Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jadi ketua komite etik munaslub Golkar, Fadel libatkan BIN & KPK

Jadi ketua komite etik munaslub Golkar, Fadel libatkan BIN & KPK fadel muhammad. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Rapat pleno Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar memberikan amanat pada Fadel Muhammad menjadi ketua komite etik pelaksanaan Munaslub Partai Golkar yang rencananya di gelar 23-26 Mei 2016 di Bali. Komite etik akan mengawasi jalannya munaslub dan pemilihan ketua umum partai agar tidak terjadi praktik politik uang.

Fadel mengatakan, untuk memaksimalkan kerja komite etik meminimalisir praktik politik uang, pihaknya akan melibatkan aparat negara. Dalam hal ini Badan Intelijen Negara (BIN) dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), hingga Kepolisian RI.

"Minggu depan kita rapat di sini dengan pimpinan BIN, KPK dan Polri untuk pelaksanaan munas mendatang," ujar Fadel di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Kamis (28/4).

Orang lain juga bertanya?

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan ini mengaku sudah melakukan pembicaraan awal dengan Kepala BIN Sutiyoso. Golkar tidak ragu meminta bantuan pemerintah setelah secara resmi menyatakan memberi dukungan pada pemerintahan Jokowi-JK.

"Kita akan gunakan aparat negara karena Golkar kan bagian pemerintah. Agar ada citra baru di Partai Golkar," ucapnya.

Tidak hanya pembicaraan dengan Sutiyoso, pihaknya juga sudah melakukan pendekatan ke KPK dan Polri. Dia mengklaim, KPK siap terlibat jika pemerintah sudah mengesahkan pengurus Golkar untuk penyelenggaraan munas. Untuk teknisnya, anggota komite etik akan bergabung dengan BIN dan KPK serta Polri.

"Akan bikin satgas untuk kerja ini. Orang-orang kita gabung dengan BIN dan polisi untuk gerak. Kita betul-betul bikin ini bersih," tegasnya.

Fadel berjanji bakal menindak tegas pihak-pihak yang kedapatan melakukan praktik politik uang dalam penyelenggaraan munaslub. Semua laporan yang mengindikasikan adanya pelanggaran etik akan ditelusuri.

"Kalau ada bukti-bukti akan kita pelajari. Ada hitam putihnya dan akan pakai metodologi yang dipakai untuk aparat hukum. Ada bukti-buktinya berdasarkan laporan. Yang penting ada laporan untuk teliti. Kita akan proaktif juga tanyakan ke daerah-daerah untuk tanyakan apa didekati (calon)," jelasnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Firli Bahuri Ingatkan soal Politik Uang Jelang Pemilu: Suara Rakyat Suara Tuhan, Jangan Diperjualbelikan!
Firli Bahuri Ingatkan soal Politik Uang Jelang Pemilu: Suara Rakyat Suara Tuhan, Jangan Diperjualbelikan!

Firli berharap tak ada politik uang dalam kontestasi lima tahunan ini.

Baca Selengkapnya
Tak Ingin Kasus Firli Bahuri Berulang, ICW Berikan Catatan untuk Pansel KPK
Tak Ingin Kasus Firli Bahuri Berulang, ICW Berikan Catatan untuk Pansel KPK

Tidak sekedar dipecat, namun Firli kini sudah menyandang status tersangka atas dugaan suap.

Baca Selengkapnya
Deretan Pimpinan KPK Era Firli Bahuri Terjerat Kasus Etik
Deretan Pimpinan KPK Era Firli Bahuri Terjerat Kasus Etik

Hasil proses etik bahkan menyatakan mereka terbukti melanggar etik. Namun ada juga yang berhasil lolos saat sidang etik yang digelar oleh Dewas.

Baca Selengkapnya
Menanti Gebrakan Pansel Capim KPK
Menanti Gebrakan Pansel Capim KPK

Penetapan nama sembilan pansel capim KPK oleh Presiden Jokowi menandakan dimulainya mencari calon pimpinan lembaga antirasuah.

Baca Selengkapnya
Jika jadi Presiden, Anies Bakal Wajibkan Ketua KPK Tandatangani Surat Ini
Jika jadi Presiden, Anies Bakal Wajibkan Ketua KPK Tandatangani Surat Ini

Pimpinan dan pegawai KPK jangan hanya cuma mentaati aturan hukum.

Baca Selengkapnya
OTT Anggota Bawaslu Medan, Komisi II DPR: Ambil Tindakan Tegas, Memalukan Sekali!
OTT Anggota Bawaslu Medan, Komisi II DPR: Ambil Tindakan Tegas, Memalukan Sekali!

Maka dari itu perlu, tindakan tegas agar tidak mencoreng Bawaslu terlebih institusi penyelanggara pemilu

Baca Selengkapnya
Jusuf Kalla: Ada Orang Dalam Undang Pihak Luar Kuasai Golkar, Mengkhianati Partai!
Jusuf Kalla: Ada Orang Dalam Undang Pihak Luar Kuasai Golkar, Mengkhianati Partai!

Internal Golkar kembali panas jelang Munas pemilihan ketua umum

Baca Selengkapnya
Perbaiki IPK Indonesia, Tom Lembong Sebut AMIN Bakal Kembalikan Independen KPK
Perbaiki IPK Indonesia, Tom Lembong Sebut AMIN Bakal Kembalikan Independen KPK

“Sehingga kita kembali ke Undang- undang 2002. Dengan konsekuensinya KPK kembali ke lembaga independen," kata Tom Lembong

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jahil Bahlil Roasting Senior Golkar, Sindir Suara Kencang Kader Ada Maunya
VIDEO: Jahil Bahlil Roasting Senior Golkar, Sindir Suara Kencang Kader Ada Maunya

Dalam pidatonya Bahlil menyindir seniornya di Partai Beringin soal olah mengolah

Baca Selengkapnya
Tegas, Akbar Tandjung Minta Wacana Munaslub Golkar Dihentikan
Tegas, Akbar Tandjung Minta Wacana Munaslub Golkar Dihentikan

Akbar meminta seluruh pengurus dan kader Golkar menjaga kekompakan dan soliditas partai.

Baca Selengkapnya
Bahlil Goda Cak Imin Singgung Akalnya Cepat dan Canggih 'Pak Muhaimin dengan Saya Beda-beda Tipis'
Bahlil Goda Cak Imin Singgung Akalnya Cepat dan Canggih 'Pak Muhaimin dengan Saya Beda-beda Tipis'

Bahlil mengatakan orang yang memiliki tinggi badan serupa dengannya maka akalnya cepat.

Baca Selengkapnya
Jurus Jitu KPK Cegah Politik Uang di Pemilu 2024, Gaungkan 'Hajar Serangan Fajar'
Jurus Jitu KPK Cegah Politik Uang di Pemilu 2024, Gaungkan 'Hajar Serangan Fajar'

KPK turut bekerja sama dengan KPU, Bawaslu, dan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) untuk menjalankan aplikasi JAGA Pemilu.

Baca Selengkapnya