Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gerindra dan PKS resmikan posko, pastikan Prabowo tak jadi Cawapres Jokowi

Gerindra dan PKS resmikan posko, pastikan Prabowo tak jadi Cawapres Jokowi Posko Gerindra PKS. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Partai Gerindra bersama Partai Keadilan Sejahtera (PKS) meresmikan posko atau sekretariat bersama (sekber) untuk persiapan Pilpres 2019 pada Jumat (27/4) malam. Posko bersama ini berada di The Kemuning, Menteng, Jakarta Pusat.

Peresmian posko bersama ini sebagai salah satu bukti bahwa Gerindra tak akan bergabung dengan kubu capres petahana Joko Widodo atau Jokowi. Gerindra juga tak akan menerima tawaran kubu Jokowi menjadikan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai cawapres Jokowi. Hal ini disampaikan Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta, Muhammad Taufik.

Taufik mengatakan pihak Jokowi yang selama ini menginginkan Prabowo menjadi Cawapres. Sementara pihaknya tak pernah menawarkan diri.

Orang lain juga bertanya?

"Prabowo enggak pernah minta. Dan ini bagian dari jawaban itu (Prabowo tak akan jadi cawapres Jokowi). Bahwa kita sudah siap untuk mencalonkan Prabowo sebagai presiden," jelasnya.

Ia menambahkan sekber ini sebagai salah satu pertanda keyakinan Prabowo akan maju menjadi capres. "Ini ada sekber, simbol keyakinan," kata dia.

Menurutnya dorongan agar Prabowo berada di belakang layar atau menjadi king maker diembuskan pihak-pihak yang takut Prabowo maju kembali sebagai capres. "Itu kan orang-orang yang khawatir terhadap Pak Prabowo maju. Jadi dorong-dorong jadi king maker, wakil, itu sudah basi," ucapnya.

Taufik mengatakan posko bersama ini ialah yang pertama. Melalui posko ini pihaknya akan bergerak melakukan komunikasi politik dengan parpol lainnya seperti PAN, PKB, Demokrat dan lainnya.

"Berawal dari sini kita merencanakan kemenangan dan tercapai karena aura kemenangannya ada di sini," ujarnya.

Posko bersama ini juga akan dijadikan tempat diskusi partai, termasuk juga mendiskusikan soal cawapres. Cawapres akan ditentukan oleh capres dan parpol koalisi.

Peresmian posko bersama dihadiri Prabowo Subianto dan termasuk juga politikus Gerindra, Sandiaga S Uno. Termasuk juga petinggi PKS. Pihaknya juga mengundang pengurus PAN.

Melalui sekber ini pihaknya akan mengajak parpol lainnya untuk bergabung seperti PAN, PBB, Demokrat, PKB, dan lainnya. Ia mengatakan antara Gerindra dan PKS telah memiliki chemistry satu sama lain dan hubungan itu dikuatkan dengan adanya sekber.

"Kita memang sudah ketemu chemistry-nya. Kita sudah tahu ke depannya mau apa untuk bangsa dan negara, antara PKS dan Gerindra. Kemudian dari sini kita kembangkan dengan partai-partai lainnya," jelasnya.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
PDIP Tutup Pintu untuk Prabowo Gaet Ganjar Jadi Cawapres
PDIP Tutup Pintu untuk Prabowo Gaet Ganjar Jadi Cawapres

PDIP memastikan tidak akan menjadikan Ganjar Pranowo sebagai Cawapres. Walaupun Prabowo Subianto sempat menyampaikan keinginannya meminang Ganjar.

Baca Selengkapnya
TOP NEWS: Koalisi Besar Prabowo, Campur Tangan Jokowi? | Siapa Kuat Calon Kasad TNI?
TOP NEWS: Koalisi Besar Prabowo, Campur Tangan Jokowi? | Siapa Kuat Calon Kasad TNI?

Ia juga menegaskan, bahwa Jokowi tidak pernah mendikte soal sikap tiap partai politik

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Kabar Minta PKB Dukung Prabowo-Erick: Itu Urusan Partai, Bukan Presiden
Jokowi soal Kabar Minta PKB Dukung Prabowo-Erick: Itu Urusan Partai, Bukan Presiden

Jokowi menegaskan, presiden tidak mengurusi soal pencalonan presiden atau wakil presiden.

Baca Selengkapnya
Pengamat Sebut Jokowi Restui Golkar dan PAN Dukung Prabowo
Pengamat Sebut Jokowi Restui Golkar dan PAN Dukung Prabowo

Golkar dan PAN sudah mendeklarasikan dukungan untuk Prabowo.

Baca Selengkapnya
Hoaks Isu Pertemuan Prabowo, Gibran dengan Jokowi di Istana
Hoaks Isu Pertemuan Prabowo, Gibran dengan Jokowi di Istana

Ari Dwipayana menegaskan, kabar adanya pertemuan antar Jokowi, Prabowo dan Gibran itu tidak benar.

Baca Selengkapnya
Projo: Kami Memiliki Pandangan Jokowi akan Dukung Prabowo di Pilpres 2024
Projo: Kami Memiliki Pandangan Jokowi akan Dukung Prabowo di Pilpres 2024

Projo meyakini jika Presiden Jokowi akan mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Pilih Gibran Jadi Cawapres, Prabowo Jamin Tak Pakai Sarana Pemerintah untuk Menang
Pilih Gibran Jadi Cawapres, Prabowo Jamin Tak Pakai Sarana Pemerintah untuk Menang

Prabowo mengaku tidak memakai fasilitas negara ketika melakukan kegiatan pribadi.

Baca Selengkapnya
Gerindra Buka Peluang Duet dengan Ganjar: Enggak Ada Pilihan, Prabowo Capres!
Gerindra Buka Peluang Duet dengan Ganjar: Enggak Ada Pilihan, Prabowo Capres!

Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria membuka peluang bagi Ganjar Pranowo untuk berduet dengan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Prabowo Ungkit Hary Tanoe Sudah Beri Dukungan Sebagai Capres, Tapi Berubah Haluan Ke Ganjar
Prabowo Ungkit Hary Tanoe Sudah Beri Dukungan Sebagai Capres, Tapi Berubah Haluan Ke Ganjar

Hal itu dikatakan Prabowo di depan Cak Imin, Airlangga dan Zulhas usai deklarasi Prabowo capres.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Jangan Tanya Wakil Presiden, Aku Aja Belum Tahu
Prabowo: Jangan Tanya Wakil Presiden, Aku Aja Belum Tahu

Prabowo berseloroh soal cawapres usai penyerahan motor listrik kepada anggota TNI-Polri di Kementerian Pertahanan.

Baca Selengkapnya
PDIP Sebut Gibran Masuk Daftar 6 Cawapres Ganjar: Tidak Ada Pak Prabowo
PDIP Sebut Gibran Masuk Daftar 6 Cawapres Ganjar: Tidak Ada Pak Prabowo

PDIP menegaskan, Prabowo tak masuk dalam bursa cawapres Ganjar.

Baca Selengkapnya