Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Golkar Tegaskan Akbar Tanjung Dukung Airlangga Hartarto Capres 2024

Golkar Tegaskan Akbar Tanjung Dukung Airlangga Hartarto Capres 2024 Akbar Tanjung. ©2019 Merdeka.com/Kirom

Merdeka.com - Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar, Akbar Tanjung, menyatakan dukungan pada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan maju di Pilpres 2024. Hal itu disampaikan saat menghadiri acara peresmian Tugu 66 yang direlokasi ke Taman Menteng.

Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily menjelaskan maksud dari Akbar Tanjung tersebut. Dia menegaskan, politisi senior Golkar tersebut tetap mendukung Airlangga dalam Pilpres 2024.

"Jadi, ya, Pak Akbar Tandjung masih konsisten mendukung Pak Airlangga, gitu. Karena apa? Karena apa yang disampaikan Akbar Tanjung waktu acara bersama dengan Pak Anies itu kan hanya ucapan selamat kepada Pak Anies sebagai calon presiden partai Nasdem," kata Ace, saat diwawancarai di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (14/10).

Dia pun kembali menegaskan, bahwa Akbar Tanjung Hingga saat ini dipastikan tetap pendukung Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

“Tapi soal dukungan pak Akbar Tanjung terhadap Pak Airlangga, hingga saat ini beliau masih keliling ke mana-mana mendukung pak Airlangga.” tegasnya.

Bahkan, kata Ace, Akbar Tanjung tetap mensosialisasikan ke daerah-daerah dan selalu mengampanyekan dukungan terhadap Airlangga Hartarto.

“Jadi yang dilihat sekarang, coba deh ikuti saja pak Akbar Tanjung ke setiap daerah pasti kampanyenya adalah Airlangga presiden, Airlangga presiden, gitu ya.” ungkap Ace.

Wacana Perombakan Kabinet

Partai Golkar angkat bicara terkait wacana perombakan kabinet atau reshuffle yang mencuat usai Partai NasDem mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) 2024. Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily mengatakan reshuffle kabinet merupakan hak prerogatif Presiden Joko Widodo.

"Bapak Presiden memiliki penilaian terhadap partai politik yang menjadi pendukungnya dan tentu kita serahkan kepada Bapak Presiden untuk menilai dan mengambil langkah-langkah sesuai dengan kebijakan beliau," kata Ace, saat diwawancarai, di Kantor DPP Partai Golkar, Jumat (14/10).

Saat ditanyai, apakah Partai Golkar sudah mendapat informasi lebih lanjut terkait reshuffle kabinet, Ace enggan menjawab secara detail.

"Wah engga engga. Waduh itu tingkat dewa semua itu," ucap Ace.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan rencana reshuffle kabinet selalu ada. Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menyebut keputusan Jokowi sangatlah bagus.

"Apa yang disampaikan Pak Jokowi sangat bagus, karena itu adalah hak prerogatif dari presiden. Karena Pak Jokowi perlu menteri yang loyal dan solid untuk bekerja bersama demi menyelesaikan masalah rakyat," kata Hasto di Sekolah PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis (13/10).

Dia berharap dalam Pemilu 2024, masyarakat berada dalam kondisi yang baik. Menurutnya, kabinet saat ini telah mencapai sejumlah prestasi yang tinggi.

Kendati demikian, Hasto menyebut Jokowi punya hak penuh untuk melakukan reshuffle. Dia mendukung Jokowi mengevaluasi menteri yang tidak patuh.

"Terutama mengenai masalah ekonomi dan berfokus dalam upaya membuat legacy yang dipimpinnya untuk rakyat. Sehingga Pak Jokowi akan menggunakan kewenangan penuh yang dimilikinya untuk melakukan evaluasi kepada menterinya yang tidak menjalankan perintah presiden," imbuh Hasto.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
DPD Golkar Teguh Dukung Airlangga Capres di Tengah Isu Munaslub Golkar
DPD Golkar Teguh Dukung Airlangga Capres di Tengah Isu Munaslub Golkar

Seluruh kader untuk mendukung Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai Capres.

