Gerindra: Pertemuan Prabowo-SBY besok penjajakan koalisi
Merdeka.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, (24/7). Menurut Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, dalam pertemuan itu mereka akan mematangkan koalisi Pilpres 2019.
"Itu bisa saja terjadi (pematangan koalisi) namanya politik dinamis, apapun bisa terjadi dari mulai hubungan silaturahmi sampai koalisi," kata Dasco di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (23/7).
Dasco menuturkan, pertemuan dua petinggi partai ini juga akan dinamis. Namun kata dia, yang terpenting adalah penjajakan koalisi.
-
Siapa yang akan bertemu Prabowo? Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut, presiden terpilih Prabowo Subianto akan segera bertemu Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Kapan Presiden Prabowo memanggil ketua umum partai? Seperti diketahui, hari ini Presiden Prabowo Subianto memanggil sejumlah ketua umum partai politik ke Istana Negara, Jakarta.
-
Siapa yang pimpin pertemuan Demokrat? 'ke depan akan ada beberapa pertemuan yang sedang diagendakan oleh Mas AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) sebagai ketua umum. Pertama akan ada pertemuan dengan para pengurus di tingkat pusat. Ini rencananya besok akan diadakan di hari Senin, tanggal 4 September,' kata Herzaky ketika dikonfirmasi, Minggu (3/9).
-
Siapa yang ikut dalam pertemuan Prabowo dan KWI? Menurut laporan Antara, Prabowo bersama Kardinal Suharyo Hardjoatmodjo dan pengurus Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) sepakat Pemilihan Umum 2024 harus berjalan jujur, adil, damai, dan rukun.
-
Di mana pertemuan Susi dan Prabowo? Keduanya bertemu dalam kegiatan beach clean up dan pelepasan tukik di Pangandaran.
"Ya mengenai pembicaraan besok itu kan bisa berkembang berbagai macam hal. Yang penting adalah besok bagaimana penjajakan koalisi partai," ungkapnya.
Sedangkan terkait rencana koalisi Gerindra dan Demokrat, lanjutnya, juga akan dibicarakan lebih lanjut dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Dasco yakin PKS dan PAN akan menerima Demokrat dalam koalisi karena tidak ada aturan yang dilanggar antara PKS dengan Gerindra.
"Saya pikir kalau dijelaskan dengan baik-baik dengan tujuan yang sama, semua pihak bisa berlapang dada menerima," ucapnya.
"Ya namanya demokrasi, yang begini kan dinamis. Enggak ada fatsun yang dilanggar," tandasnya.
Sebelumnya, SBY diagendakan bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, di kediaman SBY, di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, 18 Juli. Namun pertemuan itu harus ditunda karena SBY tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD).
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pertemuan Demokrat dan Gerindra akan membahas isu-isu terkini.
Baca SelengkapnyaDengan kehadiran Partai Demokrat, diyakini akan memperkuat komposisi dan dukungan partai politik di Koalisi Indonesia Maju
Baca SelengkapnyaGerindra mengapresiasi pertemuan tertutup Jokowi dengan SBY di Istana Bogor.
Baca SelengkapnyaSufmi Dasco Ahmad mengungkapkan pertemuan Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)
Baca SelengkapnyaSekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya menyatakan, pertemuan SBY beserta Agus Harimurti Yudhoyono dengan Prabowo merupakan pertemuan balasan
Baca SelengkapnyaSalah satunya membahas strategi pemenangan bagi Prabowo di Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaKetua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bertemu di Hambalang
Baca SelengkapnyaPDIP mengakui terus membangun komunikasi baik dengan Gerindra.
Baca SelengkapnyaKetua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan, partainya bakal bekerja sama dengan PKB di berbagai wilayah.
Baca SelengkapnyaPertemuan dijadwalkan berlangsung pada Selasa (2/8) pukul 09.00 WIB.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengatakan PKB siap masuk dalam pemerintahan, bergabung dengan Gerindra.
Baca SelengkapnyaKetua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berkunjung ke kediaman Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Widya Chandra, Jakarta, Minggu (9/7).
Baca Selengkapnya