Isu mahar Rp 500 M terus menggelinding sampai ke Bawaslu
Merdeka.com - Wasekjen Demokrat Andi Arief mengungkap adanya mahar politik dalam pemilihan cawapres Prabowo Subianto. Andi menuding Sandiaga Uno memberikan Rp 500 miliar kepada PAN dan PKS sebagai pemulus jalan menuju cawapres Prabowo.
Sandiaga, PAN dan PKS membantah soal mahar tersebut. Meski begitu rupanya pernyataan anak buah Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu berbuntut panjang. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) sampai turun tangan menindaklanjuti isu mahar tersebut. Berikut ulasannya:
Andi Arief akan dipanggil
-
Siapa yang mendukung keputusan Sandiaga Uno terjun ke politik? Keputusan Sandi turun ke dunia politik mendapat dukungan penuh dari sang istri.
-
Kenapa Sandiaga Uno membagikan 'jurus' ini? Tujuannya, dia berucap agar para bawahan lekas mendapat jabatan hingga gaji yang naik.
-
Apa yang ingin dilakukan Sandiaga Uno untuk Warteg? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengupayakan Warung Tegal (Warteg) bisa masuk ke pasar internasional/go international melalui program Spice Up The World (SUTW).
-
Siapa yang Prabowo beri pembekalan? Menteri Pertahanan sekaligus Presiden Terpilih Prabowo Subianto menghadiri pembekalan kepada calon perwira remaja TNI-Polri pada Jumat, 12 Juli 2024.
-
Siapa ajudan Prabowo Subianto? Pada masa kampanye pilpres beberapa waktu lalu nama Mayor Teddy mendadak naik daun. Ia diketahui merupakan abdi negara yang bertugas sebagai ajudan pribadi Prabowo Subianto. Selain Mayor Teddy, sosok Rajif Sutirto juga ikut viral di masa kampanye pilpres beberapa waktu lalu. Laki-laki yang bertugas sebagai Komponen Cadangan (KC) TNI ini juga menjadi ajudan pribadi Prabowo Subianto bersama Mayor Teddy.
Bawaslu menindaklanjuti isu mahar Rp 500 miliar yang dituding Wasekjen Demokrat Andi Arief kepada Sandiaga Uno, PAN dan PKS. Untuk itu Bawaslu akan memanggil Andi Arief untuk menjadi saksi atas tudingan tersebut.
"Saksi yang diajukan oleh pelapor, ada tiga orang. salah satunya, Andi Arief," kata komisioner Bawaslu Ratna Dewi saat dihubungi, Senin (20/8).
Namun, hingga sekarang belum ada konfirmasi kehadiran dari Andi Arief untuk memenuhi panggilan Bawaslu.
Bawaslu akan panggil Sandiaga Uno
Selain Andi Arief, Bawaslu juga bakal memanggil bakal calon cawapres Sandiaga Uno terkait kabar pemberian Rp 500 miliar ke PAN dan PKS. Namun Bawaslu belum menjadwalkan pemanggilan tersebut.
Sandiaga akan dipanggil lantaran dituding telah memberikan mahar politik Rp 500 miliar kepada PAN dan PKS. Oleh karena itu pemanggilan tersebut untuk meminta klarifikasi benar tidaknya mahar tersebut.
"Bisa, semua pihak terkait yang disebutkan (dalam laporan), kemudian kita akan menelusuri siapa saja yang akan kita panggil," kata Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI Mochammad Afifuddin di Hotel Bidakara, Rabu (15/8).
PAN dan PKS akan disanksi bila terima mahar
PAN dan PKS juga akan dipanggil oleh Bawaslu terkait isu mahar Rp 500 miliar. PAN dan PKS dituding menerima mahar tersebut untuk menjadikan Sandiaga Uno sebagai cawapres Prabowo Subianto.
Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Mochammad Afifuddin mengatakan, sanksi berupa tidak dapat mencalonkan pada periode selanjutnya dapat diberikan jika PAN dan PKS benar menerima sejumlah uang. Sebagaimana pasal 228 dalam Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017. "Kalau di 228 itu sanksi tidak bisa mencalonkan pada periode selanjutnya, tapi harus ada putusan pengadilan. Nah putusan pengadilan ini yang sedang kita lihat," katanya di Hotel Bidakara, Rabu (15/8).
Namun menurut Afif, pada pasal itu tidak diatur mengenai sanksi untuk menggugurkan paslon yang melakukan perbuatan demikian. Pihaknya pun menindaklanjuti berdasarkan yang diamanatkan oleh undang-undang. (mdk/has)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Keputusan Sandiaga menjadi pendamping Ganjar tetap berada di tangan Megawati.
Baca SelengkapnyaSandi merupakan sosok yang paling paham dengan semua pasangan capres
Baca SelengkapnyaSandiaga menyebut keinginan untuk mengajak kerja sama dengan Demokrat dan PKS itu ada.
Baca SelengkapnyaPada tahun 2019, Sandiaga memecahkan Rekor MURI dengan mengunjungi lebih dari 1.500 titik.
Baca SelengkapnyaPPP memastikan nama Sandiaga Uno hingga saat ini masih memiliki peluang yang besar untuk menjadi cawapres Ganjar Pranowo.
Baca SelengkapnyaKetua Majelis Pertimbangan PPP M. Romahurmuziy membocorkan isi pertemuan kandidat Cawapres Ganjar ini dengan Megawati
Baca SelengkapnyaMengingat PPP saat ini mendukung pemerintahan Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaKetua Bappilu PPP Sandiaga Uno merespons kemunculan spanduk dukungan dari partainya kepada pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) di Sleman.
Baca SelengkapnyaPartai Persatuan Pembangunan (PPP) tak menutup kemungkinan akan mendorong Sandiaga Salahuddin Uno maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Baca SelengkapnyaSandiaga berharap dapat berkontribusi pada Pemilu 2024
Baca SelengkapnyaSandiaga Uno mengaku sempat berkomunikasi dengan sejumlah parpol, termasuk Demokrat.
Baca Selengkapnya