Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gerindra Ungkap Alasan Minta Prabowo Maju Lagi di Pemilu 2024

Gerindra Ungkap Alasan Minta Prabowo Maju Lagi di Pemilu 2024 Prabowo. ©Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto diminta kadernya agar maju kembali sebagai calon presiden di 2024. Ketua DPD Gerindra Sumatera Barat Andre Rosiade mengakui ada harapan supaya Menteri Pertahanan itu berkontestasi lagi di 2024.

"Di kader Gerindra, seluruh kader Gerindra di Sumatera Barat, selama jadi ketua DPD yang saya rasakan seluruh kader menginginkan pak Prabowo maju lagi sebagai calon presiden tahun 2024," ujar Andre ketika dihubungi, Rabu (12/5).

Andre bilang, masyarakat juga mengharapkan Prabowo untuk maju sebagai calon presiden. Khususnya masyarakat Sumatera Barat. Hasil survei yang internal Gerindra Sumbar lakukan, 60 persen masyarakat akan memilih Prabowo kembali jika maju sebagai calon presiden.

"Dari 3 kali survei di Sumbar 60 persen masyarakat Sumbar menginginkan pak Prabowo maju. Kalau pak Prabowo maju 60 persen akan memilih lagi," kata anggota DPR RI ini.

Sementara ini Prabowo belum memutuskan. Ketika Kongres 2020, Prabowo sudah menyampaikan kepada seluruh kader Gerindra untuk fokus bekerja. Keputusan menjadi calon presiden akan disampaikan pada tahun 2024.

"Pak Prabowo bilang kita fokus bekerja saja. 2023 kita lihat perkembangan," kata Andre.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, internal Gerindra selalu mengharapkan Ketua Umum Prabowo Subianto supaya bersedia maju kembali sebagai calon presiden di 2024. Permintaan internal Gerindra itu, kata Muzani tidak pernah berubah.

"Saya sudah katakan beberapa kali bahwa Gerindra secara internal mengharapkan dan memohon kepada Pak Prabowo agar beliau bersedia maju di tahun 2024. Kita semua mengharapkan itu dan harapan itu sampai sekarang tidak berubah, agar Pak Prabowo bersedia maju di tahun 2024," kata Muzani di DPR, Jakarta, Kamis (6/5).

Muzani mengatakan, keputusan politik itu belum diambil Gerindra. Sebab, Prabowo meminta agar diberikan kesempatan untuk berkonsentrasi menjalankan tugas sebagai Menteri Pertahanan.

"Tapi keputusan politik itu belum kita ambil karena beliau minta agar diberi kesempatan untuk berkonsentrasi menjalankan tugas dan fungsinya sebagai Menteri Pertahanan," kata Wakil Ketua MPR RI ini.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Didukung Koalisi Besar, Gerindra Optimistis Suara Prabowo di Sumsel Lampaui 68 Persen
Didukung Koalisi Besar, Gerindra Optimistis Suara Prabowo di Sumsel Lampaui 68 Persen

Bergabungnya Partai Golkar dan PAN dalam koalisi pendukung Prabowo sebagai Calon Presiden 2024 membawa angin segara kepada pengurus Partai Gerindra di daerah.

Baca Selengkapnya
Maruarar Sirait Sebut Rakyat Ingin Pilpres Satu Putaran, Optimis Prabowo-Gibran Menang
Maruarar Sirait Sebut Rakyat Ingin Pilpres Satu Putaran, Optimis Prabowo-Gibran Menang

Menurut Ara, Pilpres satu putaran dapat menghemat anggaran

Baca Selengkapnya
Survei Indikator: 68,6 Persen Publik Tak Setuju Pilpres 2024 Diulang Tanpa Prabowo-Gibran
Survei Indikator: 68,6 Persen Publik Tak Setuju Pilpres 2024 Diulang Tanpa Prabowo-Gibran

Survei Indikator: 68,6 Persen Publik Tak Setuju Pilpres 2024 Diulang Tanpa Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Gerindra Yakin Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran Pilpres, Ini Alasannya
Gerindra Yakin Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran Pilpres, Ini Alasannya

Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Banten, Andra Soni mengajak KIM total berjuang mengambil hati rakyat demi memenangkan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Prabowo Segera Umumkan Cagub Jateng, Sekjen Gerindra: Kader Harus Siap
Prabowo Segera Umumkan Cagub Jateng, Sekjen Gerindra: Kader Harus Siap

Anggota Partai Gerindra harus selalu siap mematuhi keputusan Prabowo, termasuk terkait calon Gubernur Jateng yang mereka usung.

Baca Selengkapnya
Relawan Gaspoll Bro Jatim Siap Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran
Relawan Gaspoll Bro Jatim Siap Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran

Mereka dengan tegas menyatakan totalitas memenangkan Prabowo-Gibran hanya dalam satu putaran.

Baca Selengkapnya
Didukung Pemilih Loyal, Prabowo Diprediksi Menangkan Pilpres 2024
Didukung Pemilih Loyal, Prabowo Diprediksi Menangkan Pilpres 2024

Dukungan kuat dari para pemilih loyalnya semenjak Pilpres 2019 silam, membuat elektabilitas Menteri Pertahanan tersebut terus menguat.

Baca Selengkapnya
Mampukah Prabowo Mengulang Sejarah Manis Raihan Suara di Jabar saat Pilpres?
Mampukah Prabowo Mengulang Sejarah Manis Raihan Suara di Jabar saat Pilpres?

Gerindra menargetkan raihan suara Prabowo Subianto di Jawa Barat saat Pilpres 2024 bisa melebihi saat Pilpres 2019.

Baca Selengkapnya
Prabowo Diprediksi Menang Telak Jika Pilpres 2024 Dua Putaran
Prabowo Diprediksi Menang Telak Jika Pilpres 2024 Dua Putaran

Pengamat menilai Prabowo merupakan kandidat capres yang berpotensi besar meraih limpahan elektabilitas pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Survei Terbaru Populi Center Prabowo-Gibran 43,1%, Gerindra 'Pede' Menang Satu Putaran
Survei Terbaru Populi Center Prabowo-Gibran 43,1%, Gerindra 'Pede' Menang Satu Putaran

"Insya Allah ada kemungkinan kita bisa selesaikan dalam satu putaran,"

Baca Selengkapnya
Gerindra Umumkan Cagub-Cawagub Diusung di Pilkada 2024: Bobby-Surya di Sumut, Anak Yusril di Bangka Belitung
Gerindra Umumkan Cagub-Cawagub Diusung di Pilkada 2024: Bobby-Surya di Sumut, Anak Yusril di Bangka Belitung

Keputusan yang telah diambil Prabowo akan diperjuangkan seluruh keluarga besar Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya
Prabowo Pede Setelah Lihat Hasil Survei: Kita Tidak Akan Dua Putaran
Prabowo Pede Setelah Lihat Hasil Survei: Kita Tidak Akan Dua Putaran

Calon Presiden (Capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto optimistis bisa menang Pilpres 2024 dalam sekali putaran.

Baca Selengkapnya