Gerindra Bicara Peluang Koalisi Bersama Golkar, PKB & PAN: Taarufnya Sudah Serius
Merdeka.com - Waketum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan pihaknya sedang mengatur pertemuan dengan Golkar, PAN dan PKB sebelum Oktober 2024. Pertemuan tersebut untuk menindaklanjuti wacana pembentukan koalisi empat partai.
"Pasti dong (ada rencana ketemu), nanti diinfo ke kawan-kawan. Iya dong, dalam waktu dekat yang jelas sebelum Oktober ada pertemuan," kata Habiburokhman kepada wartawan di Gedung Parlemen, Jakarta, Rabu (14/6).
Habiburokhman menuturkan, komunikasi empat partai telah masuk ke tahap finalisasi. Dia berharap pimpinan Golkar, PAN dan PKB segera menyepakati dukungan kepada Prabowo.
-
Siapa yang didukung oleh PKB untuk Pilgub Jakarta 2024? PKB Pertimbangkan Dukung Anies Maju Pilgub Jakarta 2024 Namun, PKB juga sudah punya jagoan sendiri untuk diusung sebagai bakal calon gubernur Jakarta. Wasekjen PKB Syaiful Huda mengungkapkan, partainya sudah membuka komunikasi awal dengan Anies Baswedan untuk maju di Pemilihan Gubernur Jakarta 2024.Dia mengatakan, PKB tengah mempertimbangkan untuk mengusung Anies.
-
Apa harapan Prabowo untuk Pemilu 2024? Prabowo berharap Pemilu 2024 bisa berjalan damai dan tertib.
-
Apa peran Golkar dalam koalisi Prabowo? Golkar dan PAN yang menjadi partai pengusung teranyar juga memiliki kandidat yang bisa diusulkan ke Prabowo.
-
Bagaimana Golkar menunjukan dukungannya ke Prabowo? Golkar dan PAN mendeklarasikan dukungan.
-
Apa yang dilakukan Golkar di Pilpres 2024? 'Kesempatan bagi saya untuk menyampaikan terima kasih saya atas kerja keras Partai Golkar dalam pemilihan umum yang tentu saja kita rasakan bersama tahun 2024 ini, peran Partai Golkar sangat besar,' kata Prabowo.
-
Siapa yang membuka peluang bersatu di putaran kedua pilpres 2024? Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Anies Baswedan membuka wacana bersatu di putaran kedua pilpres 2024.
"(Tahapannya) Ya kalau ini di bahasa gaul anak-anak sudah serius lah ini, taarufnya sudah serius, bukan sekedar say hello. Sudah ada komunikasi intensif antara para petinggi-petinggi kami," tegasnya.
Anggota Komisi III DPR ini juga berharap koalisi empat partai ini solid mengantarkan Prabowo menang Pilpres hingga terbentuk pemerintahan baru.
"Ya kita berharap ya, koalisi ini kan bukan hanya sekedar mau pemilu, mencalonkan Pak Prabowo dan cawapresnya. Tetapi bisa langgeng sebagaimana koalisi yang saat ini di pemerintahan. Bisa 5 tahun ke depan, kita bersama-sama membangun bangsa ini," sambungnya.
Terkait Golkar yang mengusulkan Cawapres ke Prabowo, Habiburokhman menegaskan masalah tersebut bakal dibahas setelah koalisi terbentuk.
"(Golkar bilang cawapresnya dari KIB) Itu nanti lah, yang sekarang kelihatan rumit, nantinya enggak rumit lagi," pungkasnya.
Sebelumnya, Partai Amanat Nasional menyatakan koalisi yang sedang dibangun bersama Gerindra, Golkar dan PKB berpeluang besar mengusung Prabowo Subianto sebagai calon Presiden. Wacana pembentukan koalisi empat partai ini diungkapkan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Keempat partai mendorong tokoh masing-masing untuk maju di Pilpres 2024. Gerindra mendorong Prabowo sebagai Capres. Golkar juga mengusulkan nama Airlangga Hartarto baik di posisi Capres atau Cawapres.
PAN menyodorkan nama Ketua Umum PSSI Erick Thohir di bursa Cawapres. PKB ikut mendorong Ketua Umumnya Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
"Memang potensi yang paling kuat di antara ketua partai, ya Prabowo Subianto," kata Wasekjen PAN Fikri Yasin kepada merdeka.com, Selasa (13/6).
Fikri mengatakan hingga saat ini keempat partai masih mematangkan pembentukan poros baru. Sementara Cawapres Prabowo, PAN tetap mendukung nama Erick Thohir.
"Memang semua kita silaturahmi tapi sekarang yang sedang dimantapkan ya 4 partai ini," ujar Fikri.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Muzani menyebut sikap PKB bukan sinyal keretakan koalisi.
Baca SelengkapnyaGolkar telah melakukan penjajakan koalisi dengan Partai Gerindra sudah lebih lama daripada penjajakan dengan PDI Perjuangan.
Baca SelengkapnyaPenentuan bakal cawapres pendamping Prabowo bakal dilakukan secara kekeluargaan bersama seluruh parpol yang tergabung dalam KIM.
Baca SelengkapnyaGolkar dan PAN dikabarkan akan deklarasi dukung Prabowo capres hari ini.
Baca SelengkapnyaKetua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco menyebut, wacana PKS bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran sedang dibahas di internal Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Baca SelengkapnyaDuduk bersama secara resmi itu nantinya baru bisa dilakukan jika sudah diagendakan oleh ketua umum partai yang tergabung dalam KKIR.
Baca SelengkapnyaJK menilai, dukungan ke Prabowo Subianto dilakukan untuk bekerja sama memenangkan Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaPKB sebelumnya berkelakar Koalisi Prabowo terancam bubar jika tak kunjung melakukan pertemuan resmi.
Baca SelengkapnyaPKB tetap ngotot ingin jatah cawapres Prabowo. Golkar dan PAN boleh gabung tapi tidak untuk kursi Cawapres.
Baca SelengkapnyaWakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo membocorkan dua partai parlemen dan nonparlemen yang mengisyaratkan mendukung Prabowo Subianto.
Baca SelengkapnyaNama KIM plus digunakan karena ketiga partai itu belum resmi bergabung dalam koalisi pendukung Prabowo-Gibran.
Baca Selengkapnya