Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Makan Malam Bareng Ganjar, Kode Dukungan di Pilpres 2024 Makin Terang?

Jokowi Makan Malam Bareng Ganjar, Kode Dukungan di Pilpres 2024 Makin Terang? Ganjar Makan Malam Bersama Jokowi. ©2023 Instagram @ganjar_pranowo

Merdeka.com - Bakal Calon Presiden dari PDIP Ganjar Pranowo mengunggah momen makan malamnya bersama Presiden Jokowi. Acara makan malam itu diungkap Ganjar melalui akun instagram pribadinya @ganjar_pranowo, Selasa (13/6).

Dalam foto itu, Jokowi berpakaian kemeja putih polos dengan lengan tangan di atas meja. Jokowi dan Ganjar tampak tersenyum lebar di tengah obrolan.

Pengamat Politik SMRC, Saidiman Ahmad menilai unggahan itu memperjelas dukungan Jokowi ke Ganjar. Terlebih, kata Saidiman, keduanya berasal dari partai yang sama, PDIP.

Berita terkait Ganjar Pranowo bisa diakses di Liputan6.com

“Saya kira cukup jelas bahwa Jokowi mendukung Ganjar sebagai calon presiden. Pertama, PDIP sudah memutuskan mengajukan Ganjar sebagai calon dan Jokowi masih merupakan kader PDIP,” kata dia.

Saidiman juga menilai Ganjar adalah tokoh yang paling mungkin melanjutkan program-program dan pembangunan Jokowi di masa mendatang. Keduanya pun memiliki profil yang hampir mirip sebagai pemimpin.

“Di antara tokoh-tokoh yang ada, Ganjar juga paling mungkin melanjutkan kebijakan Jokowi. Profil keduanya kurang lebih mirip,” katanya.

Jokowi memang acapkali memberikan sinyal dukungan kepada Ganjar untuk menjadi Presiden RI 2024. Salah satunya lewat kode ‘pemimpin rambut putih’ dan ‘kerutan di wajah’ yang dinilai sebagai ciri pemimpin yang memikirkan rakyat.

Ganjar mengatakan selalu ada pembahasan politik ketika bertemu Presiden Jokowi. Namun, dia tidak membocorkan isi pembahasan politiknya bersama kepala negara tersebut.

"Selalu ada (pembahasan politik). Kalau saya bertemu pak Jokowi, selalu ada perbincangannya soal itu," ujar Ganjar dalam keterangannya.

Dalam pertemuan itu, Jokowi disebut menyampaikan soal adanya komunikasi antar-beberapa partai. Jokowi, kata Ganjar, selalu memantau pergerakan itu setiap hari.

"Jadi saat pimpinan partai ketemu partai lain, beliau selalu memantau. Tadi beliau tanya saya, tahu berita itu tidak Pak Gub? Saya jawab memantau Pak. Kata beliau tadi, itu bagus untuk demokrasi di Indonesia. Ya selalu ada perbincangan politik kalau bertemu pak Jokowi," papar Ganjar.

Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Membaca Simbol Politik, Kemana Arah Dukungan Jokowi?
Membaca Simbol Politik, Kemana Arah Dukungan Jokowi?

Ganjar dan Prabowo saling klaim mendapat dukungan Presiden Jokowi

Baca Selengkapnya
PPP: Tanpa PSI, Koalisi Ganjar Tetap Jalan dan Sangat Solid
PPP: Tanpa PSI, Koalisi Ganjar Tetap Jalan dan Sangat Solid

Partai koalisi pengusung bacapres Ganjar Pranowo diyakini semakin solid. Koalisi saat ini, fokus menyusun dan menjalankan strategi untuk memenangkan Pilpres.

Baca Selengkapnya
Olly Dondokambey Setuju Duet Ganjar dan Prabowo, Tapi Ini Syaratnya
Olly Dondokambey Setuju Duet Ganjar dan Prabowo, Tapi Ini Syaratnya

Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey mengatakan, partainya terbuka jika Bacapres PDIP Ganjar Pranowo berpasangan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo.

Baca Selengkapnya
Jokowi Dinilai Ingin Tunjukkan Prabowo dan Ganjar Adalah Orangnya
Jokowi Dinilai Ingin Tunjukkan Prabowo dan Ganjar Adalah Orangnya

Romantisme terlihat ketika Jokowi bersama Prabowo dan Ganjar kunjungan kerja ke Pekalongan

Baca Selengkapnya
Momen Jokowi Singgung Kode Rambut Putih dan Gibran Blusukan Pasang Stiker Ganjar
Momen Jokowi Singgung Kode Rambut Putih dan Gibran Blusukan Pasang Stiker Ganjar

Jokowi disebut hanya menjatuhkan dukungan kepada Ganjar.

Baca Selengkapnya
Jokowi-Prabowo Makan Bakso Bersama, Ganjar: Simbol Dukungan, Apalagi Kalau Ada Statement Terbuka
Jokowi-Prabowo Makan Bakso Bersama, Ganjar: Simbol Dukungan, Apalagi Kalau Ada Statement Terbuka

Ganjar menegaskan, arah dukungan yang semakin jelas dari Jokowi tentu menjadi hal bagus dalam pesta demokrasi kali ini.

Baca Selengkapnya
Posisi Duduk Prabowo dan Ganjar Saat di Depan Jokowi, Sinyal Perjodohan Capres Cawapres?
Posisi Duduk Prabowo dan Ganjar Saat di Depan Jokowi, Sinyal Perjodohan Capres Cawapres?

Presiden Jokowi makan hingga blusukan bersama Prabowo dan Ganjar

Baca Selengkapnya
Analisis: Jokowi Lebih Percaya pada Ganjar Ketimbang Prabowo
Analisis: Jokowi Lebih Percaya pada Ganjar Ketimbang Prabowo

Bakal Capres Ganjar Pranowo tampak semakin percaya diri menghadapi Pemilu 2024. Hal ini terlihat dari gesture dan pidato politik Ganjar saat Rakernas PDIP.

Baca Selengkapnya
Membaca Sinyal Kedekatan Jokowi Bareng Ganjar-Prabowo di Pekalongan
Membaca Sinyal Kedekatan Jokowi Bareng Ganjar-Prabowo di Pekalongan

Jokowi terlihat duduk di sebelah Pratikno. Sementara itu, Prabowo duduk di depan Jokowi. Sedangkan, Ganjar Pranowo duduk di sebelah Jokowi.

Baca Selengkapnya
VIDEO:
VIDEO: "Pak Jokowi Masih Dukung PDIP dan Ganjar?"

Presiden Jokowi menjawab mengenai dukungannya ke PDIP dan Ganjar Pranowo di 2024.

Baca Selengkapnya