Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini waktu pendaftaran caketum Golkar dan jadwal kampanye

Ini waktu pendaftaran caketum Golkar dan jadwal kampanye Rakernas partai Golkar. ©2012 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Rapat Pleno DPP Partai Golkar memutuskan ada beberapa agenda yang akan dijalankan pada tahun 2016. Tidak hanya Munaslub yang akan dilaksanakan 7-8 Mei, beberapa agenda pun akan dilaksanakan oleh panitia pengarah.

"Pada 7-9 April nanti Panitia Pengarah akan melengkapi komposisi dan personalia SC/Pleno kemudian pada tanggal 11-12 April akan ada Rapat perdana SC," kata Ketua SC, Nurdin Halid di kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Kamis (7/4).

"13-18 April terdapat pengumuman pendaftaran bakal calon ketua umum dan pendaftaran bakal calon dan pada 19 dan 20 Rapat SC pengesahan bakal calon dan rapat pleno penetapan materi," bebernya.

Setelah itu Nurdin memaparkan waktu kampanye untuk calon ketua umum tersebut dibagi menjadi beberapa zona di Indonesia. "Pada 23 April kampanye Zona I seluruh Sumatera, 25 April Kampanye Zona II seluruh Jawa, 27 April Zona III seluruh Kalimantan, 29 April Zona IV seluruh Sulawesi, 1 Mei Zona V seluruh Bali, NTB, NTT, Maluku, Papua," jelasnya.

Kemudian, pada 20 April rapat pleno penetapan Materi akan dilaksanakan dan sehari setelah itu akan dilaksanakan finalisasi Materi. "Terakhir hasil dari finalisasi tersebut akan dicetak pada 23-30 April kemudian pada 30 Mei akan distribusi Materi ke Peserta Munas," tandasnya.

Sementara itu, Ketua umum Partai Golkar Aburizal Bakrie atau yang sering disapa Ical memberikan syarat kepada calon ketua umum. Syarat itu adalah mendukung visi 2045 yaitu negara kesejahteraan.

"Jadi calon ketua umum harus siap dukung program 2045," kata Ical.

Tidak hanya itu Ical juga menjelaskan bahwa caketum nanti harus meneruskan visi dan misi yang menjadi wujud cita-cita. Menurutnya cita-cita-cita itu menjadikan Indonesia sebagai negara kesejahteraan yang bersatu, maju, mandiri, adil, dan sejahtera.

"Menjadi kewajiban ketua umum untuk ikut serta dan memberi tahu kepada publik apa yang diharapkannya untuk negara Indonesia di tahun 2045," bebernya.

Ical dan wakilnya ketua umum Agung Laksono menegaskan bahwa dirinya tidak ingin menduduki kembali ketua umum dan Musyawarah Nasional Luar biasa (Munaslub) yang disepakati untuk digelar pada 7-8 Mei 2016. "Kami tidak masuk sebagai calon, tapi kami ikut Munas. Kami penanggungjawab Munas," tandasnya.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ical ke Ketum Golkar Baru: Pelajari Putusan MK agar Memenangkan Paling Banyak Pilkada
Ical ke Ketum Golkar Baru: Pelajari Putusan MK agar Memenangkan Paling Banyak Pilkada

Ical berpesan kepada Ketua Umum Golkar terpilih untuk mempertimbangkan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait syarat ambang batas pilkada.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Sebut Airin Rachmi Diany Daftar Pilgub Banten dari PKB
Cak Imin Sebut Airin Rachmi Diany Daftar Pilgub Banten dari PKB

Menurut Cak Imin, bakal calon yang sudah mendaftar ke PKB akan melalui seleksi ketat yang meliputi tes kapasitas, kapabilitas dan elektabilitas.

Baca Selengkapnya
Jokowi dan Gibran Dikabarnya Jadi Calon Ketum Golkar, Waketum Doli Ungkap Syaratnya
Jokowi dan Gibran Dikabarnya Jadi Calon Ketum Golkar, Waketum Doli Ungkap Syaratnya

Kabar Jokowi dan Gibran menjadi calon Ketum Golkar mencuat setelah Airlangga Hartarto mengumumkan mundur.

Baca Selengkapnya
Aburizal Bakrie Blak-blakan Syarat Jokowi dan Gibran Jadi Ketum Partai Golkar
Aburizal Bakrie Blak-blakan Syarat Jokowi dan Gibran Jadi Ketum Partai Golkar

Menurut Aburizal Bakrie ada jalan lain bagi Jokowi dan Gibran untuk menjadi Ketua Umum di Partai Golkar

Baca Selengkapnya
Bahlil Ambil Formulir Caketum Golkar Malam Ini: Wallahuallam Bissawab
Bahlil Ambil Formulir Caketum Golkar Malam Ini: Wallahuallam Bissawab

Ketua DPD Golkar Jabar Ace Hasan Syadzily membocorkan 37 DPD sepakat mendukung Bahlil menjadi Ketum

Baca Selengkapnya
Golkar Jabar: Bahlil Memiliki Rekam Jejak Cukup Baik, Layak Jadi Ketua Umum
Golkar Jabar: Bahlil Memiliki Rekam Jejak Cukup Baik, Layak Jadi Ketua Umum

Ace menilai Bahlil sangat layak memimpin partai berlambang beringin.

Baca Selengkapnya
Idrus Marham Yakin Bahlil Terpilih Aklamasi Jadi Ketum Golkar: Lebih dari 30 DPD Sudah Mendukung
Idrus Marham Yakin Bahlil Terpilih Aklamasi Jadi Ketum Golkar: Lebih dari 30 DPD Sudah Mendukung

Bahlil diklaim sudah mengantongi dukungan lebih dari 30 DPD Golkar.

Baca Selengkapnya
Senior Golkar Usul Jokowi jadi Calon Ketum Golkar, Bahlil: Silakan Bermain dalam Aturan
Senior Golkar Usul Jokowi jadi Calon Ketum Golkar, Bahlil: Silakan Bermain dalam Aturan

Bahlil Lahadalia merespons usulan politisi senior Partai Golkar kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menjadi Ketua Umum Golkar.

Baca Selengkapnya
Golkar Sumut Dukung Bahlil Lahadalia Jadi Ketum
Golkar Sumut Dukung Bahlil Lahadalia Jadi Ketum

Kendati belum diketahui berapa jumlah DPD Golkar yang mendukung Bahlil menjadi ketua umum.

Baca Selengkapnya
Idrus Marham: Jokowi dan Golkar Suasana Kebatinannya Dekat
Idrus Marham: Jokowi dan Golkar Suasana Kebatinannya Dekat

Dia pun menyampaikan bahwa dalam internal Partai Golkar ada tahapannya.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran Caketum Golkar Resmi Dibuka, Begini Syaratnya
Pendaftaran Caketum Golkar Resmi Dibuka, Begini Syaratnya

Sejumlah persyaratan telah ditetapkan oleh Ketua Panitia Pengarah Rapimnas & Munas XI Partai Golkar, Adies Kadir.

Baca Selengkapnya
Bahlil Goda Cak Imin Singgung Akalnya Cepat dan Canggih 'Pak Muhaimin dengan Saya Beda-beda Tipis'
Bahlil Goda Cak Imin Singgung Akalnya Cepat dan Canggih 'Pak Muhaimin dengan Saya Beda-beda Tipis'

Bahlil mengatakan orang yang memiliki tinggi badan serupa dengannya maka akalnya cepat.

Baca Selengkapnya