekali kedaulatan nasional berbagai bangsa itu kena rembesan atau intrusi dari negara asing, tetapi lama-lama kedaulatan negara tersebut bisa tipis bahkan lenyap," ucap Amien Rais.

Reporter: Delvira Hutabarat

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Susul PAN dan Golkar,  Amien Rais Dukung Prabowo Jika Anies Baswedan Gagal Nyapres
Susul PAN dan Golkar, Amien Rais Dukung Prabowo Jika Anies Baswedan Gagal Nyapres

Amien menilai ada pihak berupaya menjegal Anies, sehingga dukungan bakal dialihkan ke Prabowo.

Baca Selengkapnya
Cak Imin ke Prabowo: Tidak Usah Emosi, Paling Penting Adu Visi Misi
Cak Imin ke Prabowo: Tidak Usah Emosi, Paling Penting Adu Visi Misi

Cak Imin meminta ke Prabowo untuk tidak emosian, tetapi mengajak untuk adu gagasan

Baca Selengkapnya
Prabowo: Sekarang Tidak Boleh Nyindir-Nyindir Lagi, Jangan Ada yang Sebut Angka 11
Prabowo: Sekarang Tidak Boleh Nyindir-Nyindir Lagi, Jangan Ada yang Sebut Angka 11

Usai menang di Pilpres 2019, Jokowi ternyata datang ke kediaman Prabowo.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Klaim Dijanjikan Kursi Menhan Ternyata Diberi ke Prabowo, Ini Kata Gerindra
Cak Imin Klaim Dijanjikan Kursi Menhan Ternyata Diberi ke Prabowo, Ini Kata Gerindra

Cak Imin juga menyinggung soal PAN yang merupakan partai tidak mendukung Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) pada Pilpres 2014 dan 2019.

Baca Selengkapnya
Syok dan Bergumam Kejam Saat Diberi Nilai Rendah, Prabowo: Saya Berdoa Orang Pinter Seperti Itu Sadar & Insyaf
Syok dan Bergumam Kejam Saat Diberi Nilai Rendah, Prabowo: Saya Berdoa Orang Pinter Seperti Itu Sadar & Insyaf

Prabowo syok karena selama mengeyam pendidikan baik di dalam maupun luar negeri tak pernah mendapat nilai rendah.

Baca Selengkapnya
Ganjar-Anies Beri Rapor Merah ke Prabowo, Golkar: Semua Partai Bilang Bagus, Kok Capresnya Nilai Jelek
Ganjar-Anies Beri Rapor Merah ke Prabowo, Golkar: Semua Partai Bilang Bagus, Kok Capresnya Nilai Jelek

Golkar mengatakan penilaian Capres Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo terhadap kinerja Menhan Prabowo bentuk kontradiksi politik.

Baca Selengkapnya
Zulhas Bela Prabowo Usai Diberi Nilai 11/100 oleh Anies: Kalau Bapak Dihina, Rakyat Semakin Hormat
Zulhas Bela Prabowo Usai Diberi Nilai 11/100 oleh Anies: Kalau Bapak Dihina, Rakyat Semakin Hormat

Zulhas menilai Prabowo Subianto merupakan sosok menteri yang memiliki prestasi gemilang

Baca Selengkapnya
Berkali-kali Prabowo Sindir Anies Gara-Gara Kinerjanya Dinilai 11
Berkali-kali Prabowo Sindir Anies Gara-Gara Kinerjanya Dinilai 11

Anies Baswedan beri nilai 11 atas kinerja Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan dalam sesi debat capres

Baca Selengkapnya
Prabowo Puji Meutya Hafid Lebih Paham Isu Pertahanan saat Kampanye di Sumut, Sindir Anies?
Prabowo Puji Meutya Hafid Lebih Paham Isu Pertahanan saat Kampanye di Sumut, Sindir Anies?

Prabowo menilai Meutya sebagai pimpinan Komisi I DPR sangat paham dengan isu-isu pertahanan ketimbang pihak lain.

Baca Selengkapnya
Relawan Optimis Doa Prabowo untuk Airin bakal Terwujud di Pilkada Banten
Relawan Optimis Doa Prabowo untuk Airin bakal Terwujud di Pilkada Banten

Doa dan harapan terhadap Airin Rachmi Diany untuk menjadi gubernur Banten mendatang.

Baca Selengkapnya
Hendropriyono Raih Nawacita Awards Kategori Pertahanan dan Keamanan NKRI
Hendropriyono Raih Nawacita Awards Kategori Pertahanan dan Keamanan NKRI

Hendropriyono mengaku tak menyangka bakal mendapatkan penghargaan pada kategori ini.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil Tak Masalah Amien Rais Bakal Turun Gunung Kampanyekan Pramono-Rano: Saya Doakan Lancar Sukses
Ridwan Kamil Tak Masalah Amien Rais Bakal Turun Gunung Kampanyekan Pramono-Rano: Saya Doakan Lancar Sukses

Ridwan Kamil optimis bersama Cawagub Suswono bisa menang satu putaran di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya