Gerindra Tunjuk Fauzi Baadila dan Haris Rusly Moti Pimpin Relawan Prabowo
Merdeka.com - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menunjuk aktor Fauzi Baadila dan aktivis 98 Haris Rusly Moti untuk memimpin relawan pendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pemilu 2024.
Dasco menjelaskan, Fauzi Baadila ditunjuk sebagai koordinator relawan pendukung Prabowo. Sementara Haris Rusly Moti didapuk sebagai wakil koordinator.
"Gerindra resmi menunjuk Fauzi Baadila sebagai koordinator dan Haris Moti sebagai wakil koordinator relawan resmi yang akan menggalang pendukung Prabowo dari unsur non-parpol," kata Dasco, Senin (5/6), dilansir dari Antara.
-
Siapa ajudan Prabowo Subianto? Pada masa kampanye pilpres beberapa waktu lalu nama Mayor Teddy mendadak naik daun. Ia diketahui merupakan abdi negara yang bertugas sebagai ajudan pribadi Prabowo Subianto. Selain Mayor Teddy, sosok Rajif Sutirto juga ikut viral di masa kampanye pilpres beberapa waktu lalu. Laki-laki yang bertugas sebagai Komponen Cadangan (KC) TNI ini juga menjadi ajudan pribadi Prabowo Subianto bersama Mayor Teddy.
-
Siapa yang mendukung Prabowo di Pilpres 2024? Pengamat Politik Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Moch Mubarok Muharam menyebut Prabowo Subianto sudah mendapatkan dukungan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk maju pada Pilpres 2024.
-
Siapa yang memimpin tim Prabowo? Menanggapi survei tersebut, Koordinator Nasional Penerus Negeri Prabowo-Gibran, Muhammad Pradana Indraputra mengatakan bahwa program yang selama ini digadang-gadang dan disosialisasikan oleh Prabowo-Gibran sangat berdampak sesuai dengan kebutuhan anak muda Indonesia.
-
Bagaimana Demokrat akan membantu Prabowo? Nantinya, kata Waketum Gerindra, Demokrat akan memberikan masukan dan catatan terhadap program pemerintahan Jokowi. 'Prabowo sudah menyatakan keyakinannya untuk melanjutkan banyak sekali program-program Pak Jokowi yang sangat baik. Dan tentu Partai Demokrat pada saatnya akan memberikan masukan-masukan juga dan catatan-catatannya.'
-
Siapa yang dukung Prabowo? Konferda Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pro Jokowi (Projo) Sumatera Barat (Sumbar) memutuskan mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2024 mendatang.
Menurut Dasco, keduanya mampu berkolaborasi dengan baik untuk memimpin relawan pendukung Prabowo. Sebab, keduanya memiliki rekam jejak yang baik pada bidang masing-masing.
Nantikan update berita Prabowo Subianto di Liputan6.com
"Fauzi Baadila adalah aktor bertalenta sekaligus aktivis kemanusiaan yang punya jam terbang internasional, sementara Haris Moti adalah aktivis 98 yang punya sejarah perjuangan panjang," kata dia.
Selain itu, Ketua Harian DPP Gerindra tersebut juga menjelaskan pihaknya yakin kolaborasi Fauzi dan Haris dapat memaksimalkan dukungan relawan harian untuk Prabowo.
"Mereka punya kelebihan sebagai orang lapangan yang sangat luwes, militan, dan punya jaringan luas," ujar Dasco.
Dia menambahkan, pembentukan koordinator relawan pendukung Prabowo ditujukan agar komunikasi dan koordinasi terjalin dengan baik. Saat ini, kelompok relawan yang menyatakan dukungannya terhadap Prabowo semakin besar.
"Agar tidak terjadi miskomunikasi dan agar para relawan bisa bekerja tertib satu komando, maka perlu adanya koordinasi yang baik. Para relawan akan bekerja di tingkat akar rumput dan di luar struktur partai politik pendukung," ujar Dasco.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com
(mdk/tin)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Fauzi melanjutkan, pihaknya punya banyak jalur untuk mengkampanyekan Prabowo dengan gaya baru.
Baca SelengkapnyaRumah Besar Relawan Prabowo 08 dipimpin Fauzi Baadila menyambangi DPP Pro Jokowi atau Projo di Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis 6 Juli 2023.
Baca SelengkapnyaFigur yang mewakili relawan Nderek Guru ini adalah Habib Luthfi bin Yahya yang juga dikenal sebagai Anggota Dewan Pertimbangan Presiden.
Baca SelengkapnyaPrabowo meminta kepada seluruh relawannya agar tetap menjaga kerukunan meski berbeda pilihan.
Baca SelengkapnyaSelain meresmikan rumah pemenangan relawan, Prabowo Subianto juga menerima dukungan resmi dari organisasi relawan pendukung Presiden Joko Widodo.
Baca SelengkapnyaSumardi menyebut, dukungan Bravo 5 sesuai dengan sikap Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan yang setia dengan Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaBahlil Lahadalia terlihat ikut mengantar pasangan Prabowo dan Gibran.
Baca SelengkapnyaRelawan Ndaru adalah kelompok yang dibentuk oleh pengikut Habib Luthfi bin Yahya pada pertengahan Desember 2023 lalu.
Baca SelengkapnyaRelawan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta 2024 nomor urut 1, Ridwan Kamil dan Suswono (Rido) mendeklarasikan kemenangan satu putaran.
Baca SelengkapnyaSejumlah anak muda pendukung Ganjar-Mahfud, yang tergabung dalam Relawan Pasukan Ganjar Muda (Pagar Muda) membelot dan mengalihkan dukungan ke Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaPartai Gerindra optimistis bisa menjadikan Jawa Barat sebagai lumbung suara partai
Baca SelengkapnyaHermawi menyebut, pihaknya mendapat informasi bahwa hal serupa tak hanya dilakukan di Jateng, tapi beberapa daerah lain.
Baca Selengkapnya