Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jadi Kandidat Ketua MPR, Azis Syamsuddin Sebut Ketum Golkar Lagi Lobi Koalisi

Jadi Kandidat Ketua MPR, Azis Syamsuddin Sebut Ketum Golkar Lagi Lobi Koalisi Aziz Syamsuddin. ©dpr.go.id

Merdeka.com - Partai Golkar dikabarkan menyodorkan nama Azis Syamsuddin untuk menjadi Ketua MPR dalam sistem paket. Nama Azis disebut sudah ditawarkan dalam pertemuan empat ketum parpol di Kantor DPP NasDem, Senin (22/7) kemarin. Pertemuan dihadiri Surya Paloh, Airlangga Hartarto, Muhaimin Iskandar dan Suharso Monoarfa.

Saat dikonfirmasi, Azis hanya menjawab diplomatis terkait kabar dirinya dicalonkan jadi ketua MPR oleh Golkar. Dia menyerahkan sepenuhnya kepada Ketum Golkar Airlangga Hartarto.

Mendengar namanya disebut-sebut sebagai calon Ketua MPR dari Golkar Azis enggan berkomentar banyak. Dia menyerahkan sepenuhnya keputusan pemilihan Ketua MPR kepada Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto. Katanya, saat ini Airlangga tengah lakukan lobi ke ketum parpol koalisi.

"Saya serahkan semuanya ke ketum dan itu kewenangan ada di ketum dalam penempatan kader-kader partai untuk suatu jabatan-jabatan. Jadi kita tunggu saja hasil ketum dalam lakukan musyawarah dengan koalisi-koalisi," kata Azis di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (23/7).

Meski begitu, Azis menegaskan, ia siap dicalonkan sebagai Ketua MPR jika memang diperintah langsung oleh partai. Terutama jika diperlukan untuk mengembangkan kepentingan negara.

"Sebagai petugas partai harus siap kita. Apalagi untuk mengembangkan kepentingan bangsa dan negara," ungkapnya.

Azis menilai, partainya layak menduduki kursi Ketua MPR. Alasannya Golkar adalah partai pemenang Pemilu Legislatif 2019.

"Kalau suara kedua terbanyak pemenang partai politik kan Golkar," ucapnya.

Sebelumnya, sejumlah ketua umum partai politik hilir mudik menemui Ketua Umum NasDem Surya Paloh. Salah satu yang tampak yakni Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto. Rupanya, para ketum ini membahas tentang paket pimpinan MPR.

Seorang sumber di internal Golkar, menginformasikan, salah satu yang dibahas bersama Surya Paloh, yakni menyangkut sistem paket ketua MPR. Dalam pertemuan dengan Paloh, Airlangga membawa serta Sekjen Golkar Lodewijk Freidrich dan Ketua DPD Golkar DKI Rizal Mallarangeng.

Airlangga sampai dua kali bolak balik ke kantor Paloh. Kunjungan pertama, ia datang sekitar Pukul 18.45 WIB. Kemudian kembali pada Pukul 20.08 WIB.Berikutnya, Airlangga kembali hadir pada Pukul 21.05 WIB. Hampir satu jam, Airlangga dan rombongan keluar meninggalkan DPP NasDem.

"Supaya NasDem dukung ketua MPR untuk Golkar, orangnya ya Azis Syamsuddin," kata sumber yang juga ketua DPP Golkar itu kepada merdeka.com, Senin (22/7).

Airlangga tak membantah bahwa pertemuan itu membahas paket pimpinan MPR. Sejak awal, memang Golkar salah satu yang ngotot ingin mendapatkan kursi Ketua MPR. Bukan cuma Golkar, Gerindra, PKB dan Demokrat juga ingin kursi Ketua MPR.

Airlangga juga tak membantah bahwa nama Azis Syamsuddin yang menjadi jagoannya dalam paket MPR nantinya. "Nanti bertahap, kita akan bahas nanti pada waktunya akan dibahas," kata Airlangga usai bertemu Paloh.

Airlangga mengatakan, paket pimpinan MPR masih terus akan dibahas. Termasuk nama Azis Syamsuddin yang perlu ada pembicaraan lebih lanjut nantinya dengan koalisi yang mengusung paket pimpinan MPR.

