Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gerindra luruskan pernyataan PKS & PAN soal belum ada keputusan dukung Prabowo

Gerindra luruskan pernyataan PKS & PAN soal belum ada keputusan dukung Prabowo kampanye gerindra. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - PKS dan PAN menampik telah sepakat mendukung Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto menjadi Capres 2019 usai ketiga elit partai itu melakukan pertemuan tertutup di kediaman Prabowo, Kertanegara.

Meluruskan hal tersebut, Ketua DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, menjelaskan PKS dan PAN belum membawa ke forum resmi partai untuk mendukung Prabowo. Dasco menegaskan, pembahasan di Kertanegara juga mengarah pada koalisi dan mendukung Prabowo.

"Ya kita tetap maju. Pertemuan kemarin kan sebenarnya diskusi-diskusi yang mengarah pada koalisi untuk mendukung Prabowo sebagai Presiden. Kalau itu saya pastikan betul ada diskusi seperti itu," katanya di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan, Senin (16/7).

"Tapi memang keputusan dari hasil diskusi itu mungkin perlu dibahas dan dibawa oleh teman-teman PAN dan PKS ke dalam forum resmi partai karena koalisi yang akan dideclare misalnya kalau jadi memang harus keputusan resmi dari forum tertinggi dari partai masing masing," sambungnya.

Dasco memahami bila PKS dan PAN menampik telah mendukung Prabowo. Sebab keduanya tak ingin mendahului keputusan tertinggi dari partai masing masing. Meski demikian, Dasco optimis bila PKS dan PAN berkoalisi dengan Gerindra.

"Tapi semangatnya dari diskusi itu kami dari Gerindra semakin bersemangat karena dari diskusi itu belum ada nama lain yang didiskusikan sebagai capres selain pak Prabowo," ujarnya.

Lebih lanjut, pada pertemuan itu juga tak membahas opsi Anies Baswedan sebagai capres maupun cawapres pendamping Prabowo. Dasco juga membantah bila ada pembicaraan bagi bagi kursi menteri.

"Nah diskusi kemarin itu baru sebatas diskusi calon presiden dan koalisi. belum ngomong sampai dengan Wakil Presiden," jelas ketua Mahkamah Kehormatan Dewan DPR ini.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Gerindra Sugiono mengklaim telah terjadi kesepakatan antara PKS, Gerindra dan PAN untuk mengusung Prabowo Subianto sebagai capres. Kesepakatan itu menurut dia, dari hasil pertemuan antara Prabowo, Zulkifli Hasan dan Sohibul Iman di rumah Prabowo Jl Kertanegara, Sabtu (14/7).

Presiden PKS Sohibul Iman pun menegaskan pihaknya belum ada kata sepakat untuk mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden. Begitu pula Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan yang menyebut belum ada kesepakatan bulat berkoalisi dan mendukung Prabowo.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
PAN Dukung Prabowo Capres, Zulhas: Tidak Ada Arahan Jokowi
PAN Dukung Prabowo Capres, Zulhas: Tidak Ada Arahan Jokowi

Zulhas menegaskan, dukungan PAN ke Prabowo merupakan keputusan partai.

Baca Selengkapnya
Gerindra Ungkap Reaksi Prabowo soal PKS Minta Gabung Pemerintahan
Gerindra Ungkap Reaksi Prabowo soal PKS Minta Gabung Pemerintahan

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan reaksi Presiden terpilih Prabowo Subianto soal PKS minta diajak ke pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Disebut PAN Dukung Prabowo, Partai Demokrat Mau Gelar Rapimnas Dulu
Disebut PAN Dukung Prabowo, Partai Demokrat Mau Gelar Rapimnas Dulu

Ketum AHY akan segera mengumumkan ke koalisi mana Partai Demokrat akan bergabung.

Baca Selengkapnya
Ketum PAN dan Golkar Sepakat Keputusan PKS Gabung Koalisi Diserahkan ke Prabowo
Ketum PAN dan Golkar Sepakat Keputusan PKS Gabung Koalisi Diserahkan ke Prabowo

PAN akan seiring sejalan dengan presiden terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Romy: PPP Tidak Pertimbangkan Bentuk Poros Baru, Dukung Ganjar sebagai Kelanjutan Koalisi di Jateng
Romy: PPP Tidak Pertimbangkan Bentuk Poros Baru, Dukung Ganjar sebagai Kelanjutan Koalisi di Jateng

PPP menutup rapat-rapat peluang untuk membentuk poros alternatif.

Baca Selengkapnya
Golkar Tiba-Tiba Dukung Prabowo, PDIP Tak Bisa Paksa Dukung Ganjar
Golkar Tiba-Tiba Dukung Prabowo, PDIP Tak Bisa Paksa Dukung Ganjar

PDIP menilai tidak ada jaminan kerjasama yang terjalin saat ini akan terus abadi.

Baca Selengkapnya
Sekjen Gerindra: Prabowo Sudah Menangkap Sinyal PKS akan Merapat
Sekjen Gerindra: Prabowo Sudah Menangkap Sinyal PKS akan Merapat

Sekjen Gerindra Ahmad Muzani mengakui PKS adalah sahabat lama dari Gerindra

Baca Selengkapnya
Golkar dan PAN Dukung Prabowo, Ganjar Tak Merasa Tertinggal
Golkar dan PAN Dukung Prabowo, Ganjar Tak Merasa Tertinggal

Bakal Capres 2024 yang diusung PDIP dan PPP, Ganjar Pranowo menanggapi santai deklarasi Golkar dan PAN mendukung Prabowo Subianto. Dia tidak merasa tertinggal.

Baca Selengkapnya
Gerindra Yakin PKB Tak akan Lari ke Ganjar, Ini Alasannya Singgung Kemuliaan
Gerindra Yakin PKB Tak akan Lari ke Ganjar, Ini Alasannya Singgung Kemuliaan

Gerindra yakini PKB hatinya mendukung Prabowo. Maka tidak akan pindah ke lain hati.

Baca Selengkapnya
PSI Mengaku Tak Pernah Dianggap PDIP Akhirnya Mesra dengan Prabowo, Hasto: Pintu Kami Selalu Terbuka
PSI Mengaku Tak Pernah Dianggap PDIP Akhirnya Mesra dengan Prabowo, Hasto: Pintu Kami Selalu Terbuka

Hasto mengaku enggan mencampuri kedaulatan partai politik lain termasuk PSI yang sebelumnya menyatakan dukungan terhadap Ganjar.

Baca Selengkapnya
PSI Mesra dengan Prabowo, PPP: Tanya PDIP, Selama Ini Diajak Komunikasi atau Tidak?
PSI Mesra dengan Prabowo, PPP: Tanya PDIP, Selama Ini Diajak Komunikasi atau Tidak?

PSI Mesra dengan Prabowo, PPP: Tanya PDIP, Selama Ini Diajak Komunikasi atau Tidak?

Baca Selengkapnya
Golkar Batal Dukung Ganjar, PDIP Singgung Politik Transaksional
Golkar Batal Dukung Ganjar, PDIP Singgung Politik Transaksional

PDIP menegaskan menghindari pola transaksional dan pembagian sumber daya ekonomi dalam membangun koalisi politik.

Baca Selengkapnya