Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gerindra-PKB Berkoalisi, PDIP: Pendukung Pemerintah Harus Rukun

Gerindra-PKB Berkoalisi, PDIP: Pendukung Pemerintah Harus Rukun Djarot Saiful Hidayat. ©2017 merdeka.com/Rendi Perdana

Merdeka.com - Partai Gerindra dan PKB semakin dekat menjalin kerjasama untuk Pemilu 2024. PDI Perjuangan memuji kedekatan kedua partai tersebut.

Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat mengatakan, tak masalah Gerindra dan PKB sudah menjalin hubungan untuk Pemilu 2024.

"Gerindra sama PKB bekerjasama ya bagus-bagus saja," kata Djarot ditemui di sela diskusi publik 'Bung Karno: Arsitek Kemerdekaan Bangsa-Bangsa' di kantor DPP PDIP, Jakarta, Minggu (3/7).

Orang lain juga bertanya?

Menurut Djarot, sudah sewajarnya kedua partai yang tergabung dalam partai pendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkoalisi.

"Kan memang harus rukun harus baik kan gitukan, bukankah Gerindra dan PKB pendukung Jokowi," ujar mantan gubernur DKI Jakarta ini.

PDIP Tugaskan Puan Bangun Koalisi

Sementara PDI Perjuangan belum mau bicara soal kerjasama di Pemilu 2024. Saat ini Ketua DPP PDIP yang juga Ketua DPR RI Puan Maharani ditugaskan untuk menjalin komunikasi dengan partai-partai.

"Di negara kita yang sistemnya presidential, itu tidak dikenal istilah koalisi. Istilah koalisi itu di sistem parlementer. Kalau kerja sama kita tentu saja bekerja sama," kata Djarot.

"Dan mbak Puan itu ditugaskan kan beliau sebagai ketua DPR. Tentunya lebih luas dan semua fraksi-fraksi itu ada di DPR. Sembilan fraksi," sambungnya.

Sebelumnya, Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sepakat membangun koalisi untuk menuju pemilu 2024. Wakil Ketua Umum (Waketum) PKB Jazilul Fawaid pertemuan ini lanjutan dari pertemuan antara Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin pada, Sabtu 18 Juni 2022.

"Kita baru mulai silaturahim atau kerja sama atau apapun pada level-level lebih ke bawah lagi. Mulai dari sejak pertemuan Pak Prabowo dan Gus Muhaimin dilanjutkan dengan DPP antar Gerindra dan PKB dan sekarang wilayah. Bentar lagi cabang bentar lagi sampai akar bawah," kata Jazilul, kepada wartawan, usai pertemuan, di kawasan Senen, Jakarta Pusat, Kamis (30/6) malam.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
PKB Ungkap Isi Ajakan PDIP Kerja Sama di Pilpres 2024
PKB Ungkap Isi Ajakan PDIP Kerja Sama di Pilpres 2024

Rencana pertemuan antara PKB dengan PDIP bisa saja terjadi dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya
PDIP Ingin PKB Dukung Ganjar Pranowo
PDIP Ingin PKB Dukung Ganjar Pranowo

PDIP Ingin terus mengumpulkan dukungan untuk Ganjar Pranowo. PKB juga masuk bidikan PDIP. Upaya merayu PKB tengah dilakukan.

Baca Selengkapnya
Dikeroyok Koalisi Besar, PDIP: Muncul Gerakan Rakyat Dukung Ganjar Pranowo
Dikeroyok Koalisi Besar, PDIP: Muncul Gerakan Rakyat Dukung Ganjar Pranowo

Dukungan gerakan rakyat akan memperbesar peluang Ganjar menang.

Baca Selengkapnya
Gerindra: Pak Prabowo Bisa Jadi Presiden Terpilih Berkat Doa PKS
Gerindra: Pak Prabowo Bisa Jadi Presiden Terpilih Berkat Doa PKS

Menurut Habiburokhman, tak ada masalah antara Prabowo dengan PKS.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Jawab Kelakar Prabowo: Saya Enggak Ke Mana-mana, Masih Sama Gerindra
Cak Imin Jawab Kelakar Prabowo: Saya Enggak Ke Mana-mana, Masih Sama Gerindra

Cak Imin menegaskan PKB hingga kini akan tetap bersama Gerindra.

Baca Selengkapnya
PKB Pastikan Ikut Gerindra Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024
PKB Pastikan Ikut Gerindra Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024

Meski menyebut berkoalisi dengan Gerindra dan mendukung pemerintahan Prabowo Subianto, Cak Imin masih enggan menegaskan bergabungnya PKB dengan KIM Plus.

Baca Selengkapnya
Pasang Surut Hubungan Prabowo dan PKS di Kancah Politik Indonesia
Pasang Surut Hubungan Prabowo dan PKS di Kancah Politik Indonesia

Hubungan PKS dan Gerindra mengalami pasang surut terutama setelah Prabowo merapat ke pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya
PKB Akui Kian Dekat dengan KIM Plus, Kode Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta?
PKB Akui Kian Dekat dengan KIM Plus, Kode Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta?

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengakui semakin dekat dengan koalisi parpol pendukung Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Cak Imin Blak-Blakan Berharap PKB Bisa Mesra Menjalin Kerjasama dengan Prabowo dan Gerindra
FOTO: Momen Cak Imin Blak-Blakan Berharap PKB Bisa Mesra Menjalin Kerjasama dengan Prabowo dan Gerindra

Usai pertemuan, Presiden terpilih pada Pilpres 2024 Prabowo Subianto mengatakan PKB ingin bekerjasama dengan dirinya dan Gerindra.

Baca Selengkapnya
PPP Buka Peluang Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran: Membangun Indonesia Harus Bersama
PPP Buka Peluang Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran: Membangun Indonesia Harus Bersama

PPP mengungkit posisinya di Koalisi Indonesia Maju bersama Golkar dan PAN sebelum pencoblosan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
PKB Digoda PDIP: Kalau Digodain Sultan, Kami Pasti Meleleh
PKB Digoda PDIP: Kalau Digodain Sultan, Kami Pasti Meleleh

PKB terang-terangan tergiur ajakan PDI Perjuangan untuk berkoalisi mendukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Golkar Gabung Prabowo, JK: Kondisi Politik Sulit, Itu Kenyataan yang Ada
Golkar Gabung Prabowo, JK: Kondisi Politik Sulit, Itu Kenyataan yang Ada

JK menilai, dukungan ke Prabowo Subianto dilakukan untuk bekerja sama memenangkan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya