Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Isu 'sapu bersih' loyalis Anis Matta dan perlawanan kader PKS di daerah

Isu 'sapu bersih' loyalis Anis Matta dan perlawanan kader PKS di daerah Kampanye PKS. ©2014 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Fahri Hamzah menuding Presiden PKS Sohibul Iman tengah melakukan 'bersih-bersih' loyalis Anis Matta di pengurus partainya. Benar saja, langkah pemecatan pengurus PKS di daerah menuai penolakan.

Pemecatan Erza Saladin sebagai ketua DPW PKS Sumatera Selatan nampaknya berbuntut panjang. 11 Ketua DPD yang merasa tidak menemukan adanya kesalahan yang dilanggar menolak dan meminta klarifikasi kepada DPP PKS di Jakarta.

Video pernyataan sikap dari perwakilan 11 DPD PKS Se-Sumsel yang diwakili oleh Ilham Hadi selaku ketua DPD Banyuasin beredar.

Dalam video berdurasi 1 menit 33 detik tersebut, Ilham menjelaskan perihal maksud dan tujuan keberadaan dirinya bersama 11 ketua DPD PKS Se-Sumsel di Jakarta, sekaligus menyampaikan penolakan.

"Selanjutnya kami menyampaikan bahwa kami bersama 11 ketua DPD lainnya belum bisa menerima Surat keputusan DPP mengenai pemberhentian ustaz Erza Saladin selaku ketua DPW PKS Sumsel," kata Ilham dalam video itu.

Sebelumnya, pemecatan juga menimpa pimpinan DPW PKS Jawa Tengah, Kamal Fauzi, satu hari menjelang pendaftaran terakhir pemilihan gubernur (Pilgub) Jateng. Pemecatan terhadap Kamal Fauzi ini dianggap mengejutkan kader PKS di Jawa Tengah. Mengingat dirinya dikenal sebagai pemimpin yang tidak pernah bermanuver aneh-aneh.

video ketua dpd pks banyuasin ilham hadi protes pemecatan ketua dpd pks sumsel

Video ketua DPD PKS Banyuasin Ilham Hadi protes pemecatan Ketua DPD PKS Sumsel ©2018 Merdeka.com/istimewa

Kamal pun menolak permintaan DPP tersebut. Dasar penolakannya adalah karena ia dipilih oleh Majelis Syuro yang mendasarkan pilihannya pada Pemilu Raya yang diikuti seluruh kader inti PKS Jateng.

"Disapu bersih di seluruh Indonesia (loyalis Anis Matta)," kata Fahri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (5/4).

'Pembersihan' itu, kata Fahri, tidak bisa dibantahkan lagi. Ia bahkan mengaku sempat didatangi para kader yang 'dibersihan' dari PKS.

"Datang. Saya masih ketemu. Kalau ke daerah-daerah juga ketemu dan mereka cerita, abis disingkirkan, abis disingkirkan, gitu. Dan itu nggak bisa dibantah karena sekarang udah mulai meledak kan dan mulai muncul protes terbuka," ungkapnya.

Namun, upaya bersih-bersih ini dibantah oleh pengurus DPP PKS Nasir Djamil. Menurut dia, hal yang biasa kalau kemudian ketika pimpinan ini dijabat seseorang, lalu gerbong yang lain tidak terangkut.

"Sedikit yang terangkut karena sudah ada penumpang-penumpang lainnya, karena gerbong sebelumnya itu nggak bisa kemudian diangkat atau dipindahi ke gerbong yang baru ini. Biasa itu," kata Nasir.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Respons KPU Terkait Putusan DKPP soal Pemecatan Hasyim Asy'ari Karena Asusila
Respons KPU Terkait Putusan DKPP soal Pemecatan Hasyim Asy'ari Karena Asusila

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy'ari dipecat buntut kasus dugaan asusila.

Baca Selengkapnya
Pimpinan KPK Kompak Tolak Pengunduran Diri Brigjen Asep Guntur dari Direktur Penyidikan
Pimpinan KPK Kompak Tolak Pengunduran Diri Brigjen Asep Guntur dari Direktur Penyidikan

Pimpinan tetap meminta Brigjen Asep Guntur menjadi Direktur Penyidikan dan Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK.

Baca Selengkapnya
Pengurus DPW PPP Bali Mengaku Dipecat Plt Ketum Mardiono Secara Sepihak
Pengurus DPW PPP Bali Mengaku Dipecat Plt Ketum Mardiono Secara Sepihak

Plt. Ketua Idy Muzayyad PPP Bali menilai, pemecatan tersebut dilakukan secara sewenang-wenang.

Baca Selengkapnya
PDIP Putuskan Tak Usung Bobby Nasution di Pilgub Sumut, Ini Alasannya
PDIP Putuskan Tak Usung Bobby Nasution di Pilgub Sumut, Ini Alasannya

Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut Rapidin Simbolon meyakini partainya bisa mengalahkan Bobby Nasution pada Pilkada Sumut 2024.

Baca Selengkapnya
Sekjen PKB Protes, Caleg sudah Dipecat Masih Ditetapkan oleh KPU
Sekjen PKB Protes, Caleg sudah Dipecat Masih Ditetapkan oleh KPU

Sekjen DPP PKB Hasanuddin Wahid menyesalkan keputusan Bawaslu dan KPU terkait dengan penetapan caleg terpilih meski sudah dipecat oleh partai.

Baca Selengkapnya
Ramai-Ramai Anak Buah Asep Guntur Kecewa ke Pimpinan KPK: Cuci Tangan & Salahkan Bawahan
Ramai-Ramai Anak Buah Asep Guntur Kecewa ke Pimpinan KPK: Cuci Tangan & Salahkan Bawahan

Disusul dengan permintaan maaf Johanis ke TNI dengan menyebut penyelidiknya khilaf saat OTT (Operasi Tangkap Tangan) kasus dugaan suap di Basarnas.

Baca Selengkapnya
KPU RI Enggan Minta Maaf Terkait Kasus Asusila Hasyim Asy'ari: Itu Urusan Pribadi
KPU RI Enggan Minta Maaf Terkait Kasus Asusila Hasyim Asy'ari: Itu Urusan Pribadi

KPU RI tidak akan mencampuri apa yang menjadi urusan pribadi Hasyim

Baca Selengkapnya
Ketua KPU Hasyim Asy'ari Dipecat Karena Asusila, TKN Prabowo: Bukti Jokowi Tidak Backup
Ketua KPU Hasyim Asy'ari Dipecat Karena Asusila, TKN Prabowo: Bukti Jokowi Tidak Backup

TKN Prabowo menilai keputusan Dewan Kehormatan Penyelenggara (DKPP) memecat Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari tepat.

Baca Selengkapnya
Anas Urbaningrum Resmi Diangkat jadi Ketua Umum PKN
Anas Urbaningrum Resmi Diangkat jadi Ketua Umum PKN

Anas Urbaningrum Resmi Diangkat jadi Ketua Umum PKN

Baca Selengkapnya
Hasyim Asy'ari Usai Dipecat DKPP: Terima Kasih DKPP Telah Membebaskan Saya dari Tugas Berat
Hasyim Asy'ari Usai Dipecat DKPP: Terima Kasih DKPP Telah Membebaskan Saya dari Tugas Berat

Hasyim Asy'ari sebelumnya dijatuhi sanksi pemberhentian tidak hormat sebagai ketua KPU RI terkait kasus dugaan asusila terhadap anak buah.

Baca Selengkapnya
Pengadu Cabut Aduan, DKPP Tak Lanjutkan Perkara Pelanggaran Kode Etik Jajaran KPU
Pengadu Cabut Aduan, DKPP Tak Lanjutkan Perkara Pelanggaran Kode Etik Jajaran KPU

Hasil rapat pleno putusan DKPP diputuskan pada hari Selasa tanggal 2 Juli 2024.

Baca Selengkapnya
Firli Bahuri Dikabarkan Minta Brigjen Asep Guntur Tak Mundur dari KPK
Firli Bahuri Dikabarkan Minta Brigjen Asep Guntur Tak Mundur dari KPK

Asep Guntur ingin mundur dari KPK buntut kasus suap Kepala Basarnas.

Baca Selengkapnya