Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi diimbau minta maaf atas pembantaian PKI 1965

Jokowi diimbau minta maaf atas pembantaian PKI 1965 Adi Rukun (tengah) keluarga korban pembantaian saat menghadiri pemutaran perdana film 'Senyap' di TIM, Jakarta. ©2014 Merdeka.com/Ardyan M.E

Merdeka.com - Pembantaian jutaan orang diduga simpatisan Partai Komunis Indonesia pada 1965-1966 adalah pelanggaran hak asasi paling parah yang terjadi di Indonesia modern. Selama Orde Baru, kasus itu tak disentuh, malah para pembantai disanjung-sanjung.

Sementara sejak berganti rezim reformasi, Komisi Nasional Hak Asasi Manusia mengakui isu ini tak kunjung tuntas. Diharapkan, Presiden Joko Widodo bisa mengambil peran lebih besar. Apalagi politikus PDI-P itu pernah berkomitmen merampungkan kasus HAM pada kampanye pilpres.

"Kita harus mendukung presiden baru karena dia ingin menyelesaikan masalah HAM," kata Komisioner Komnas HAM Muhammad Nur Khaeron selepas pemutaran film "Senyap" di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Senin (10/11) malam.

Film "Senyap" merupakan dokumenter yang secara gamblang menceritakan para korban tragedi 65. Sang sutradara, Joshua Oppenheimer, sebelumnya menggarap "Jagal". Karya itu temanya serupa tapi dari sudut pandang para pembantai yang tergabung dengan organisasi massa Pemuda Pancasila.

Joshua berharap Jokowi serius mengatasi pelbagai pelanggaran HAM berat di masa lalu. Indonesia mengalami horor Orde Baru yang otoriter, salah satunya karena ada gestok 49 tahun lalu.

"Tahun 1965 adalah titik awal pelanggaran HAM di Indonesia. Dari situlah rezim ketakutan dan senyap mulai terbentuk. Rakyat trauma, diam, dan terpaksa menerima pelanggaran-pelanggaran HAM yang terjadi belakangan," kata sutradara asal Amerika Serikat ini.

Joshua mengakui AS terlibat dalam pembantaian PKI pada 1965. Sambil mendesak negaranya mengakui perbuatan keji yang didalangi CIA itu, dia pun berharap di dalam negeri, islah keluarga korban dan pelaku bisa dilakukan. Jokowi, menurut pria 40 tahun ini, harus jadi motornya.

"Presiden baru pernah berkata dalam kampanyenya, ingin menyelesaikan masalah HAM. Ingin mengakui apa yang terjadi. Kita harus mendukung segala upaya agar pemerintah Indonesia secara resmi mengakui yang terjadi dan meminta maaf sebagai bentuk rekonsiliasi," kata Joshua.

Komnas HAM mengaku tak lupa akan mengingatkan Jokowi untuk membahas soal pembantaian 1965. Isu-isu pelanggaran hak asasi lain seperti kasus Talangsari, Tanjung Priok, dan pembunuhan aktivis pada 1998, juga akan disinggung.

Kalau perlu, Presiden Jokowi meminta maaf pada keluarga korban yang menderita karena dituding PKI, dan memastikan pelanggaran HAM tak terjadi lagi.

"Tanggal 10 Desember mendatang akan ada lokakarya nasional. Kami berharap ada pidato dari presiden baru. Kami harap beliau hadir, dan menyampaikan apa agenda pemerintah soal penyelesaian pelanggaran HAM di masa lalu," kata Nur Khaeron.

Untuk diketahui, pembantaian atas nama pembersihan anggota PKI oleh pelbagai sumber, termasuk pusat data TNI, menelan korban jiwa di kisaran 500.000 hingga 3 juta penduduk. Di luar korban tewas, ribuan orang ditahan tanpa proses pengadilan selama bertahun-tahun di kamp konsentrasi, misalnya Pulau Buru.

Istri dan anak yang tidak tahu apa-apa, turut menderita karena mendapat stigma anak komunis. Di KTP bekas tahanan politik, ada cap ET, sehingga seluruh keluarganya mustahil menjadi PNS lalu kerap diperlakukan tidak adil di sekolah. (mdk/ard)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mahfud MD Tegas Bantah Amien Rais Soal Jokowi Minta Maaf ke PKI: Itu Tidak Benar
Mahfud MD Tegas Bantah Amien Rais Soal Jokowi Minta Maaf ke PKI: Itu Tidak Benar

Si Mulyono ini, Jokowi, jelas pencinta PKI. Lihat saja Kepres nomor 17 tahun 2022 yang berisi permintaan maaf kepada PKI, kata Amien Rais.

Baca Selengkapnya
Ekspresi Jokowi Minta Maaf di Depan Peserta Sidang Tahunan DPR: Banyak Kealpaan dalam Diri Saya
Ekspresi Jokowi Minta Maaf di Depan Peserta Sidang Tahunan DPR: Banyak Kealpaan dalam Diri Saya

Hal itu diucapkan Jokowi dalam pidato kenegaraan Sidang Tahunan 2024 di Gedung MPR/DPR.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Kumpulkan TNI-Polri di IKN, Ucap Permohonan Maaf Jelang Akhir Jabatan
VIDEO: Presiden Jokowi Kumpulkan TNI-Polri di IKN, Ucap Permohonan Maaf Jelang Akhir Jabatan

Presiden Jokowi menyampaikan permohonan maaf kepada seluru personel TNI-Polri selama 10 tahun menjabat sebagai presiden

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Presiden Jokowi 'Tobat' Minta Maaf, Nangis saat Zikir & Istighfar
VIDEO: Momen Presiden Jokowi 'Tobat' Minta Maaf, Nangis saat Zikir & Istighfar

Jokowi memohon maaf atas segala salah dan khilaf dalam menjalankan amanah sebagai Presiden Republik Indonesia

Baca Selengkapnya
Jokowi Berulang Kali Minta Maaf Jelang Pensiun, Istana: Itu Sikap Kerendahan Hati
Jokowi Berulang Kali Minta Maaf Jelang Pensiun, Istana: Itu Sikap Kerendahan Hati

Menurut Istana, Jokowi berani meminta maaf atas kekurangan selama dirinya memimpin Indonesia selama sepuluh tahun.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pidato Kenegaraan Presiden Jokowi di DPR, Titip Pesan Menggetarkan ke Prabowo
VIDEO: Pidato Kenegaraan Presiden Jokowi di DPR, Titip Pesan Menggetarkan ke Prabowo

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sidang tahunan pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) pada Jumat, 16 Agustus 2024 di Gedung DPR/MPR RI, Senayan,

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Maaf, PKB Beberkan Sederet Janji yang Belum Ditepati selama jadi Presiden
Jokowi Minta Maaf, PKB Beberkan Sederet Janji yang Belum Ditepati selama jadi Presiden

Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid menilai permintaan maaf Presiden Jokowi di akhir masa jabatannya wajar saja

Baca Selengkapnya
Kaesang soal Jokowi Minta Maaf: Manusiawi, Habis Ini Pensiun
Kaesang soal Jokowi Minta Maaf: Manusiawi, Habis Ini Pensiun

Kaesang Pangarep menilai, bahwa seorang presiden juga tidak luput dari kesalahan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Bergetar Jokowi Ucapkan Maaf Selama Berkuasa, Titip Pesan ke Prabowo Bikin Merinding
VIDEO: Bergetar Jokowi Ucapkan Maaf Selama Berkuasa, Titip Pesan ke Prabowo Bikin Merinding

Presiden Jokowi menghadiri sidang tahunan pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) pada Jumat, 16 Agustus 2024 di Gedung DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta.

Baca Selengkapnya
PDIP: Kebijakan Presiden Dipertanggungjawabkan di Hadapan Rakyat
PDIP: Kebijakan Presiden Dipertanggungjawabkan di Hadapan Rakyat

Hasto Kristiyanto pun mencontohkan soal data impor beras karena terbukti tahun ini harus impor 6 juta.

Baca Selengkapnya
Delapan Kali Jokowi Minta Maaf Jelang Purna Tugas
Delapan Kali Jokowi Minta Maaf Jelang Purna Tugas

Permintaan maaf itu tidak hanya disampaikan kepada masyarakat tapi juga menteri dan pimpinan lembaga.

Baca Selengkapnya
MPR Yakin Masyarakat Memaafkan Jokowi, Tapi Perlu Ungkap Janji yang Sudah Ditepati dan Belum
MPR Yakin Masyarakat Memaafkan Jokowi, Tapi Perlu Ungkap Janji yang Sudah Ditepati dan Belum

MPR Yakin Masyarakat Memaafkan Jokowi, Tapi Perlu Ungkap Janji yang Sudah Ditepati dan Belum

Baca Selengkapnya