"Kita ada pembicaraan, masih perlu dilanjutkan, masih dibahas nanti," singkat Airlangga.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Pernyataan Anies-Imin Bareng Surya Paloh & PKS Soal Hak Angket hingga Nasib Koalisi
VIDEO: Pernyataan Anies-Imin Bareng Surya Paloh & PKS Soal Hak Angket hingga Nasib Koalisi

Surya Paloh menanggapi soal ajakan capres Ganjar Pranowo untuk mengajukan hak angket ke DPR

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Komentari Wacana AMIN dan Ganjar-Mahfud Bergabung pada Putaran 2 Pilpres: Pasti Tambah Seru
Surya Paloh Komentari Wacana AMIN dan Ganjar-Mahfud Bergabung pada Putaran 2 Pilpres: Pasti Tambah Seru

Surya Paloh mengomentari wacana penggabungan kubu pasangan nomor urut 1 dan 3 jika salah satu di antara mereka lolos ke putaran kedua Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
NasDem soal Bahlil Bongkar 'Tukar Guling' 8 Kursi Menteri dengan Ketua MPR: Bisa Usik Soliditas Koalisi
NasDem soal Bahlil Bongkar 'Tukar Guling' 8 Kursi Menteri dengan Ketua MPR: Bisa Usik Soliditas Koalisi

NasDem melihat pernyataan Bahlil bisa mengusik kekompakan koalisi pemerintah.

Baca Selengkapnya
Reaksi Golkar soal Sinyal NasDem dan PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran
Reaksi Golkar soal Sinyal NasDem dan PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Sinyal tersebut disampaikan Prabowo usai melakukan pertemuan dengan Surya Paloh.

Baca Selengkapnya
Said Abdullah Sebut Ahmad Muzani Pantas jadi Ketua MPR
Said Abdullah Sebut Ahmad Muzani Pantas jadi Ketua MPR

Said menyebut wajar bila jabatan Ketua MPR menjadi milik Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya
Munas Digelar Desember, Golkar Bicara Syarat Aturan Maju Jadi Ketum
Munas Digelar Desember, Golkar Bicara Syarat Aturan Maju Jadi Ketum

Waketum Partai Golkar Bambang Soesatyo sebelumnya mengungkapkan ada empat nama yang akan menjadi calon ketua umum.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Soal Kemungkinan Koalisi AMIN Bersatu dengan Ganjar-Mahfud: Amat Sangat Memunginkan
Surya Paloh Soal Kemungkinan Koalisi AMIN Bersatu dengan Ganjar-Mahfud: Amat Sangat Memunginkan

Surya Paloh Soal Kemungkinan AMIN Koalisi dengan Ganjar-Mahfud: Amat Sangat Memunginkan

Baca Selengkapnya
Bamsoet: Silaturahmi Kebangsaan MPR Tinggal Menunggu  Waktu Megawati dan Berakhir di Prabowo
Bamsoet: Silaturahmi Kebangsaan MPR Tinggal Menunggu Waktu Megawati dan Berakhir di Prabowo

"Tinggal menunggu waktu dari Bu Mega (PDIP) dan selanjutnya terakhir meminta waktu dari presiden terpilih Pak Prabowo Subianto,” kata Bamsoet

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Petinggi Gerindra Ungkap Ada Elite Partai Kuning Ingin Duduki Kursi MPR
Blak-blakan Petinggi Gerindra Ungkap Ada Elite Partai Kuning Ingin Duduki Kursi MPR

Hal itu, dia sampaikan merespons pernyataan Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia.

Baca Selengkapnya
Bamsoet: Mudah-mudahan Plt Ketum Golkar Agus Gumiwang, Dia Sahabat Saya
Bamsoet: Mudah-mudahan Plt Ketum Golkar Agus Gumiwang, Dia Sahabat Saya

Agus Gumiwang hingga Bamsoet masuk dalam radar Plt Ketua Umum Golkar.

Baca Selengkapnya
Ketum PAN: Saya Lihat Prabowo, Airlangga, Cak Imin Pelukan Erat Banget, Jangan Sampai Lepas Lagi
Ketum PAN: Saya Lihat Prabowo, Airlangga, Cak Imin Pelukan Erat Banget, Jangan Sampai Lepas Lagi

Ketum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas mengatakan, partainya bersama PKB dan Partai Golkar akan mengawal Prabowo.

Baca Selengkapnya
Momen Akrab Surya Paloh Sambut Prabowo, Siapkan Karpet Merah dan Gandengan Tangan
Momen Akrab Surya Paloh Sambut Prabowo, Siapkan Karpet Merah dan Gandengan Tangan

Paloh langsung menyambut Prabowo di depan gerbang utama pintu NasDem. Keduanya langsung cipika-cipiki.

Baca Selengkapnya