Baca Selengkapnya
Megawati Bakal Turun Gunung di Pilpres 2024, Airlangga: Kita kan Sudah di Daratan Terus
Megawati Bakal Turun Gunung di Pilpres 2024, Airlangga: Kita kan Sudah di Daratan Terus

Ketum Partai Golkar Airlangga menanggapi kabar Ketum PDIP Megawati bakal turun gunung di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Airlangga Pede Menang Aklamasi di Munas Golkar
Airlangga Pede Menang Aklamasi di Munas Golkar

Munas Partai Golkar rencananya bakal digelar Desember 2024.

Baca Selengkapnya
Golkar Masih Upayakan Airlangga Maju di Pilpres 2024
Golkar Masih Upayakan Airlangga Maju di Pilpres 2024

Ical tetap berpegang pada keputusan Rapat Pimpinan Nasional partainya yakni memajukan Airlangga.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Airlangga Tegaskan Golkar Tak Dukung Anies, 'Bingung' antara Ganjar & Prabowo di Pilpres
VIDEO: Airlangga Tegaskan Golkar Tak Dukung Anies, 'Bingung' antara Ganjar & Prabowo di Pilpres

Airlangga mengatakan akan mendukung salah satu calon dari dua capres, antara Prabowo Subianto atau Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Kata Airlangga soal Isu Mau Dilengserkan Usai Dewan Pakar Golkar Evaluasi Pencapresan
Kata Airlangga soal Isu Mau Dilengserkan Usai Dewan Pakar Golkar Evaluasi Pencapresan

Airlangga Hartarto menepis jika agenda Dewan Pakar itu untuk melengserkannya sebagai pemimpin Golkar.

Baca Selengkapnya
Jelang Hari Pencoblosan, Ketum Golkar Airlangga: Jangan Lengah Tetap Gaspol
Jelang Hari Pencoblosan, Ketum Golkar Airlangga: Jangan Lengah Tetap Gaspol

"Jangan lengah. Kita harus tetap gaspol hingga pencoblosan 14 Februari," kata Ketum Golkar Airlangga

Baca Selengkapnya
Airin Maju Pilgub Banten dari PDIP bukan Golkar, Airlangga: Monitor Saja Sampai 29 Agustus
Airin Maju Pilgub Banten dari PDIP bukan Golkar, Airlangga: Monitor Saja Sampai 29 Agustus

Namun, partai berlambang pohon beringin itu justru malah mendukung pasangan Andra Soni-Dimyati Natakusumah untuk maju dalam Pilgub Banten.

Baca Selengkapnya
Airlangga Pamer Keberhasilan Golkar di Depan Prabowo-Gibran
Airlangga Pamer Keberhasilan Golkar di Depan Prabowo-Gibran

Airlangga menegaskan mendukung setiap kebijakan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Sekjen Golkar: Ketua Dewan Serahkan Arah Koalisi Kepada Airlangga
Sekjen Golkar: Ketua Dewan Serahkan Arah Koalisi Kepada Airlangga

Dewan Partai Golkar Solid Dukung Kepemimpinan Airlangga Hartarto

Baca Selengkapnya
Airlangga Mundur, Dukungan untuk Dedi Mulyadi dan Ridwan Kamil Gugur?
Airlangga Mundur, Dukungan untuk Dedi Mulyadi dan Ridwan Kamil Gugur?

Airlangga Hartarto menyatakan diri mundur sebagai Ketua Umum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya
JK: Airlangga Jenderal Perang Golkar di Pemilu 2024
JK: Airlangga Jenderal Perang Golkar di Pemilu 2024

JK menegaskan, pihaknya mendukung Airlangga memimpin Golkar untuk memenangkan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya